Laga Silaturahmi, Tim Futsal Paman Birin Menang Telak

- Editor

Senin, 5 Desember 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANJARMASIN – Tim futsal Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel), Sahbirin Noor atau biasa Paman Birin berhasil unggul dengan skor 65-0 dari tim warga Desa Tambak Anyar Ilir, Martapura, dalam laga silaturahmi yang berlangsung di Lapangan futsal Mahligai Pancasila, Banjarmasin, Sabtu (3/12/2022) malam.

Ratusan warga ikut menyaksikan jalanya pertandingan, adapun warga yang diboyong Kepala Desa atau Pambakal Tambak Anyar Ilir, Muliani Noor, itu berasal dari tiga Rukun Tetangga yakni RT 01, 02, dan 03.

Mereka yang datang membawa anak-anak nampak gembira punya kesempatan menyaksikan aksi Paman Birin dan tim mereka bermain futsal.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Meskipun tim futsal Desa Tambak Anyar Ilir kalah dengan skor 65 : 0, para pemain yang didominasi usia remaja itu tetap semangat bertanding sampai usai pertandingan.

“Kami sangat senang diberi kesempatan bertemu langsung seperti ini. Kalah atau menang tidak masalah, yang penting sudah bisa bersilaturahmi dengan Paman Birin,” ujar Muliani Noor usai pertandingan.

Diketahui, pertandingan silaturahmi melalui olahraga futsal ini digagas Paman Birin untuk mempererat sinergitas dengan semua elemen masyarakat, selain menggelorakan olahraga di Banua Kalsel.

Oleh sebab itu, Paman Birin meluangkan waktu olahraga bersama masyarakat umum, anggota kepolisian daerah, TNI, organisasi kepemudaan, Setwan Kalsel, hingga kalangan perbankan maupun BUMD atau BUMN di Kalsel.

Usai pertandingan, Paman Birin menyapa warga yang hadir dan menyampaikan terima kasih atas Kedatangan mereka di Mahligai Pancasila. (Fit)

Berita Terkait

HUT ke-75 Tentara ALRI, Paman Birin Lepas Konvoi Ontheller
Paman Birin dan Acil Odah Lepas Jamaah Haji Pertama Kalsel
Bubuhan Banjar Jatim Senang Paman Birin Hadiri Halal bihalal
Acil Odah Hadir HUT Dekranas RI dan Hari Kesatuan Gerak PKK
Tabur Bunga di Makam Pahlawan, Paman Birin Ingatkan ‘Jas Merah’
Paman Birin: Merdeka! Dengan Ini Kami Rakyat Indonesia di Kalsel
Gubernur Kalsel Imbau Masyarakat Siaga Bencana
Ungkap Kasus Narkoba, Paman Birin Berikan Apresiasi

Berita Terkait

Kamis, 16 Mei 2024 - 21:31 WIB

HUT ke-75 Tentara ALRI, Paman Birin Lepas Konvoi Ontheller

Kamis, 16 Mei 2024 - 21:10 WIB

Paman Birin dan Acil Odah Lepas Jamaah Haji Pertama Kalsel

Kamis, 16 Mei 2024 - 15:56 WIB

Bubuhan Banjar Jatim Senang Paman Birin Hadiri Halal bihalal

Kamis, 16 Mei 2024 - 15:37 WIB

Acil Odah Hadir HUT Dekranas RI dan Hari Kesatuan Gerak PKK

Kamis, 16 Mei 2024 - 10:41 WIB

Tabur Bunga di Makam Pahlawan, Paman Birin Ingatkan ‘Jas Merah’

Kamis, 16 Mei 2024 - 10:36 WIB

Paman Birin: Merdeka! Dengan Ini Kami Rakyat Indonesia di Kalsel

Jumat, 10 Mei 2024 - 14:33 WIB

Gubernur Kalsel Imbau Masyarakat Siaga Bencana

Jumat, 10 Mei 2024 - 10:21 WIB

Ungkap Kasus Narkoba, Paman Birin Berikan Apresiasi

Berita Terbaru

Khazanah

Hindari ini agar Asam Urat dan Kolesterol Tidak Melonjak

Jumat, 17 Mei 2024 - 19:30 WIB

Tanah Bumbu

Bupati Tanbu Buka Pelatihan Pasukan Pemadam Kebakaran

Jumat, 17 Mei 2024 - 16:56 WIB

Tanah Bumbu

Disbudporpar Tanbu Gelar Penulisan Sastra

Jumat, 17 Mei 2024 - 11:58 WIB

Tanah Bumbu

Atlet Tinju Tanbu Kalahkan HST

Jumat, 17 Mei 2024 - 10:53 WIB