Pawai Tanglong meriahkan malam lebaran 1444 Hijriyah

- Editor

Sabtu, 22 April 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANAH BUMBU, Goodnews.co.id – Bupati Tanah Bumbu Zairullah Azhar melalui Sekretaris Daerah (Sekda) H. Ambo Sakka membuka dan melepas pawai Festival Tanglong 1444 Hijriah, berlokasi di halaman depan Masjid Agung al-Falah, Jumat (21/04/2023) malam.

Dalam sambutannya, Sekda Tanbu H. Ambo Sakka atas nama Pemerintah Daerah menyampaikan ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1444 H.

“Minal Aidin Wal Faidzin Taqabbalallahu Minna Waminkum, Insya Allah besok pagi kita sudah akan melaksanakan Salat Idul Fitri,” ungkapnya.

Pelaksanaan Festival Tanglong dimaksudkan sebagai sarana silaturahim sekaligus menyambut kegembiraan umat Islam setelah sebulan penuh melaksanakan ibadah puasa.

“Kita berdoa kepada Allah SWT, semoga kita semua termasuk menjadi golongan yang dijanjikan oleh Allah sebagaimana QS al-Baqarah ayat 183, La ‘allakum tattaqun,” ucap Ambo Sakka.

Baca Juga :  Ketua Fraksi PKB Tanbu Hadiri Tabligh Akbar Guru Udin

Kepala Bagian Kesra Sekretariat Kabupaten Tanah Bumbu Akhmad Rozain selaku panitia penyelenggara melaporkan, Festival Tanglong merupakan kegiatan rutin tahunan diadakan Pemerintah Kabupaten dalam rangka menyambut lebaran Hari Raya Idul Fitri.

“Kegiatan juga dilaksanakan dalam rangka untuk meningkatkan kualitas keimanan dan syiar Islam kita agar semakin bertambah,” beber Rozain.

Menurutnya, kegiatan ini menjadi upaya dalam melestarikan tradisi terdahulu dan budaya Islam serta sebagai tanda perwujudan dalam kemajuan syiar Islam di Bumi Nusantara.

Adapun pelaksanaan Festival Tanglong dibagi menjadi dua kategori, yakni untuk SKPD dan Umum. Selain itu tempat pelaksanaan juga dibagi menjadi dua lokasi, yakni di Kecamatan Kusan Hilir dan Simpang Empat.

Baca Juga :  Ditanya Nasib Honorer, Zairullah Azhar: Gaji dan Honor Non ASN Naik

“Alhamdulillah berdasarkan catatan terakhir, jumlah peserta kategori SKPD yang mengikuti kegiatan ini ada sebanyak 37, kemudian untuk Umum ada sebanyak 8,” ujarnya.

Selain itu ia juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada unsur terkait baik TNI-Polri dan pihak lainnya yang berpartisipasi dalam mengamankan dan menyukseskan Festival Tanglong di Bumi Bersujud.

“Mudah-mudahan acara ini berlangsung dengan baik nantinya,” pungkasnya.

Berdasarkan pantauan media Goodnews.co.id, ratusan masyarakat memadati area sekitar masjid Agung al-Falah untuk melihat jalannya puluhan kendaraan hias bernuansa Islami tersebut.

Turut berhadir dalam kegiatan tersebut Anggota DPRD Tanbu, Forkopimda, Pimpinan SKPD, Camat, Komite Percepatan Pembangunan Daerah, alim ulama, tokoh agama dan tokoh masyarakat. (Arunika)

Berita Terkait

KPK dan Pemkab Tanbu Koordinasi Tingkatkan Pengawasan Lebih Baik
Jelang Akhir Tahun, P3AP2KB Tanbu Koordinasi Tinjau Kinerja 8 Aksi Konvergensi Strunting
Wakili Bupati Tanbu, Asisten II Hadiri Persetujuan 14 Propemperda 2025
Jambore SBH 2024 Digelar di Pantai Rindu Alam
Total 1 Miliar, Sekda Tanbu Serahkan Undian untuk ASN dan P3K
Pemkab Tanbu Sosialisasi Kebijakan Pengarusutamaan Gender
Dispersip Tanbu Gelar Uji Kompetensi Pustakawan
5 Desa di Tanah Bumbu Gelar Pemilihan Kades
Berita ini 94 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 17 November 2024 - 17:58 WIB

KPK dan Pemkab Tanbu Koordinasi Tingkatkan Pengawasan Lebih Baik

Jumat, 15 November 2024 - 12:20 WIB

Jelang Akhir Tahun, P3AP2KB Tanbu Koordinasi Tinjau Kinerja 8 Aksi Konvergensi Strunting

Jumat, 15 November 2024 - 11:40 WIB

Wakili Bupati Tanbu, Asisten II Hadiri Persetujuan 14 Propemperda 2025

Jumat, 15 November 2024 - 11:16 WIB

Jambore SBH 2024 Digelar di Pantai Rindu Alam

Kamis, 14 November 2024 - 16:59 WIB

Total 1 Miliar, Sekda Tanbu Serahkan Undian untuk ASN dan P3K

Berita Terbaru

DPRD Tanah Bumbu

Deklarasi Damai Pilkada Tanbu 2024: Tercatat 8 TPS Sangat Rawan

Senin, 18 Nov 2024 - 15:29 WIB

DPRD Tanah Bumbu

Ketua RT Senang Aspirasinya Didengar Anggota DPRD Tanbu

Minggu, 17 Nov 2024 - 19:04 WIB

Tanah Bumbu

KPK dan Pemkab Tanbu Koordinasi Tingkatkan Pengawasan Lebih Baik

Minggu, 17 Nov 2024 - 17:58 WIB

DPRD Tanah Bumbu

Anggota DPRD Tanbu: Reses Bentuk Tanggungjawab Sebagai Wakil Rakyat

Sabtu, 16 Nov 2024 - 18:02 WIB