TANAH BUMBU, Goodnews.co.id – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tanah Bumbu (Tanbu) melalui Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Dan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) menggelar acara Bimtek Public Speaking, digelar di Hotel Ebony, Batulicin, Senin (10/11/2025).
Bimtek ini merupakan upaya Pemkab Tanbu dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia di Daerahnya, sekaligus mengubah kader dan petugas lapangan yang biasanya bekerja teknis menjadi komunikator inspiratif. Dengan begitu petugas lapangan kini dilatih bagaimana caranya menyampaikan sesuatu kepada publik seperti data KB dan program perlindungan anak.
Bupati Tanbu Andi Rudi Latif diwakili Kepala DP3AP2KB Erli Yuli Susanti menyampaikan sambutannya, kegiatan ini merupakan langkah yang sangat positif dan strategis dalam meningkatkan kapasitas sumber daya manusia. Khususnya di lingkungan DP3AP2KB serta bagi organisasi wanita.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Kita harus dapat menyampaikan informasi dengan cara yang menarik dan menginspirasi. Sehingga masyarakat dapat memahami dan mengaplikasikan informasi yang kita sampaikan,” ucap Erli.
Dalam kegiatan tersebut menghadirkan pemateri, seorang Personal Diplomant Coach, Riski Firmansyah, berfokus memberikan ilmu keterampilan praktis untuk menguasai audiens dan berbicara secara profesional. Ia tidak sekadar memberikan teori, tetapi membekali peserta dengan kemampuan praktis yang bisa langsung diterapkan di lapangan.
Dalam materinya, Riski Firmansyah memparkan tiga pilar utama yang dibutuhkan para petugas untuk sukses berbicara di depan publik yakni.
Pertama teknik penguasaan audiens, Ini merupakan hal wajib bagi para Kader dan petugas lapangan untuk dilatih cara membaca dan terhubung dengan pikiran audiens (masyarakat) agar tidak miskomunikasi. Sebab hal Ini sejalan dengan tema acaranya yaitu “Berbicara dengan Hati”, di mana koneksi emosional menjadi kunci.
Kedua, penyampaian Sistematis dan Persuasif, biasanya Informasi program pemerintah sering kali bersifat kompleks. Dengan begitu Ia melatih para peserta agar mampu menyusun dan menyampaikan presentasi secara sistematis (runtut dan mudah dipahami), serta persuasif (mampu meyakinkan dan mengajak masyarakat untuk bertindak).
Ketiga, keterampilan berbicara profesional, dalam materi ia melatih para peserta untuk memiliki postur, intonasi, dan bahasa tubuh yang profesional. Tujuannya agar mereka tampil meyakinkan dan berwibawa sebagai representasi Pemkab Tanbu saat melakukan edukasi keluarga.
Bimtek ini diikuti 100 peserta, diharapkan kepada para peserta dapat menjadi komunikator inspiratif yang mampu menyampaikan nilai-nilai kesetaraan dan penguatan keluarga secara efektif, menyentuh hati masyarakat, dan menggerakkan aksi nyata. (iq)











