Dispersip Tanbu Gelar Uji Kompetensi Pustakawan

- Editor

Kamis, 14 November 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANAH BUMBU, Goodnews.co.id – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispersip) Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) gelar Uji Kompetensi Sertifikasi Pustakawan di Hotel Ebony Batulicin, Kamis (14/11/2024).

Uji Kompetensi tersebut dihadiri Para Asesor dan Penguji Sertifikasi Pustakawan yakni Titik Kismiyati, Opong Sumiati, Arifah Sismita, Novatriyanti, Khosyi Alvin Maulana, dan Rangga Agung Primayadi.

Dalam sambutannya, Kepala Dispersip Tanah Bumbu, Yulia Rahmdani, mengatakan Sertifikasi Pustakawan adalah langkah strategis dalam meningkatkan kualitas dan profesionalisme pustakawan di Indonesia.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan pustakawan memiliki kompetensi yang sesuai dengan standar Nasional, agar dapat memberikan layanan yang optimal bagi masyarakat.

“Perpustakaan bukan hanya menjadi tempat penyimpanan buku, tetapi juga sebagai pusat informasi, tempat belajar, dan pengembangan pengawasan,” kata Yulia Rahmadani.

Baca Juga :  Dahnil Ditunjuk Wakil Badan Penyelenggara Haji dan Jubir Presiden

Ia juga mengatakan, pustakawan yang kompeten dengan pemahaman yang baik tentang pengelolaan informasi dan layanan, akan berperan besar dalam mewujudkan tujuan tersebut.

“Pada kesempatan ini, saya mengapresiasi semangat dan dedikasi seluruh tenaga perpustakaan dan pustakawan yang telah berpartisipasi dalam program sertifikasi ini,” tambah Yulia Rahmadani.

Dispersip Tanah Bumbu berharap, melalui sertifikasi ini akan semakin siap untuk menghadapi tantangan dan perkembangan zaman dalam mengelola informasi dan layanan perpustakaan.

Yulia Rahmadani mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah bekerja keras untuk menyelenggarakan kegiatan ini, termasuk narasumber, penguji, serta seluruh tim yang terlibat.

“Semoga kegiatan ini berjalan lancar dan memberikan manfaat bagi kita semua. Saya mengajak kepada seluruh peserta untuk mengikuti kegiatan ini dengan sungguh-sungguh dan memanfaatkan kesempatan ini sebaik-baiknya. Semoga sertifikasi ini dapat menjadi langkah awal dalam perjalanan panjang kita untuk menciptakan perpustakaan yang lebih maju, modern, dan bermanfaat bagi masyarakat,” pungkas Yulia Rahmadani.

Baca Juga :  Bunda PAUD Tanbu Apresiasi Prestasi Guru-guru Kelompok Bermain

Sementara itu, Kepala Bidang (Kabid) Pengolahan Layanan dan Pelestaraian Bahan Pustaka, Alden Ibrahim, mengatakan, dengan diadakan kegiatan ini pihaknya memberikan point lebih nilai IPLM yang ada di Kabupaten Tanah Bumbu, dan sebagai tenaga pustakawan mereka lebih bisa mengembangkan perpustakaan masing-masing di sekola maupun di dinas.

Kegiatan turut dihadiri rekan-rekan dari Dispersip Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel), Kabid Pelayanan dan Pembinaan sekaligus Plt Sekretaris Dispersip Kalsel, Pustakawan Ahli Madya Kalsel, serta para pejabat Dispersip Tanah Bumbu. (E)

Berita Terkait

Diskominfosp Tanbu Dorong Pelajar Bijak Bermedia Sosial
Disdukpencapil Tanbu Raih Nilai SAKIP 88,35
Tarung Sarung Bugis Warnai Harjad Tanah Bumbu ke-22
6 Fraksi DPRD Tanbu Sampaikan Keputusan Raperda Riset dan Inovasi
DPRD Sepakati Raperda Riset dan Inovasi, Wakil Bupati: Langkah Strategis
Harjad ke-22, Tanah Bumbu Sajikan Tarian Kolosal dari Perkumpulan Dayak Meratus
Harjad ke-22, Hasanuddin Bacakan Sejarah Pembentukan Tanah Bumbu
Bupati Tanbu Lantik Yulian Herawati Sebagai Penjabat Sekda
Berita ini 52 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 11 April 2025 - 11:55 WIB

Diskominfosp Tanbu Dorong Pelajar Bijak Bermedia Sosial

Jumat, 11 April 2025 - 11:48 WIB

Disdukpencapil Tanbu Raih Nilai SAKIP 88,35

Rabu, 9 April 2025 - 19:36 WIB

Tarung Sarung Bugis Warnai Harjad Tanah Bumbu ke-22

Rabu, 9 April 2025 - 17:26 WIB

6 Fraksi DPRD Tanbu Sampaikan Keputusan Raperda Riset dan Inovasi

Rabu, 9 April 2025 - 16:37 WIB

DPRD Sepakati Raperda Riset dan Inovasi, Wakil Bupati: Langkah Strategis

Berita Terbaru

Tanah Bumbu

Diskominfosp Tanbu Dorong Pelajar Bijak Bermedia Sosial

Jumat, 11 Apr 2025 - 11:55 WIB

Tanah Bumbu

Disdukpencapil Tanbu Raih Nilai SAKIP 88,35

Jumat, 11 Apr 2025 - 11:48 WIB

Kotabaru

135 Siswa Kotabaru Lolos Verifikasi Paskibraka 2025

Kamis, 10 Apr 2025 - 11:56 WIB