TANAH BUMBU, Goodnews.co.id – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) menggelar kegiatan bertajuk Youth Leadership Literacy bagi kawula muda di daerah.
Youth Leadership Literacy hadir dengan tema “Capacity Building and Mentoring of Young Leaders. ”
Adapun Youth Leadership Literacy meliputi pelatihan leadership skill, pelatihan entrepreneurship, pelatihan public speaking, tips dan trik jadi Pemuda berprestasi, literacy games. Acara ini dinyatakan gratis tanpa dipungut biaya dan peserta terbatas.
Syarat yaitu pemuda Tanah Bumbu 15-21 tahun, punya tekat kuat untuk upgrading skill, mengikuti acara dari awal-akhir dengan semangat.
Informasi lebih lanjut, acara rencananya akan digelar pada hari Sabtu 27 januari 2024, pukul 09.00 – 17.30 Wita.
Melalui Kepala Dispersip Tanbu Yulia Ramadani melalui Sekretaris Dispersip Muhammad Saleh, mengatakan bahwa kegiatan tersebut dilangsungkan dengan tujuan mempromosikan Perpustakaan Daerah, sekaligus juga bertujuan meningkatkan indeks literasi masyarakat.
“Itu bagian dari program Transformasi Perpustakaan berbasis Inklusi Sosial. Kegiatan tersebut bekerjasama dengan komunitas PELITA (Pejuang Literasi Tanah),” ungkap Saleh.
Ia juga menyampaikan, kegiatan Inklusi tersebut sudah dilaksanakan pada tahun sebelumnya, yakni berupa pelatihan-pelatihan yang dapat meningkatkan skill dan menunjang ekonomi keluarga.
“Literasi adalah sebagai wujud kesejahteraan, literasi ada untuk kesejahteraan masyarakat,” pesannya. (Arunika)