Sekda Tanbu Akui PT AMB Belum FCR

- Editor

Jumat, 15 Desember 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANAH BUMBU, Goodnews.co.id – Rapat paripurna Dewan perwakilan rakyat daerah Kabupaten Tanah Bumbu dalam rangka mendengarkan jawaban Bupati Tanah Bunbu atas Pemandangan Umum fraksi-fraksi terhadap Raperda Penanaman Modal Pemerintahan Daerah pada PT Air Minum Bersujud, Jum’at (15/12/2023).

Wakil II DPRD Tanbu, Harmanuddin, menyampaikan bahwa jabawan Bupati Tanah Bumbu merupakan bagian bahan pertimbangan dalam rapat-rapat pembahasan.

“Yakni dalam pembahasan rapat komisi atau gabungan komisi atau rapat panitia khusus yang akan dilakukan secara bersama-sama dengan Kepala Daerah atau pejabat yang ditunjuk sebagaimana diatur pada pasal 9 ayat 3 huruf C Peraturan DPRD Nomor 1 Tahun 2019 tentang Tata Tertib DPRD, ” ucapnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Bupati Tanah Bumbu, Zairullah Azhar diwakili Sekretaris Daerah (Sekda), Ambo Sakka, menyampaikan ucapkan terimakasih kepada semua fraksi atas dukungan dan menyetujui Raperda Penyertaan Modal Pemerintah Daerah pada Perusahaan Perseroan Daerah PT. Air Minum Bersujud (AMB) untuk dapat diteruskan pada tahapan selanjutnya.

Baca Juga :  Zairullah Puji Ketua DPRD Tanbu: al-Mukarram

ia mengatakan bahwa penyediaan air minum merupakan urusan dasar kewajiban Pemerintah Daerah dan komitmen bersama-sama dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat, khususnya penyediaan air bersih.

Pemerintah Daerah, katanya, secara konsisten terus berupaya dan mendukung PT AMB membangun Instalasi Pengolahan Air. Sampai saat ini, total suplai air 665 Liter/detik dan terbangun 9 (sembilan) IKK yang melayani 13 Kecamatan, beserta jaringan distribusi.

Dari 9 IKK tersebut, telah melayani sebanyak 35.952 (Tiga Puluh Lima Ribu Sembilan Ratus Lima Puluh Dua) sambungan rumah dengan persentase cakupan pelayanan Administasi 42%, cakupan pelayananTeknis sebesar 62%.

Sehingga Laporan Keuangan Tahun Buku 2021 dan 2022 mendapatkan opini dengan predikat WTP oleh Akuntan Publik Independen.

Kemudian berdasarkan penilain kinerja oleh BPKP masuk kategori ‘sehat’ dan kinerja perusahaan masuk kualifikasi ‘baik’ berdasarkan indikator Direktorat Jenderal Cipta Karya Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat.

Baca Juga :  Catat, PT Arutmin Mulai Perbaiki Jalan Km 171 September 2023

Ambbo Sakka menuturkan, tidak dapat dipungkiri pelayanan air minum masih belum optimal, hal tersebut ditunjukkan dengan adanya keluhan dan pengaduan masyarakat.

Hal ini tentu diperlukan kebijakan Pemerintah, terkait dengan penggunaan dana penyertaan modal, khususnya untuk biaya operasional.

Mengingat, PT. Air Minum Bersujud belum mencapai Full Cost Recovery (FCR), dan harga pokok produksi masih berada di atas harga jual air.

Oleh karena itu, perlu kebijakan penyesuaian tarif dengan memperhatikan kondisi sosial ekonomi masyarakat, sehingga dapat membangun masa depan yang lebih cerah bagi daerah. (OA)

📢 Bagikan artikel ini:

💡 Tips: Pilih style "Minimal" untuk tampilan thumbnail terbaik di WhatsApp

🖼️ Share Dengan Thumbnail

📱 Share Simple 🔥 Share Unique ⭐ Share Premium
🎯 Pilih style yang sesuai kebutuhan Anda

Berita Terkait

Pedagang Pasar Pagatan Setuju Program Relokasi
PKB Tanbu Ingin bahas Pembentukan 17 Desa di Tingkat Pansus
Setujui Pembentukan 17 Desa, Fraksi PDIP Tanbu Sampaikan Catatan Penting
Pemkab Tanah Bumbu Ajukan Raperda Pembentukan  17 Desa
Usai Sekolah Terbakar, DPRD Sepakati Geser Unit Damker ke Kusah Hulu
Ketua DPRD Tanbu Hadiri Puncak Peringatan HUT ke499 Kota Banjarmasin
Anggota DPRD Tanbu Tinjau Sekolah Pasca Kebakaran
Hari Kesaktian Pancasila, Wakil Ketua DPRD Tanbu Bacakan Pembukaan UU 45

Berita Terkait

Rabu, 8 Oktober 2025 - 20:12 WIB

Pedagang Pasar Pagatan Setuju Program Relokasi

Selasa, 7 Oktober 2025 - 21:11 WIB

PKB Tanbu Ingin bahas Pembentukan 17 Desa di Tingkat Pansus

Selasa, 7 Oktober 2025 - 18:03 WIB

Setujui Pembentukan 17 Desa, Fraksi PDIP Tanbu Sampaikan Catatan Penting

Senin, 6 Oktober 2025 - 13:19 WIB

Pemkab Tanah Bumbu Ajukan Raperda Pembentukan  17 Desa

Sabtu, 4 Oktober 2025 - 18:42 WIB

Usai Sekolah Terbakar, DPRD Sepakati Geser Unit Damker ke Kusah Hulu

Berita Terbaru

Tanah Bumbu

Andi Irmayani Nyatakan Siap Perkuat Layanan Posyandu

Rabu, 15 Okt 2025 - 19:50 WIB

Tanah Bumbu

Dispersip Tanbu Gelar Festival Literasi Beraksi 2025

Selasa, 14 Okt 2025 - 16:16 WIB