TANAH BUMBU, Goodnews.co.id – Bupati Tanah Bumbu Zairullah Azhar mendo’akan dan mengirim surat Al-Fatihah atas meninggalnya mantan Bupati Kotabaru dua periode, Sjachrani Mataja.
Setelah melaksanakan shalat taubat dan shalat dhuha, secara khusus Bupati Tanah Bumbu Zairullah Azhar meminta kepada seluruh pejabat dan staf untuk mendoakan almarhum Sjachrani Mataja.
Zairullah Azhar memimpin langsung membacakan doa dan surah al-Fatihah kepada almarhum Sjachrani Mataja.
Sebab bagaimana pun, katanya, almarhum punya peran terhadap pemekaran Kabupaten Tanah Bumbu dari Kabupaten Kotabaru.
Bupati Tanah Bumbu Zairullah Azhar banyak mengetahui peran almarhum Sjachrani Mataja karena pada saat itu Zairullah mendapatkan mandat menjadi Pejabat Bupati Tanah Bumbu pada tahun 2003 silam dan Sjachrani Mataja sebagai Bupati Kabupaten Kotabaru.
Berkat jasa-jasa almarhum, Bupati Tanah Bumbu Zairullah Azhar secara khusus meminta kepada jamaah shalat dhuha agar mendoakan dan mengirimkan surat al-Fatihah kepada almarhum Sjachrani Mataja di Pendopo Serambi Madinah, Senin (13/11/2023).
Sjachrani Mataja adalah Bupati Kabupaten Kotabaru dua periode, masa 2000-2005 dan 2005-2010, kemudian menjadi Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia periode 2014-2019.
Sjachrani Mataja meninggal dunia pada pukul 01.10 Wita hari Senin tanggal 13 Nopember 2023 di Rumah Sakit Idaman, Banjarbaru, Kalimantan Selatan. (MAS)