Home / Tanah Bumbu

Rabu, 3 Agustus 2022 - 17:03 WIB

ZA Harap KSOP Menjadi Faktor Peningkatan Ekonomi Daerah

TANAH BUMBU – Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas III Kotabaru-Batulicin di Jalan Raya Batulicin KM 4 diresmikan Direktur Jenderal Perhubungan Laut Republik Indonesia Arif Toha Tjahjagama, Rabu (3/8/2022).

Bupati Zairullah Azhar (ZA) menyampaikan, Kabupaten Tanah Bumbu adalah salah satu Kabupaten Provinsi Kalimantan Selatan yang memiliki potensi sumber daya kemaritiman cukup besar. Salah satunya adalah di bidang kepelabuhan yang manjadi pintu gerbang keluar dan masuk angkutan laut kapal.

Baca Juga :  Tanah Bumbu Optimis Raih Adipura Lagi

“Beberapa potensi tersebut diantaranya adalah Pelabuhan Samudera yang mengantarkan penumpang antar provinsi dan Pelabuhan Ferry yang mengantarkan penumpang antar Kabupaten Tanah Bumbu dan Kotabaru,” kata Zairullah Azhar.

Zairullah berharap KSOP Kelas III Kotabaru-Batulicin, yang memiliki otoritas, dapat menjadi faktor besar dalam peningkatan dan pertumbuhan ekonomi daerah.

Atas pelayanan yang diberikan kepada masyarakat Tanah Bumbu dan Kalimantan Selatan, Zairullah Azhar menyampaikan rasa terima kasih kepada Dirjen Perhubungan dan KSOP Kelas III Kotabaru-Batulicin.

Baca Juga :  Musrenbang Kecamatan Kuranji, Abah Zairullah Ingatkan 4 Pilar Pembangunan
KSOP Kelas III Kotabaru-Batulicin
KSOP Kelas III Kotabaru-Batulicin di Jalan Raya Batulicin KM 4.

Direktur Jenderal (Dirjen) Perhubungan Laut Arif Toha menyampaikan, Kantor KSOP Kelas III Kotabaru-Batulicin adalah Unit Pelaksana Teknis (UPT) Direktoral Jenderal Perhubungan Laut yang berada diantara 2 Kabupaten yakni Tanah Bumbu dan Kotabaru, yang akan menjadi penyangga Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara di Kalimantan Timur, akan terus melakukan peningkatan pelayanan.

Baca Juga :  Serambi Madinah Bersih-Bersih Minuman Beralkohol

“Kementerian Perhubungan, terus berupaya meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, baik melalui pembangunan infrastruktur seperti gedung perkantoran maupun fasilitas pelabuhan guna menjamin keselamatan pelayaran,” terang Arif Toha.

Ia pun menyampaikan, dengan gedung kantor yang baru diresmikan, berharap KSOP Kelas III Kotabaru–Batulicin dapat memberikan pelayanan yang lebih baik kepada seluruh pengguna jasa transportasi laut, sehingga tercipta keselamatan pelayaran dengan aman dan nyaman. (Jml)

Share :

Baca Juga

Tanah Bumbu

Tanah Bumbu Raih WTP ke-10

Tanah Bumbu

Apel Siaga, Gubernur RK: Ayu Ting-Ting Rambut Keriting

Tanah Bumbu

Sekda: Siapkan Data dan Informasi Kegiatan SKPD

Tanah Bumbu

Lapas Kelas III Batulicin Buka Layanan Pojok Baca

Tanah Bumbu

Dana 1 Miliar Perbaikan Fasilitas Makam Habib Mancung

Tanah Bumbu

Pesta Laut Ramai Pengunjung, DLH Beri Perhatian Khusus Pasukan Kuning

Tanah Bumbu

Teng, Voli Putra Tanah Bumbu Bawa Pulang Medali Emas Porprov Kalsel

Tanah Bumbu

BMKG Keluarkan Peringatan Dini, BPBD Siaga Bencana