Bupati Sayed Jafar Serahkan Bantuan di Kecamatan Pulau Sebuku

- Editor

Minggu, 7 April 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KOTABARU, Goodnews.co.id – Rombongan Safari Ramadhan Bupati Kotabaru Sayed Jafar kembali menyerahkan sejumlah bantuan kepada warga di Kecamatan Pulau Sebuku di halaman Masjid Jami Ar-Rahman Desa Sungai Bali, Sabtu (06/04/2024).

Kepala BPKAD Kotabaru, Risa Ahyani, mewakili Bupati Kotabaru, menyampaikan Safari Ramadhan Bupati Kotabaru Sayed Jafar bertujuan melihat langsung kondisi masyarakat dan menyerahkan bantuan.

“Bantuan ini semoga membawa keberkahan serta dapat dimanfaatkan dengan baik,” ucapnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ia juga menyampaikan bahwa kedatangan rombongan Bupati Kotabaru untuk menyampaikan program kerja Pemerintah Kabupaten Kotabaru.

Contohnya pembangunan rumah susun sebagai solusi awal menyikapi musibah kebakaran di Kecamatan Sebuku.

Juga menyampaikan program pembangunan infrastruktur jalan seperti rencana pembangunan jalan Desa Sungai Bali ke Desa Sekapuk tahun 2024, untuk mempermudah transportasi angkutan barang maupun penumpang.

Baca Juga :  Tim TPID Kotabaru: Inflasi Terendah di Kalsel Tahun 2024

Kemudian Kepala Badan Pendapatan Daerah Kotabaru, Roni Hendrayadi, menyampaikan bantuan Bupati Sayed Jafar di Kecamatan Pulau Sebuku diantaranya, melalui Dinas Sosial memberikan bantuan PKH kepada 55 PKM, 106 sembako KPM, makanan lansia 4 orang. Dinas Pertanian memberikan 3.680 kilogram beras kepada 260 Kepala Keluarga.

Dinas kesehatan memberikan bantuan makanan kesehatan 10 paket bagi ibu hamil, 10 paket balita, 10 paket remaja putri, dan dari Dinas PP, PA, PP dan KB memberikan bantuan bagi resiko stunting 3 orang.

Dinas Pendidikan bantuan sarana prasarana (Sarpras) bidang pendidikan jenjang SD, yaitu SDN Kanibungan dan SDN Mandin. Bantuan beasiswa peserta didik tidak mampu jenjang SD yaitu, SDN Sekapung, SDN Kanibungan, SDN Tanjung Mangkok, sedangkan bantuan sarpras bidang pendidikan jenjang SMP yaitu, MTS Al-Azhar, SMPN 1 Pulau Sebuku, dan bantuan sarpras bidang pendidikan PAUD yaitu, TK Pembina Pulau Sebuku.

Baca Juga :  Sayed Jafar Buktikan Dukung Keagamaan Masyarakat Kotabaru

Dinas Perkim juga memberikan bantuan berupa rumah tidak layak huni untuk Desa Sungai Bali 3 unit dan Desa Ujung 4 unit. Bagian Kesra memberikan bantuan kepada Majelis Nurul Yaqin Belambus sebesar Rp 20 juta, TPA Ar-Rahman Sungai Bali sebesar Rp 10 juta.

Bupati Sayed Jafar juga memberikan bantuan melalui Bagian Kesra berupa bantuan kepada Masjid Membaul Istiqomah Desa Rampa sebesar Rp 50 juta, Majelis Taqlim Babussalam Desa Mandin Rp 20 juta, Pengadaan Tenda Rukun Kematian Desa Sungai Bali Rp 25 juta, Majelis Taqlim Burdiah Desa Sungai Bali Rp 20 juta dan Pembanguanan menara Mesjid Desa Serakaman sebesar Rp 26,2 juta.

Sekretaris Kecamatan (Sekcam) Kecamatan Pulau Sebuku, Safruddin, mengucapkan terimakasih kepada Bupati Kotabaru dan rombongan atas kunjungannya di Kecamatan Pulau Sebuku. (E)

Berita Terkait

Rusli Dukung Pembentukan Provinsi Kalimantan Tenggara
Bupati Kotabaru Pimpin Gotong royong Bersihkan Lingkungan RSUD Stagen
Rusli Tinjau Pembangunan RSUD Stagen
Suci Anisa Rusli Harap Ibu-ibu Lebih Kreasi Kelola Ekonomi Rumah Tangga
Kotabaru Optimis Capai Target Penurunan Stunting 2025
Hadiri HUT ke 73 HSU, Kadiskominfo Kotabaru: Bentuk Nyata Sinergitas Daerah
BPBD Kotabaru Edukasi Masyarakat melalui Podcast Radio Gema Saijaan
Dukung 100 Hari Kerja Bupati, DP3AP2KB Kotabaru Gratiskan Layanan KB
Berita ini 84 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 10 Mei 2025 - 00:52 WIB

Rusli Dukung Pembentukan Provinsi Kalimantan Tenggara

Jumat, 9 Mei 2025 - 15:03 WIB

Bupati Kotabaru Pimpin Gotong royong Bersihkan Lingkungan RSUD Stagen

Jumat, 9 Mei 2025 - 12:00 WIB

Rusli Tinjau Pembangunan RSUD Stagen

Jumat, 9 Mei 2025 - 11:18 WIB

Suci Anisa Rusli Harap Ibu-ibu Lebih Kreasi Kelola Ekonomi Rumah Tangga

Kamis, 8 Mei 2025 - 19:09 WIB

Kotabaru Optimis Capai Target Penurunan Stunting 2025

Berita Terbaru

Politik

Jika Tak Capai Target, Prabowo Tak Nyapres 2029

Senin, 19 Mei 2025 - 18:04 WIB

DPRD Tanah Bumbu

DPRD Tanbu Paripurnakan Pengajuan 2 Raperda Inisiatif Eksekutif

Senin, 19 Mei 2025 - 14:53 WIB