Buka Turnamen, Bupati Tanbu: Utamakan Rasa Sportivitas dan Solidaritas

- Editor

Senin, 7 Oktober 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANAH BUMBU, Goodnews.co.id – Bupati Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu), Zairullah Azhar, diwakili Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia, M Putu Wisnu Wardhana, membuka secara resmi Turnamen Bola Basket Perbasi Cup Tahun 2024 Antar Pelajar, Sabtu (5/10/2024).

Perbasi Cup 2024 diikuti sebanyak 22 peserta, terdiri dari SMP Putra 5 Sekolah, SMP Putri 4 Sekolah, SMA Putra 7 Sekolah, dan SMA Putri 6 Sekolah.

Turnamen Bola Basket Perbasi Cup Tahun 2024 Antar Pelajar ini digelar dari 4 Oktober 2024 sampai dengan 13 Oktober 2024 di Lapangan Basket Kodeco, Kecamatan Simpang Empat.

Dalam sambutan Bupati Tanah Bumbu yang dibacakan Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia, mendukung penuh dan mengapresiasi kepada Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (Perbasi) Tanah Bumbu yang telah ikut bersama memberikan wadah untuk mencetak generasi muda berprestasi, terutama di bidang olahraga.

Baca Juga :  Bappeda Litbang Tanbu Singkronkan APBDes Minimal 2 Persen untuk Stunting

Menurutnya, selain sebagai ajang silaturahmi antar pelajar SMP dan SMA se-Kabupaten Tanah Bumbu, pertandingan ini dapat meningkatkan kualitas mental dan fisik agar kedepannya Kabupaten Tanah Bumbu memiliki generasi muda yang berkualitas, fisik sehat, tangguh, tumbuh, berdaya, dan berhasil, untuk mencapai tujuan yang baik seperti memperkuat karakter bangsa, meningkatkan persatuan dan persaudaraan, serta meningkatkan prestasi olahraga bola basket.

Ia juga mengatakan, event seperti ini sangat bagus, karena mengandung nilai-nilai kerjasama tim dalam sebuah kompetisi, mengedepankan rasa sportivitas dan solidaritas. Karena dengan adanya kompetisi yang sehat, tentu akan menimbulkan daya juang yang baik bagi setiap individu, momen, dan semangat yang sama pula wajib diaplikasikan dalam membantu pembangunan Kabupaten Tanah Bumbu agar lebih baik kedepan demi tercapainya kesejahteraan bagi seluruh masyarakat Tanah Bumbu.

Baca Juga :  PT BIB Kerjasama dengan BLK Tanbu Gelar Pelatihan Menjahit

Ketua Perbasi Tanah Bumbu, Dading Kalbuadi, dalam sambutannya yang disampaikan Wakil Ketua Perbasi, Sofyan Noor, mengatakan, turnamen ini adalah wadah bagi para siswa untuk mengekspresikan bakat dan kemampuannya di bidang olahraga, khususnya basket.

Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk mempererat tali persaudaraan antar sekolah dan mendorong semangat kompetisi yang sehat di kalangan generasi muda.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua Perbasi Tanah Bumbu mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi pada Turnamen Bola Basket Perbasi Cup Tahun 2024. Termasuk para panitia, sponsor, serta semua guru dan pelatih yang telah membimbing para atlet.

Selain dihadiri kepala sekolah, guru, atlet, dan undangan, pembukaan Turnamen Bola Basket Perbasi Cup Tahun 2024 juga dimeriahkan dengan Fun Games dari Pegasus Academy Basketball Under KU-10. (E)

Berita Terkait

Disdik Tanah Bumbu Terima 5 Penghargaan
Pemkab Tanbu Apresiasi PT Arutmin Gelar Pemilihan Duta HIV AIDS
Asisten II Tanbu Sebut Bimtek Pelajari Teknologi Pengelolaan Sampah
Sosialisasi Perda Bantuan Keuangan Partai, Bupati Tanbu Harap Tepat Sasaran
Serambi Madinah: Ingin Ridha Allah, Shalat Awal Waktu
Sosialisasi Keormasan, Bupati Tanbu Harap Ormas Tak Langgar Aturan Hukum
BKPSDM Tanbu: Besok Mulai Tes Seleksi SKD bagi P3K
KPK dan Pemkab Tanbu Koordinasi Tingkatkan Pengawasan Lebih Baik
Berita ini 19 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 3 Desember 2024 - 20:32 WIB

Disdik Tanah Bumbu Terima 5 Penghargaan

Selasa, 3 Desember 2024 - 14:48 WIB

Pemkab Tanbu Apresiasi PT Arutmin Gelar Pemilihan Duta HIV AIDS

Selasa, 3 Desember 2024 - 14:20 WIB

Asisten II Tanbu Sebut Bimtek Pelajari Teknologi Pengelolaan Sampah

Selasa, 3 Desember 2024 - 12:10 WIB

Sosialisasi Perda Bantuan Keuangan Partai, Bupati Tanbu Harap Tepat Sasaran

Senin, 2 Desember 2024 - 20:11 WIB

Sosialisasi Keormasan, Bupati Tanbu Harap Ormas Tak Langgar Aturan Hukum

Berita Terbaru

Tanah Bumbu

Disdik Tanah Bumbu Terima 5 Penghargaan

Selasa, 3 Des 2024 - 20:32 WIB

Tanah Bumbu

Pemkab Tanbu Apresiasi PT Arutmin Gelar Pemilihan Duta HIV AIDS

Selasa, 3 Des 2024 - 14:48 WIB

DPRD Tanah Bumbu

Anggota DPRD Haris Fadillah Berhasil Muluskan Jalan Desa

Selasa, 3 Des 2024 - 11:30 WIB