Harmanuddin: Raperda Perizinan Berusaha Berbasis risiko akan dibahas di Fraksi-Fraksi

- Editor

Kamis, 3 Maret 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANAH BUMBU – Raperda Penyelenggaraan Perizinan Berbasis Risiko belum dibahas di tingkat fraksi di DPRD, dan fraksi Golkar juga belum mengungkap apakah raperda tersebut berpihak kepada masyarakat atau tidak.

Rapat paripurna DPRD Kabupaten Tanah Bumbu yang dilaksanakan pada hari Rabu tanggal 2 Maret 2022 adalah rapat pengajuan 2 raperda usulan eksekutif yaitu Penyelenggaraan Perizinan Berusaha dan Penyelenggaraan Irigasi.

Bupati Tanah Bumbu yang diwakili Sekretaris Daerah, Ambo Sakka, menyampaikan bahwa bahwa raperda Penyelenggaraan Perizinan Berusaha untuk menjamin kepastian hukum, cepat, transparan, terintegrasi, dalam berusaha.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Oleh karena itu, untuk memberikan kepastian hukum dalam berusaha, meningkatkan ekosistem investasi, menjaga kualitas perizinan yang dapat dipertanggung jawabkan, perlu didukung penyelenggaraan perizinan berusaha di daerah yang cepat, mudah, terintegrasi, transparan, efisien, efektif dan akuntabel,” jelasnya.

Ketua Fraksi Golkar DPRD Tanah Bumbu, Harmanuddin, memahami bahwa raperda sudah clear di tingkat eksekutif, dan dianggap sudah memenuhi tahapan.

Baca Juga :  Spesial, Bupati Zairullah Ucapkan Selamat HUT DPRD Tanbu ke-18

“Cuma kami di DPRD Tanbu belum mempelajari, belum mengkaji, karna baru kemarin disampaikan” katanya. Kamis, (3/3/2022)

“Kami belum mengkaji apa sebenarnya inti dari raperda itu, apakah sesuai dengan keinginan masyarakat, kami belum masuk sampai di situ.” katanya.

Ia menjelaskan bahwa raperda itu akan dibahas dulu di tingkat fraksi-fraksi. sebab sebuah produk hukum itu bila tidak diterima masyarakat maka itu akan mubazir.

“Produk hukum daerah ketika itu tidak bisa diterima oleh masyarakat, kan mubazir” terangnya.

Namun apabila raperda itu betul-betul merupakan harapan masyarakat, “saya pikir itu positif aja tujuannya.” dukungnya.

Oleh karena itu ia menyatakan belum bisa untuk memberikan komentar lebih detail raperda Penyelenggaraan Perizinan Berbasis Risiko tersebut.

“Jadi, saya tidak bisa mengomentari itu dulu secara detail karna baru disampaikan.” Kata Harmanuddin kader dari Partai Golkar.

Baca Juga :  Akhirnya, PT Arutmin Indoensia Mau Bayar Pemakaian Jalan Khusus Aset Daerah

Diakuinya bahwa raperda itu sudah clear di tahapan pemerintah daerah Kabupaten Tanah Bumbu. Namun belum sampai pada tahapan Pandangan Umum fraksi-fraksi yang ada di DPRD.

“Kami akan sampaikan Pandangan Umum tapi kami bedah dulu di fraksi. apakah judul ini sesuai apa yang dinginkan oleh masyarakat khususnya pengusaha atau ada permasalahan lain.” katanya menelisik dibalik raperda.

“Jadi mohon maaf dulu belum bisa menjawab secara detail. salah-salah jawab nanti.” Tandanya. (MAS)

📢 Bagikan artikel ini:

💡 Tips: Pilih style "Minimal" untuk tampilan thumbnail terbaik di WhatsApp

🖼️ Share Dengan Thumbnail

📱 Share Simple 🔥 Share Unique ⭐ Share Premium
🎯 Pilih style yang sesuai kebutuhan Anda

Berita Terkait

Pedagang Pasar Pagatan Setuju Program Relokasi
PKB Tanbu Ingin bahas Pembentukan 17 Desa di Tingkat Pansus
Setujui Pembentukan 17 Desa, Fraksi PDIP Tanbu Sampaikan Catatan Penting
Pemkab Tanah Bumbu Ajukan Raperda Pembentukan  17 Desa
Usai Sekolah Terbakar, DPRD Sepakati Geser Unit Damker ke Kusah Hulu
Ketua DPRD Tanbu Hadiri Puncak Peringatan HUT ke499 Kota Banjarmasin
Anggota DPRD Tanbu Tinjau Sekolah Pasca Kebakaran
Hari Kesaktian Pancasila, Wakil Ketua DPRD Tanbu Bacakan Pembukaan UU 45

Berita Terkait

Rabu, 8 Oktober 2025 - 20:12 WIB

Pedagang Pasar Pagatan Setuju Program Relokasi

Selasa, 7 Oktober 2025 - 21:11 WIB

PKB Tanbu Ingin bahas Pembentukan 17 Desa di Tingkat Pansus

Selasa, 7 Oktober 2025 - 18:03 WIB

Setujui Pembentukan 17 Desa, Fraksi PDIP Tanbu Sampaikan Catatan Penting

Senin, 6 Oktober 2025 - 13:19 WIB

Pemkab Tanah Bumbu Ajukan Raperda Pembentukan  17 Desa

Sabtu, 4 Oktober 2025 - 18:42 WIB

Usai Sekolah Terbakar, DPRD Sepakati Geser Unit Damker ke Kusah Hulu

Berita Terbaru

Tanah Laut

Bupati Tala Bantu Korban Kebakaran di Jalan Dharma Pelaihari

Jumat, 7 Nov 2025 - 23:06 WIB

Tanah Laut

Pisah Sambut Kajari Tala, Rahmat: Proses Regenerasi

Jumat, 7 Nov 2025 - 22:42 WIB