Bupati Tanah Bumbu Terima DIPA dan TKDD Tahun 2023

- Editor

Kamis, 8 Desember 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANJARBARU – Bupati Tanah Bumbu Zairullah Azhar menghadiri penyerahan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) dan Buku Daftar Alokasi Transfer ke Daerah dan Dana Desa (TKDD) Tahun 2023 bertempat di Gedung Idham Chalid, Perkantoran Setda Provinsi Kalimantan Selatan di Banjarbaru, Rabu (07/12/2022).

Gubernur Kalimantan Selatan Sahbirin Noor yang biasa disapa Paman Birin menyerahkan langsung kepada Bupati, Wali Kota, Kepala lembaga, atau Kementerian, DIPA dan TKDD.

Bupati Tanah Bumbu Zairullah Azhar mengatakan dengan diserahkannya DIPA dan TKDD tersebut tentunya dapat mempercepat pelaksanaan pembangunan perekonomian di Bumi Bersujud yang sedang berbenah menuju Sarambi Madinah.

Baca Juga :  Tim Pembina UKS Tanbu Kaji Tiru ke SMPN 8 Kota Cimahi

Selain itu, Bupati Zairullah Azhar juga menambahkan pemerintah daerah berkomitmen untuk terus hadir dalam memberikan pelayanan yang terbaik utamanya dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat diberbagai sektor pembangunan.

Adapun alokasi dana transfer ke daerah tahun anggaran 2023 Kabupaten Tanah Bumbu yakni Rp. 2.512.692.624 dengan rincian Dana Bagi Hasil (DBH) sebesar Rp.1.734.408.718, Dana Alokasi Umum (DAU) Rp. 444.216.202, Dana Alokasi Khusus (DAK) Rp. 215.692.404, Dana Alokasi Khusus (DAK) Non Fisik sebesar Rp. 144.245.945, dan Dana Desa Rp. 118.375.300.

Baca Juga :  Hari Raya Idul Adha, Partai Nasdem Tanbu Berbagi Daging Sapi

Pada kesempatan itu, Zairullah juga menerima sertifikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) ke 9 Kabupaten Tanah Bumbu dari Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia.

Beberapa pembangunan fisik yang akan mewarnai Kabupaten Tanah Bumbu sebagai Serambi Madinah diantaranya pembangunan pintu gerbang Tanah Bumbu atau perbatasan wilayah dengan Tanah Laut senilai Rp 5 miliar, pembangunan siring Pantai Bersujud Pagatan senilai 150 miliar yang akan dikerjakan secara multi years. (MAS)

Berita Terkait

KPK dan Pemkab Tanbu Koordinasi Tingkatkan Pengawasan Lebih Baik
Jelang Akhir Tahun, P3AP2KB Tanbu Koordinasi Tinjau Kinerja 8 Aksi Konvergensi Strunting
Wakili Bupati Tanbu, Asisten II Hadiri Persetujuan 14 Propemperda 2025
Jambore SBH 2024 Digelar di Pantai Rindu Alam
Total 1 Miliar, Sekda Tanbu Serahkan Undian untuk ASN dan P3K
Pemkab Tanbu Sosialisasi Kebijakan Pengarusutamaan Gender
Dispersip Tanbu Gelar Uji Kompetensi Pustakawan
5 Desa di Tanah Bumbu Gelar Pemilihan Kades
Berita ini 23 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 17 November 2024 - 17:58 WIB

KPK dan Pemkab Tanbu Koordinasi Tingkatkan Pengawasan Lebih Baik

Jumat, 15 November 2024 - 12:20 WIB

Jelang Akhir Tahun, P3AP2KB Tanbu Koordinasi Tinjau Kinerja 8 Aksi Konvergensi Strunting

Jumat, 15 November 2024 - 11:40 WIB

Wakili Bupati Tanbu, Asisten II Hadiri Persetujuan 14 Propemperda 2025

Jumat, 15 November 2024 - 11:16 WIB

Jambore SBH 2024 Digelar di Pantai Rindu Alam

Kamis, 14 November 2024 - 16:59 WIB

Total 1 Miliar, Sekda Tanbu Serahkan Undian untuk ASN dan P3K

Berita Terbaru

DPRD Tanah Bumbu

Deklarasi Damai Pilkada Tanbu 2024: Tercatat 8 TPS Sangat Rawan

Senin, 18 Nov 2024 - 15:29 WIB

DPRD Tanah Bumbu

Ketua RT Senang Aspirasinya Didengar Anggota DPRD Tanbu

Minggu, 17 Nov 2024 - 19:04 WIB

Tanah Bumbu

KPK dan Pemkab Tanbu Koordinasi Tingkatkan Pengawasan Lebih Baik

Minggu, 17 Nov 2024 - 17:58 WIB

DPRD Tanah Bumbu

Anggota DPRD Tanbu: Reses Bentuk Tanggungjawab Sebagai Wakil Rakyat

Sabtu, 16 Nov 2024 - 18:02 WIB