Ratusan Perangkat Desa di Kobabaru Ikuti Bimtek Pengadaan Barang dan Jasa

- Editor

Kamis, 11 Juli 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KOTABARU, Goodnews.co.id – Ratusan Perangkat Desa di Kabupaten Kotabaru mengikuti pelatihan dan Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengadaan Barang dan Jasa di Aula Kantor Kecamatan Pulau Laut Timur, Kotabaru, Senin (8/7/2024).

Bimtek diikuti para Kepala Desa dan perangkatnya di dua Kecamatan. Yakni Kecamatan Pulau Laut Timur dan Kecamatan Pulau Sebuku.

Dari Kecamatan Pulau Laut Timur diikuti 84 orang, sedangkan peserta dari Kecamatan Pulau Sebuku diikuti 48 orang.

Bimtek dibuka langsung oleh Camat Pulau sebuku, Jaki, didampingi perwakilan Camat Pulau Laut Timur dan dihadiri Kabid-Kabid DPMD Kabupaten Kotabaru.

Baca Juga :  Sayed Jafar, Istri, dan Para Pejabat Kotabaru Ikut Jalan Santai

Kegiatan Bimtek digelar selama dua hari, dari tanggal 8 Juli 2024 sampai dengan 9 juli 2024.

Bimtek tersebut bertujuan melatih para perangkat desa untuk mengelola pengadaan barang dan jasa di desa masing-masing.

Selain itu, kegiatan Bimtek juga untuk meningkatkan kinerja perangkat desa agar ke depan bisa lebih baik lagi, dengan menghadirkan narasumber dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Kabupaten Kotabaru.

Kegiatan berakhir pada Selasa (9/7/2024) dan ditutup oleh Camat Pulau laut Timur, Leilaneranti Arsyana.

Baca Juga :  Dispersip Kotabaru Gelar Bimtek dan Luncurkan Perpustakaan Digital

Leilaneranti Arsyana berharap, apa yang sudah diberikan berupa ilmu pengetahuan tentang pengadaan barang dan jasa di pemerintahan desa dalam bimtek selama dua hari dapat lebih, meningkatkan kinerja para perangkat desa dan para TPK yang ada di desa masing-masing.

Camat pulau laut timur juga mengucapkan terimakasih atas kehadiran para kades dan perangkat desa serta TPK dua kecamatan tersebut.

”Semoga ini menjadikan kita semua jalan lebih baik untuk meningkatkan pembangunan desa masing-masing,” pungkasnya. (E)

Berita Terkait

Kesbangpol Kotabaru Gelar Lomba Variasi Gerak Jalan
Asisten II Kobabaru Jawab Keresahan Warga Soal Harga LPG 3 Kg
Uji kemampuan Kader Kesehatan, Pemkan Kotabaru Gelar Cerdas Cermat
Program DP3APPKB Kotabaru, 20 Lansia Berhasil Diwisuda
Pemkab Kotabaru dan MUI Hentikan Kegiatan Majelis Ta’lim Abu Syarifah
210 KPPS Kecamatan Kelumpang Hulu Dilantik untuk Pilkada 2024
Dispersip Kotabaru Gelar Bimtek dan Luncurkan Perpustakaan Digital
Sayed Jafar Tinjau Lokasi Kebakaran di Pasar Kemakmuran
Berita ini 53 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 10 November 2024 - 10:56 WIB

Kesbangpol Kotabaru Gelar Lomba Variasi Gerak Jalan

Sabtu, 9 November 2024 - 17:21 WIB

Asisten II Kobabaru Jawab Keresahan Warga Soal Harga LPG 3 Kg

Jumat, 8 November 2024 - 08:44 WIB

Uji kemampuan Kader Kesehatan, Pemkan Kotabaru Gelar Cerdas Cermat

Kamis, 7 November 2024 - 21:45 WIB

Program DP3APPKB Kotabaru, 20 Lansia Berhasil Diwisuda

Kamis, 7 November 2024 - 20:27 WIB

Pemkab Kotabaru dan MUI Hentikan Kegiatan Majelis Ta’lim Abu Syarifah

Berita Terbaru

DPRD Tanah Bumbu

Deklarasi Damai Pilkada Tanbu 2024: Tercatat 8 TPS Sangat Rawan

Senin, 18 Nov 2024 - 15:29 WIB

DPRD Tanah Bumbu

Ketua RT Senang Aspirasinya Didengar Anggota DPRD Tanbu

Minggu, 17 Nov 2024 - 19:04 WIB

Tanah Bumbu

KPK dan Pemkab Tanbu Koordinasi Tingkatkan Pengawasan Lebih Baik

Minggu, 17 Nov 2024 - 17:58 WIB

DPRD Tanah Bumbu

Anggota DPRD Tanbu: Reses Bentuk Tanggungjawab Sebagai Wakil Rakyat

Sabtu, 16 Nov 2024 - 18:02 WIB