TANAH BUMBU, Goodnews.co.id – Kabupaten Tanah Bupati (Tanbu) melalui Tim Futsal Putra Daerah berhasil memperoleh medali emas pertamanya, dalam laga final yang digelar di Gedung Futsal Bati-Bati, Rabu (12/11/2025) sore.
Head Coach Tim Porprov Tanbu Chandra Kusairi mengatakan, kemenangan yang diraih setelah mengalahkan tim futsal Banjarmasin dengan skor telak 6-0, merupakan hasil kerja keras dan perjuangan seluruh anggota tim.
“Rasa syukur yang tak terhingga, kemenangan ini adalah hasil murni dari semangat juang dan kerja keras luar biasa seluruh tim,” kata Coach Chandra.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Ia menuturkan bahwa medali emas ini adalah buah dari disiplin dan konsistensi latihan yang telah dijalani selama ini.
“Mereka telah menunjukkan jiwa petarung sejati untuk meraih kemenangan. Ini adalah hadiah dari keringat dan dedikasi,” tambahnya.
Kemenangan ini bukan sekadar menambah koleksi medali Tanbu, tetapi juga diharapkan menjadi momentum kebangkitan olahraga di seluruh Tanah Bumbu, menumbuhkan kecintaan yang lebih besar di kalangan masyarakat.
Keberhasilan Tim Futsal Putra Tanah Bumbu di Porprov XII Kalsel menjadi benchmark baru dan inspirasi bagi atlet-atlet lain dari Bumi Bersujud. (Iq)











