KOTABARU, Goodnews.co.id – Dinas Perhubungan Kotabaru mensosialisasikan link pendaftaran angkutan mudik gratis, Sabtu (6/4/2024) lalu.
Meski Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kotabaru tahun ini tidak menyiapkan angkutan mudik gratis bagi pemudik, namun tetap membantu masyarakat mendapat informasi mudik gratis.
Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Kotabaru, Khairian Anshari, menjelaskan mengenai angkutan gratis pemudik, pihaknya hanya membantu mensosialisasikan link pendaftaran kepada masyarakat.
Terlepas hal itu, pihaknya fokus pada pengamanan. Khairan mengungkapkan Dishub bergabung dalam posko pengamanan Operasi Ketupat Polres Kotabaru, dan stakeholder lainnya.
“Salah satu objek pengamanan adalah tempat tempat wisata,” kata Khairan.
Seperti diketahui, tempat wisata akan menjadi tujuan masyarakat setelah berpuasa sebulan penuh.
Dishub juga akan melakukan pengamanan terhadap arus mudik hingga puncaknya pada tujuh hari menjelang Hari Raya Idul Fitri 1445 hijriyah. (E)