Zairullah Azhar Kembali Ingatkan Jaga Kedisiplinan Pegawai

- Editor

Selasa, 5 November 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANAH BUMBU, Goodnews.co.id – Bupati Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu), Zairullah Azhar, kembali mengingatkan pentingnya disiplin dalam kehidupan sehari-hari, khususnya bagi para pegawai pemerintah daerah dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Pada apel pagi, Selasa (5/11/2024) di Pendopo Serambi Madinah, Bupati Zairullah Azhar menyampaikan bahwa disiplin merupakan kunci menuju kesuksesan yang melibatkan tiga aspek, yakni ilmiah, ilahiah, dan alamiah.

Dalam arahannya, Bupati Zairullah Azhar menjelaskan bahwa disiplin ilmiah berkaitan dengan pengetahuan dan metode yang terukur.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Melalui disiplin ilmiah, kita bekerja dengan berdasarkan aturan dan prosedur yang telah ditetapkan sehingga pelayanan menjadi efisien dan tepat sasaran,” kata BupatiBupati Zairullah Azhar.

Ia juga menyampaikan bahwa disiplin ilahiah berkaitan dengan keimanan dan akhlak.

Baca Juga :  Besok, Tanbu Sambut Kedatangan Wakil Ketua DPR RI dan Menteri

“Dalam bekerja, kita harus senantiasa menjaga integritas dan tanggung jawab. Disiplin ilahiah adalah bentuk pengabdian kita kepada Tuhan yang memberikan kita kesempatan untuk melayani masyarakat,” lanjutnya.

Selain itu, Bupati Zairullah Azhar menyoroti pentingnya disiplin alamiah, yaitu pola kedisiplinan yang selaras dengan kebiasaan baik dan keteraturan dalam menjalani kehidupan.

Menurutnya, kedisiplinan ini mengajarkan pentingnya menjalani tugas dengan konsisten dan berkesinambungan.

“Kedisiplinan adalah sebagian dari kesuksesan. Dengan kedisiplinan, kita mampu memberikan pelayanan yang cepat, tepat, dan berkualitas kepada masyarakat,” tegas Bupati Zairullah.

Apel pagi tersebut diakhiri dengan ajakan kepada seluruh pegawai agar rajin membaca karena Tanah Bumbu memiliki perpustakaan yang bagus dan setiap tahunnya buku selalu bertambah.

Bupati Zairullah Azhar berharap, disamping sebagai upaya meningkatkan literasi dan kualitas SDM aparatur, juga berdampak pada peningkatan kedisiplinan pegawai pemerintah daerah dalam setiap aspek pekerjaan, sehingga mampu memberikan pelayanan prima yang semakin baik dan profesional kepada seluruh masyarakat.

Baca Juga :  Dinsos Rambu Salurkan Lagi Bantuan Sosial

”Karena kunci utama kesuksesan adalah Kedisiplinan atau kesungguhan, sebagaimana pepatah arab mengatakan Man Jadda Wajada, barang siapa yang bersungguh-sungguh, maka ia akan berhasil,” pungkas Bupati Tanah Bumbu Zairullah Azhar yang biasa disapa Abah. (E)

📢 Bagikan artikel ini:

💡 Tips: Pilih style "Minimal" untuk tampilan thumbnail terbaik di WhatsApp

🖼️ Share Dengan Thumbnail

📱 Share Simple 🔥 Share Unique ⭐ Share Premium
🎯 Pilih style yang sesuai kebutuhan Anda

Berita Terkait

Disbudparpora Tanbu Buka Turnamen Futsal Stiker Cup 2026
Demi Keamanan, Pemkab Tanah Bumbu Pasang Penerang Jalur Bypass Batulicin-Banjarbaru
Isra’ Mi’raj, Andi Rudi Latif Ingatkan Shalat Sebagai Pembentuk Disiplin dan Karakter
Koperasi Desa Merah Putih Gunung Antasari Sampaikan LPj 2025
Tanah Bumbu Dukung Bina Generasi Muda Paskibraka
Hadiri Rakornas, Eryanto Rais: Sinergitas Harus Jadi Langkah Nyata
Andi Rudi Latif Harap Keteladanan Rasul Jadi Pijakan Bangun Daerah
Temui Sekjen Kemenhut, Tim Pakar Sampaikan Upaya Rehabilitasi Kawasan Mangrove Tanah Bumbu

Berita Terkait

Selasa, 20 Januari 2026 - 18:01 WIB

Disbudparpora Tanbu Buka Turnamen Futsal Stiker Cup 2026

Selasa, 20 Januari 2026 - 13:55 WIB

Demi Keamanan, Pemkab Tanah Bumbu Pasang Penerang Jalur Bypass Batulicin-Banjarbaru

Selasa, 20 Januari 2026 - 13:41 WIB

Isra’ Mi’raj, Andi Rudi Latif Ingatkan Shalat Sebagai Pembentuk Disiplin dan Karakter

Selasa, 20 Januari 2026 - 10:33 WIB

Koperasi Desa Merah Putih Gunung Antasari Sampaikan LPj 2025

Senin, 19 Januari 2026 - 21:58 WIB

Tanah Bumbu Dukung Bina Generasi Muda Paskibraka

Berita Terbaru

Tanah Bumbu

Disbudparpora Tanbu Buka Turnamen Futsal Stiker Cup 2026

Selasa, 20 Jan 2026 - 18:01 WIB

DPRD Tanah Bumbu

Fraksi PDIP Tanah Bumbu Tolak Bupati Dipilih DPRD

Selasa, 20 Jan 2026 - 11:07 WIB

Tanah Bumbu

Koperasi Desa Merah Putih Gunung Antasari Sampaikan LPj 2025

Selasa, 20 Jan 2026 - 10:33 WIB