Lanjutkan Revolusi Hijau, Paman Birin Tanam 7.000 Pohon Mangrove

Avatar photo

- Editor

Selasa, 6 Juni 2023 - 07:36 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANAH LAUT, Goodnews.co.id – Gubernur Kalsel Sahbirin Noor menanam 7.000 pohon mangrove di pantai Desa Sungai Bakau Kabupaten Tanah Laut, Senin (5/6/2023).

Dengan mengucapkan selawat, Gubernur Kalsel Sahbirin Noor atau Paman Birin didampingi Bupati Tanah Laut Sukamta, Sekretaris Daerah Provinsi Kalsel Roy Rizali Anwar melalukan penanaman pohon mangrove di pantai Sungai Bakau.

Paman Birin mengatakan, penanaman bibit mangrove merupakan bagian yang tak terpisahkan dari program revolusi hijau untuk mengatasi perubahan iklim.

Baca Juga :  Halal Bihalal, ASN Manfaatkan Foto Bareng Paman Birin

“Program revolusi hijau yang sudah kita canangkan beberapa tahun lalu, setidaknya untuk mengurangi panas yang kita rasakan,” kata Paman Birin pada puncak peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia.

Oleh karena itu, Paman Birin mengajak seluruh masyarakat untuk mencintai lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarangan.

Baca Juga :  Paman Birin Bangun Gor Senilai Rp 64 Miliar Segera Rampung.

Kepada Bupati Tanah Laut, Paman Birin berpesan terus menggelorakan revolusi hijau dan revitalisasi sungai.

Sementara itu, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Kalimantan Selatan,
Hanifah Dwi Nirwana mengatakan, ekosistem mangrove berperan penting dalam pemeliharaan keseimbangan siklus biologi di suatu perairan. Mangrove juga menjadi tempat berlindung dan memijah berbagai biota laut dan habitat satwa.

Baca Juga :  Pengendalian Inflasi, Pemprov Kalsel Antisipasi Lonjakan Harga Jelang Lebaran

Pada kesempatan tersebut, Paman Birin melaunching program NEMO (Net zero Emission from the Ocean). Program ini sebagai upaya pemulihan pesisir, adaptasi, dan mitigasi perubahan iklim, serta pengurangan emisi karbon dimulai dari wilayah pesisir.

Kegiatan ini melibatkan perusahaan seperti PT Arutmin Indonesia, PT Sumber Daya Energi, PT Jorong Barutama Grestone. (MAS)

Berita Terkait

Kalsel Study Tiru Pengembangan Wisata Bambu di Desa Sanankerto
Buruh Kalsel Rayakan Hari Buruh Internasional Bersama Gubernur Paman Birin dan Acil Odah
Paman Birin: Kalsel Pilihan Tepat Suplai Pangan ke IKN
Penulis Kitab Sabilal Muhtadin, Paman Birin: Banyak Lahirkan Ulama
Paman Birin: Kawal Anggaran Dana Desa Rp 71 Triliun
Paman Birin Lepas Keberangkatan 1.000 Orang Mudik Gratis
Istimewa, Paman Birin Safari Ramadhan di Desa Tambak Sirang Baru
Acil Odah Gelar Sunatan Massal di Kandangan
Berita ini 52 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 18 April 2024 - 17:58 WIB

Dispersip Kotabaru Gelar Bimtek Pembinaan Perpustakaan

Kamis, 18 April 2024 - 17:23 WIB

Kotabaru Siap Jadi Tuan Rumah Kejuaraan Internasional Paralayang

Senin, 15 April 2024 - 16:09 WIB

Hari ke-2 Lebaran, Kunjungan Objek Wisata Kotabaru Meningkat

Senin, 15 April 2024 - 12:17 WIB

Eksplor Pesona Paralayang dan Gantole di Bukit Mamake 11-17 April 2024

Selasa, 9 April 2024 - 21:30 WIB

Safari Bupati Kotabaru Salurkan Banyak Bantuan di Kelumpang Selatan

Senin, 8 April 2024 - 13:34 WIB

Diskoperindag Kotabaru: Sempat Naik, Harga Kebutuhan Pokok Stabil

Senin, 8 April 2024 - 13:01 WIB

Dishub Kotabaru Bantu Sosialisasi Link Mudik Gratis

Minggu, 7 April 2024 - 03:08 WIB

Bupati Sayed Jafar Serahkan Bantuan di Kecamatan Pulau Sebuku

Berita Terbaru

Tanah Bumbu

Verifikator Lomba Bina Keluarga Balita Kunjungi Tanah Bumbu

Jumat, 3 Mei 2024 - 18:16 WIB

Tanah Bumbu

Dorong Buka Lapangan Kerja dengan Sosialisasi Kewirausahaan

Jumat, 3 Mei 2024 - 18:08 WIB

Tanah Bumbu

BPBD Luncurkan Relawan Remaja Aman Bencana

Jumat, 3 Mei 2024 - 16:54 WIB