Kabinet Presiden Anak Yatim Lengkap

- Editor

Minggu, 16 Oktober 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

YOGYAKARTA – Tim Formatur Pengurus Pusat Forum Nasional Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak hasil Munas II Kota Banjarmasin bergerak cepat menyelesaikan penyusunan struktur Pengurus Pusat (PP) di Hotel Royal Ambarrukmo Yogyakarta, (15/10/2022).

Rapat tersebut menetapkan Bendara Umum (Bendum) PP Forum Nasional LKSA dijabat Hadrawi S.Sos, Staf Khusus Bupati Tanah Bumbu, Provinsi Kalimantan Selatan, dan menetapkan wakil-wakil dan bidang-bidang, serta poin-poin program strategis.

Tepat pukul 22.00 WIB, formasi PP Forum Nasional LKSA atau disebut Kabinet Presiden Anak Yatim selesai dibentuk. Forum yang mewadahi lembaga-lembaga Panti Asuhan dan non panti anak-anak yatim, piatu, dan terlantar ini, mengharapkan kepemimpinan dr HM Zairullah Azhar dapat memberikan perubahan besar dalam organisasi dan perhatian pemerintah terhadap anak yatim, piatu, dan terlantar.

Berdasarkan arahan Zairullah Azhar, program PP Forum Nasional LKSA mengarah 3 hal pokok. Pertama Anak-anak Yatim mendapatkan pengakuan dari negara dalam bentuk anggaran dari APBN. Kedua mempersiapkan generasi tangguh masa depan melalui akses pendidikan anak-anak yatim, piatu, dan terlantar. Ketiga mendapat kepercayaan membina anak-anak yatim, piatu, dan terlantar.

Baca Juga :  Abah Zairullah Azhar Tak Bisa Menahan Rasa Haru

Ia berharap tokoh-tokoh yang masuk dalam PP LKSA memiliki pemahaman yang sama, prinsip bahwa pemimpin itu pelayan, dan menanamkan rasa cinta.

Berdasarkan hasil pembahasan AD dan ART organisasi pada Munas II di Hotel Best Western Banjarmasin, (8/10/2022), memutuskan pengurusan organisasi tingkat pusat disebut Pengurus Pusat (PP), tingkat provinsi Pengurus Wilayah (PW), dan tingkat kabupaten kota Pengurus Daerah (PD).

Sekretaris Jenderal PP Forum Nasional LKSA, Suryadi Albarr, mengakui rapat Tim Formatur dalam penyusunan struktur PP LKSA berlangsung cepat dan waktu yang diamanatkan oleh Munas II Banjarmasin selama satu bulan, tetapi tim formatur bentukan Zairullah Azhar hanya butuh satu minggu untuk menyusun struktur Pengurus Pusat LKSA.

Baca Juga :  150 ASN Tanbu Dilatih Pelayanan Prima

Selanjutnya, PP LKSA akan membahas Pedoman Organisasi (PO) dan pembahasan program kerja dalam Rapim di Sumatra Barat. Suryadi mengakui program yang diarahkan Zairullah Azhar sangat mulia.

“Program-program abah Zairullah luar biasa maka Alhamdulillah melalui Munas II kemarin, itu adalah demokrasi luar biasa, abah terpilih. Mudah-mudahan ke depan akan lebih baik lagi. Yang kita harap (sesuai sabda Nabi Muhammad) ‘Aku dan orang yang menanggung anak yatim kedudukannya di surga seperti ini’ dengan mengisyaratkan jari telunjuk dan jari tengah beliau. Ini harapan Abah Zairullah,” ucap Suryadi Albarr.

Akhir pertemuan pembentukan Pengurus Pusat LKSA, Zairullah Azhar, yang pernah menjadi anggota Komisi VII DPR RI periode 2014-2019 dan 2019-2024, berpesan kepada semua pengurus yang memiliki ribuan anak-anak yatim, piatu, dan terlantar seluruh Indonesia, agar mendo’akan program LKSA mendapat kemudahan dalam melaksanakan kegiatan. (MAS)

Berita Terkait

KPK dan Pemkab Tanbu Koordinasi Tingkatkan Pengawasan Lebih Baik
Jelang Akhir Tahun, P3AP2KB Tanbu Koordinasi Tinjau Kinerja 8 Aksi Konvergensi Strunting
Wakili Bupati Tanbu, Asisten II Hadiri Persetujuan 14 Propemperda 2025
Jambore SBH 2024 Digelar di Pantai Rindu Alam
Total 1 Miliar, Sekda Tanbu Serahkan Undian untuk ASN dan P3K
Pemkab Tanbu Sosialisasi Kebijakan Pengarusutamaan Gender
Dispersip Tanbu Gelar Uji Kompetensi Pustakawan
5 Desa di Tanah Bumbu Gelar Pemilihan Kades
Berita ini 54 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 17 November 2024 - 17:58 WIB

KPK dan Pemkab Tanbu Koordinasi Tingkatkan Pengawasan Lebih Baik

Jumat, 15 November 2024 - 12:20 WIB

Jelang Akhir Tahun, P3AP2KB Tanbu Koordinasi Tinjau Kinerja 8 Aksi Konvergensi Strunting

Jumat, 15 November 2024 - 11:40 WIB

Wakili Bupati Tanbu, Asisten II Hadiri Persetujuan 14 Propemperda 2025

Jumat, 15 November 2024 - 11:16 WIB

Jambore SBH 2024 Digelar di Pantai Rindu Alam

Kamis, 14 November 2024 - 16:59 WIB

Total 1 Miliar, Sekda Tanbu Serahkan Undian untuk ASN dan P3K

Berita Terbaru

DPRD Tanah Bumbu

Deklarasi Damai Pilkada Tanbu 2024: Tercatat 8 TPS Sangat Rawan

Senin, 18 Nov 2024 - 15:29 WIB

DPRD Tanah Bumbu

Ketua RT Senang Aspirasinya Didengar Anggota DPRD Tanbu

Minggu, 17 Nov 2024 - 19:04 WIB

Tanah Bumbu

KPK dan Pemkab Tanbu Koordinasi Tingkatkan Pengawasan Lebih Baik

Minggu, 17 Nov 2024 - 17:58 WIB

DPRD Tanah Bumbu

Anggota DPRD Tanbu: Reses Bentuk Tanggungjawab Sebagai Wakil Rakyat

Sabtu, 16 Nov 2024 - 18:02 WIB