Paman Birin Dikukuhkan Anggota Kehormatan PPAD

- Editor

Rabu, 10 Juli 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANJARBARU, Goodnews.co.id – Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel), H Sahbirin Noor atau Paman Birin, dikukuhkan menjadi Anggota Kehormatan ke-221 Persatuan Purnawirawan TNI Angkatan Darat (PPAD) pengurus Provinsi Kalimantan Selatan.

Pengukuhan Paman Birin tersebut seiring dengan Pelantikan Pengurus PPAD Kalsel periode 2024-2029 yang dipimpin langsung Mayor Jenderal TNI (Purn.) Komaruddin Simanjuntak di Mahligai Pancasila, Selasa (9/7/2024).

Dalam pelantikan dan pengukuhan, tampak hadir Ketua DPRD Kalsel, Wakapolda Kalsel, Danrem 101/Antasari, Ketua PPAD Kalsel, serta para pengurus dan sejumlah tamu undangan lainnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam sambutannya, Sekretaris Jenderal (Sekjend) PPAD Pusat, Mayor Jenderal TNI (Purn.) Komaruddin Simanjuntak menyampaikan bahwa PPAD merupakan keluarga besar TNI-POLRI yang bersifat kejuangan meneruskan pengabdian di ujung usia.

“Kita teruskan perjuangan meskipun berbeda dengan saat berdinas dulu. Sekarang tugas PPAD daerah adalah membantu kepala daerah mensukseskan pembangunan banua dan memancasilakan masyarakat di daerah,” kata Simanjuntak.

Selain itu, diharapkan kepengurusan PPAD Kalsel yang baru dikukuhkan dapat menyusun program kerja sesuai dengan arahan PPAD pusat untuk kemajuan pembagunan dan kesejahteraan masyarakat.

Baca Juga :  Paman Birin: Kelapa Sawit Akan Menjadi Komoditas unggulan Kalsel

“Diharapkan PPAD Kalsel dapat Segera menyusun program kerja yang sejalan dengan program pusat,” harapnya.

Sementara itu, Paman Birin menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh keluarga besar PPAD Provinsi Kalimantan Selatan, yang telah memberikan kepercayaan kepadanya untuk bergabung sebagai Anggota Kehormatan.

“Penghargaan ini merupakan sebuah kehormatan yang sangat besar bagi saya, dan saya merasa sangat terhormat bisa menjadi bagian dari keluarga besar PPAD Kalimantan Selatan ini. Sebagai seorang Gubernur dan juga sebagai anggota kehormatan PPAD Kalimantan Selatan, saya memahami betapa pentingnya peran yang diemban oleh PPAD dalam menjaga persatuan dan kesatuan di tengah-tengah masyarakat kita,” ucapnya.

Paman Birin juga menuturkan, di era globalisasi dan perkembangan teknologi yang semakin pesat, peran PPAD dalam memberikan pemahaman dan kesadaran kepada masyarakat mengenai pentingnya persatuan dan kesatuan sangatlah vital.

Baca Juga :  Anggota DPR RI Dukung Herry Chandra Maju Wakil Bupati Simalungan 2024

“Maka dari itu, Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan akan terus mendukung setiap inisiatif maupun program yang diinisiasi oleh PPAD Kalsel dan kami siap bekerja sama serta memberikan dukungan yang dibutuhkan agar setiap program dan kegiatan yang dijalankan dapat berjalan dengan baik dan memberikan manfaat yang sebesar-besarnya bagi masyarakat Kalimantan Selatan,” pungkas Paman Birin.

Dalam momentum tersebut, Paman Birin mengajak PPAD Kalsel dan seluruh lapisan masyarakat untuk bersama-sama terus memperkuat persatuan dan kesatuan, menjaga semangat kebangsaan, dan bekerja keras untuk mewujudkan kalimantan selatan yang lebih maju, makmur, sejahtera, dan berkelanjutan. (E)

📢 Bagikan artikel ini:

💡 Tips: Pilih style "Minimal" untuk tampilan thumbnail terbaik di WhatsApp

🖼️ Share Dengan Thumbnail

📱 Share Simple 🔥 Share Unique ⭐ Share Premium
🎯 Pilih style yang sesuai kebutuhan Anda

Berita Terkait

Pemprov Kalsel Panen Jagung Perdana, Target Nasional 170 Hektar
Muhidin Terima Sertifikat Geopark Meratus dari UNESCO
Unesco Tetapkan Geopark Meratus Sebagai UGGp
Efek Penyertaan Modal Bank Kalsel, Muhidin Apresiasi Deviden Naik 18 Persen
Gubernur Kalsel Ganti Direktur PT Bangun Banua
Efisiensi Anggaran Pemprov Kalsel Tunggu Surat Edaran Kemendagri
Gubernur Muhidin Tunjuk Syarifuddin Plh Sekda Pemprov Kalsel
Muhidin Apresiasi Polda Kalsel Bongkar Kejahatan Narkoba

Berita Terkait

Senin, 9 Juni 2025 - 11:52 WIB

Pemprov Kalsel Panen Jagung Perdana, Target Nasional 170 Hektar

Rabu, 4 Juni 2025 - 12:20 WIB

Muhidin Terima Sertifikat Geopark Meratus dari UNESCO

Kamis, 17 April 2025 - 17:05 WIB

Unesco Tetapkan Geopark Meratus Sebagai UGGp

Sabtu, 15 Maret 2025 - 11:00 WIB

Efek Penyertaan Modal Bank Kalsel, Muhidin Apresiasi Deviden Naik 18 Persen

Rabu, 12 Maret 2025 - 10:29 WIB

Gubernur Kalsel Ganti Direktur PT Bangun Banua

Berita Terbaru

Kotabaru

Festival B2SA, Ketua TP PKK Kotabaru: Manfaatkan Pangan Lokal

Selasa, 1 Jul 2025 - 16:43 WIB

Nasional

PAW, Istri Ganti Suami Jadi Anggota Dewan Banjarmasin

Senin, 30 Jun 2025 - 14:59 WIB

Nasional

Mahfud MD: Tugas Media Itu Investigasi

Senin, 30 Jun 2025 - 14:49 WIB

Nasional

Pukul dan Ancam Jurnalis, Ajudan Kapolri Minta Maaf

Senin, 30 Jun 2025 - 12:44 WIB