Eksplor Pesona Paralayang dan Gantole di Bukit Mamake 11-17 April 2024

- Editor

Senin, 15 April 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KOTABARU, Goodnews.co.id – Bupati Kotabaru Sayed Jafar dukung penuh eksplorasi pesona Bukit Mamake melalui Eksebisi Paralayang dan Gantole.

Bukit Mamake, berlokasi diantara dua desa yaitu Sarang Tiung dan Tirawan, Kecamatan Pulau Laut Sigam, punya potensi wisata olahraga dirgantara.

Waktu tempuh perjalanan menuju Bukit Mamake dari pusat perkotaan hanya sekitar 30 menit menuju puncak.

Pemerintah Kotabaru terus mempromosikan wisata Mamake SJA Hill (Bukit Mamake) melalui event eksibisi Paralayang dan Gantole tahun 2024, yang berlangsung selama 6 hari dari 11-17 April 2024.

Event ini diikuti atlet dari berbagai daerah di Indonesia. Mereka datang dari Lombok, Yogyakarta, Bogor, dan Jakarta.

Bupati Kotabaru Sayed Jafar akan memberikan  dukungan penuh semua kegiatan olahraga dirgantara dan lainnya, baik di tingkat nasional maupun internasional.

“Kabupaten Kotabaru keindahan alam yang menakjubkan seperti pantai, bukit yang asri dan indah, sehingga sangat berpotensi untuk dijadikan sebagai olahraga dirgantara seperti paralayang dan gantole,” ucapnya, Sabtu (13/4/2024).

Baca Juga :  Pemda Kotabaru Sosialisasi Peran Jaksa Sebagai Pengacara Negara

Ia berharap melalui event ini akan lebih mudah mempromosikan olahraga kedirgantaraan, khususnya di wilayah Kabupaten Kotabaru, juga agar Kotabaru semakin dikenal masyarakat luas serta dapat memberikan nilai positif.

Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kotabaru, Sonny Tua Halomoan, menambahkan terkait event ini merupakan salah satu program kerja Bupati Kotabaru dalam memajukan perkembangan olahraga.

“Dalam Event ini untuk menggalakkan promosi pariwisata dan menggabungkan olahraga rekreasi dan olahraga kompetensi di Kabupaten Kotabaru,” kata Sonny.

Ia melanjutkan, beberapa atlet dari seluruh Indonesia akan hadiri mengikuti kegiatan tersebut. Ia berharap Kabupaten Kotabaru dapat menjadi tuan rumah dalam kejuaran internasional.

Ketua Paralayang Indonesia, Asgaf Umar, sangat mengapresiasi kegiatan ini dan merasa sangat takjub dengan keindahan alam Kotabaru.

“Pemerintah Kotabaru dalam pengembangan olahraga ini sangat baik. Maka saya berpesan kepada anak-anak yang sedang pendidikan untuk tidak menyia-nyiakan kesempatan ini, karena potensinya sangat besar,” tuturnya.

Baca Juga :  Gubernur Kalsel Minta ASN Amalkan Nilai Pancasila

Asgaf akan mengusulkan Kabupaten Kotabaru untuk menjadi tuan rumah dalam pelaksanaan kejuaraan dunia paralayang dengan melihat potensi alamnya.

“Karena pelaksanaanya dua tahun sekali maka nanti saya akan mendiskusikan dengan kepala dinas terkait. Selain itu, saya sangat bangga dan mensupport kegiatan paralayang di Kabupaten Kotabaru dengan harapan untuk terus mengembangkan aktivitas dirgantara seperti paralayang dan gantole,” katanya

Menurutnya Kabupaten Kotabaru merupakan paket lengkap untuk pencinta olahraga paralayang. Sebelumnya Asgaf belum pernah dibeberapa kabupaten lain menemukan fasilitas dengan paket lengkap seperti yang ada di Kabupaten Kotabaru.

“Ada paralayang, gantole dan pramotor, dengan maju pengembangan dirgantara di Kotabaru ini kami sangat mengapresiasi kepala daerahnya dan kami akan memberikan penghargaan kepada Bupati Kotabaru sebagai bentuk apresiasi kepada beliau yang ikut serta membangun pengembangan tempat olahraga ini,” kata Asgaf. (S)

Berita Terkait

Kesbangpol Kotabaru Gelar Lomba Variasi Gerak Jalan
Asisten II Kobabaru Jawab Keresahan Warga Soal Harga LPG 3 Kg
Uji kemampuan Kader Kesehatan, Pemkan Kotabaru Gelar Cerdas Cermat
Program DP3APPKB Kotabaru, 20 Lansia Berhasil Diwisuda
Pemkab Kotabaru dan MUI Hentikan Kegiatan Majelis Ta’lim Abu Syarifah
210 KPPS Kecamatan Kelumpang Hulu Dilantik untuk Pilkada 2024
Dispersip Kotabaru Gelar Bimtek dan Luncurkan Perpustakaan Digital
Sayed Jafar Tinjau Lokasi Kebakaran di Pasar Kemakmuran
Berita ini 17 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 10 November 2024 - 10:56 WIB

Kesbangpol Kotabaru Gelar Lomba Variasi Gerak Jalan

Sabtu, 9 November 2024 - 17:21 WIB

Asisten II Kobabaru Jawab Keresahan Warga Soal Harga LPG 3 Kg

Jumat, 8 November 2024 - 08:44 WIB

Uji kemampuan Kader Kesehatan, Pemkan Kotabaru Gelar Cerdas Cermat

Kamis, 7 November 2024 - 21:45 WIB

Program DP3APPKB Kotabaru, 20 Lansia Berhasil Diwisuda

Kamis, 7 November 2024 - 20:27 WIB

Pemkab Kotabaru dan MUI Hentikan Kegiatan Majelis Ta’lim Abu Syarifah

Berita Terbaru

DPRD Tanah Bumbu

Deklarasi Damai Pilkada Tanbu 2024: Tercatat 8 TPS Sangat Rawan

Senin, 18 Nov 2024 - 15:29 WIB

DPRD Tanah Bumbu

Ketua RT Senang Aspirasinya Didengar Anggota DPRD Tanbu

Minggu, 17 Nov 2024 - 19:04 WIB

Tanah Bumbu

KPK dan Pemkab Tanbu Koordinasi Tingkatkan Pengawasan Lebih Baik

Minggu, 17 Nov 2024 - 17:58 WIB

DPRD Tanah Bumbu

Anggota DPRD Tanbu: Reses Bentuk Tanggungjawab Sebagai Wakil Rakyat

Sabtu, 16 Nov 2024 - 18:02 WIB