Hujan Buatan Guyur Kalsel

- Editor

Jumat, 6 Oktober 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANJARBARU, Goodnews.co.id – Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) melakukan upaya hujan buatan meminimalisir dampak Karhutla di kalimantan selatan (KALSEL), kamis (5/10/2023).

Setelah sempat tidak efektif meminimalisir dampak Kebakaran Lahan dan Hutan (karhutla), BNPB melakukan Teknologi Modifikasi Cuaca (TMC) atau upaya hujan buatan di Kalsel.

TMC dilakukan sebanyak dua kali pada titik berbeda, dengan tindakan penyemaian garam di atas awan menggunakan bantuan pesawat Cessna C208B/PK-SNS yang dilakukan oleh crew Capten Rizky/Baskoro dibantu M Taupik dan Dio sebagai penabur garam atau NaCL sebanyak 1.000 kilogram.

Baca Juga :  Bakesbangpol Siapkan Hadiah Jutaan Pemenang Lomba Kampung Patriot

Area penyemaian garam dengan radial 360-90 titik DME 0-60NM, meliputi areal Banjar, Banjarbaru, dan Tapin.

Penyemaian selanjutnya dilakukan di kawasan Utara, meliputi Hulu Sungai Tengah, Hulu Sungai Utara, dan Tabalong.

Kapten Achmad Nur Wahyudi ketika dikonfirmasi mengatakan TMC di Kalsel akan dilakukan sampai tanggal 8 oktober 2023.

Baca Juga :  Potensi Manipulasi Suara, Bakesbangpol Tanbu Ajak Pengawasan Partisipatif

“Hari ini (kemarin, red) mulai kita lakukan sampai tanggal 8 Oktober nanti,” ujarnya.

Pemerintahan Provinsi Kalsel terus melakukan pembasahan lahan untuk mengantisipasi titik api. Upaya yang dilakukan berkolaborasi langsung dengan TNI/Polri, Pemkab Banjar, Pemkot Banjarbaru, serta Pemkot Banjarmasin.

Provinsi Kalsel juga mendapat perhatian khusus BNPB atas kejadian kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) dengan upaya bantuan modifikasi cuaca atau hujan buatan yang dijadwalkan untuk tiga kali. (0)

Berita Terkait

Norwegia-Indonesia Kerja Sama Taman Pohon di Desa Sungai Arfat
Menteri LHK Resmikan Pusat Persemaian Liang Anggang
Malam ke-36 Gema Maulid, Kadishub Wakili Paman Birin: Semoga Kita Mendapat Rahmat
Maulid 40 Malam, Guru Supian: Penderitaan untuk Menguji Kesabaran
Paman Birin: Mari Bangun komunikasi dan Kritik Konstruktif
Gema Maulid Wujud Visi Paman Birin Tingkat SDM Berbudi Luhur
Paman Birin Beri Hadiah Umrah Prajurit TNI dan Veteran
Paman Birin Dorong Tingkatkan Inovasi Kualitas Hidup
Berita ini 198 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 15 Oktober 2024 - 16:36 WIB

Norwegia-Indonesia Kerja Sama Taman Pohon di Desa Sungai Arfat

Senin, 14 Oktober 2024 - 11:34 WIB

Menteri LHK Resmikan Pusat Persemaian Liang Anggang

Jumat, 11 Oktober 2024 - 10:11 WIB

Malam ke-36 Gema Maulid, Kadishub Wakili Paman Birin: Semoga Kita Mendapat Rahmat

Kamis, 10 Oktober 2024 - 11:18 WIB

Maulid 40 Malam, Guru Supian: Penderitaan untuk Menguji Kesabaran

Selasa, 8 Oktober 2024 - 11:02 WIB

Paman Birin: Mari Bangun komunikasi dan Kritik Konstruktif

Berita Terbaru

DPRD Tanah Bumbu

Deklarasi Damai Pilkada Tanbu 2024: Tercatat 8 TPS Sangat Rawan

Senin, 18 Nov 2024 - 15:29 WIB

DPRD Tanah Bumbu

Ketua RT Senang Aspirasinya Didengar Anggota DPRD Tanbu

Minggu, 17 Nov 2024 - 19:04 WIB

Tanah Bumbu

KPK dan Pemkab Tanbu Koordinasi Tingkatkan Pengawasan Lebih Baik

Minggu, 17 Nov 2024 - 17:58 WIB

DPRD Tanah Bumbu

Anggota DPRD Tanbu: Reses Bentuk Tanggungjawab Sebagai Wakil Rakyat

Sabtu, 16 Nov 2024 - 18:02 WIB