Sekda Tanbu Akan Tindak Lanjuti 17 Rekomendasi DPRD

- Editor

Jumat, 28 April 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANAH BUMBU, Goodnews.co.id – Sekretaris Daerah Ambo Sakka menyampaikan akan menindak lanjuti 17 rekomendasi Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tanah Bumbu, Kamis (27/4/2024).

Rekomendasi tersebut disampaikan Wakil Ketua DPRD Said Ismail Kholil Alaydrus dalam rapat paripurna.

Rapat Paripurna menanggapi Laporan Keterangan Pertanggung Jawaban (LKPJ) Bupati Tanah Bumbu Tahun Anggaran 2022.

Tujuh belas rekomendasi DPRD itu diterima Bupati Tanah Bumbu Zairullah Azhar yang diwakili Sekretaris Daerah Ambo Sakka.

Isi rekomendasi DPRD tersebut mulai dari peningkatan kualitas sarana dan prasarana pendidikan, sampai peningkatan kualitas pelayanan publik.

Baca Juga :  Dinkes dan Rumah Sehat Tanbu Rayakan HKN ke-59

Menanggapi rekomendasi DPRD tersebut, Sekretaris Daerah Ambo Sakka menyatakan akan menindak lanjuti 17 rekomendasi atas LKPJ Bupati Tanah Bumbu Tahun Anggaran 2022, terutama berkaitan dengan visi misi Bupati dan Wakil Bupati Tanah Bumbu.

“Kami dari eksekutif akan terus meningkatkan kinerja dan sinergitas dengan pihak legislatif sehingga produk-produk kepala daerah dapat dicapai pada tahun 2024 mendatang,” kata Dr. H. Ambo Sakka M.Pd.

Baca Juga :  Bupati Tanbu dan Ketua Fraksi PKB Jemput Wakil Ketua DPR RI

Sementara itu dalam rapat paripurna, DPRD juga mengajukan usulan pemberhentian dan pengangkatan Ketua DPRD Kabupaten Tanah Bumbu.

Sebagi informasi, Ketua DPRD H Supiansyah meninggal dunia setelah beberapa bulan dirawat di rumah sakit sehingga harus mengisi kekosongan kursi Ketua DPRD.

Sekretaris DPRD Tanah Bumbu Mukhlis membacakan usulan pemberhentian dan pengangkatan Ketua DPRD Tanah Bumbu yang baru yakni Andrean Atma Maulani dari Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP). (MAS)p

Berita Terkait

KPK dan Pemkab Tanbu Koordinasi Tingkatkan Pengawasan Lebih Baik
Jelang Akhir Tahun, P3AP2KB Tanbu Koordinasi Tinjau Kinerja 8 Aksi Konvergensi Strunting
Wakili Bupati Tanbu, Asisten II Hadiri Persetujuan 14 Propemperda 2025
Jambore SBH 2024 Digelar di Pantai Rindu Alam
Total 1 Miliar, Sekda Tanbu Serahkan Undian untuk ASN dan P3K
Pemkab Tanbu Sosialisasi Kebijakan Pengarusutamaan Gender
Dispersip Tanbu Gelar Uji Kompetensi Pustakawan
5 Desa di Tanah Bumbu Gelar Pemilihan Kades
Berita ini 102 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 17 November 2024 - 17:58 WIB

KPK dan Pemkab Tanbu Koordinasi Tingkatkan Pengawasan Lebih Baik

Jumat, 15 November 2024 - 12:20 WIB

Jelang Akhir Tahun, P3AP2KB Tanbu Koordinasi Tinjau Kinerja 8 Aksi Konvergensi Strunting

Jumat, 15 November 2024 - 11:40 WIB

Wakili Bupati Tanbu, Asisten II Hadiri Persetujuan 14 Propemperda 2025

Jumat, 15 November 2024 - 11:16 WIB

Jambore SBH 2024 Digelar di Pantai Rindu Alam

Kamis, 14 November 2024 - 16:59 WIB

Total 1 Miliar, Sekda Tanbu Serahkan Undian untuk ASN dan P3K

Berita Terbaru

DPRD Tanah Bumbu

Deklarasi Damai Pilkada Tanbu 2024: Tercatat 8 TPS Sangat Rawan

Senin, 18 Nov 2024 - 15:29 WIB

DPRD Tanah Bumbu

Ketua RT Senang Aspirasinya Didengar Anggota DPRD Tanbu

Minggu, 17 Nov 2024 - 19:04 WIB

Tanah Bumbu

KPK dan Pemkab Tanbu Koordinasi Tingkatkan Pengawasan Lebih Baik

Minggu, 17 Nov 2024 - 17:58 WIB

DPRD Tanah Bumbu

Anggota DPRD Tanbu: Reses Bentuk Tanggungjawab Sebagai Wakil Rakyat

Sabtu, 16 Nov 2024 - 18:02 WIB