BPBD Imbau Warga Kotabaru Waspada Cuaca Ekstrem

- Editor

Minggu, 7 Desember 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KOTABARU, Goodnews.co.id – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kotabaru melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) memberikan himbauan kepada seluruh warga Kotabaru agar selalu waspada terhadap kondisi cuaca sekarang, Sabtu (6/12/2025).

Dikarenakan saat ini kondisi cuaca di Kotabaru mulai menunjukkan adanya peningkatan potensi cuaca ekstrem seperti hujan lebat disertai angin kencang dan petir, serta pasang air laut (rob) di wilayah pesisir dalam beberapa hari ke depan.

Kepala BPBD Hendra indrayana S.STP, M.IP menyampaikan bahwa dalam kondisi cuaca seperti ini perlu ada kewaspadaan terutama pada daerah rawan bencana alam seperti wilayah pesisir dan daerah yang berpotensi lainnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam himbauan yang disampaikan oleh Hendra kepada seluruh warga sekaligus adanya informasi prakiraan cuaca dari BMKG, masyarakat dianjurkan untuk mengetahui beberapa hal berikut:
1. Waspada hujan lebat dan angin kencang yang dapat menyebabkan genangan, tanah longsor, dan pohon tumbang.
2. Bagi masyarakat di wilayah pesisir , antisipasi potensi banjir rob terutama pada saat pasang tinggi air laut.
3. Nelayan dan pengguna transportasi laut diimbau untuk memperhatikan kondisi gelombang dan tidak memaksakan melaut saat cuaca buruk.
4. Amankan barang-barang berharga dan dokumen penting ke tempat yang lebih tinggi apabila tinggal di daerah rawan genangan atau rob.
5. Segera laporkan kejadian darurat seperti banjir, longsor, atau pohon tumbang ke BPBD Kotabaru melalui Call Center (+62 811-4406-611) atau aparat desa/kelurahan setempat.

Baca Juga :  Warga 18 Tahun Ke Atas Harus Terinput di SIAK

“Mari bersama-sama meningkatkan kewaspadaan dan kesiapsiagaan untuk mengurangi risiko bencana akibat cuaca ekstrem dan pasang air laut,” kata Hendra,.

Baca Juga :  Bupati Rusli: Tim Penggerak PKK Punya Peran Tingkatkan Kesejahteraan Keluarga

Ia juga menambahkan, BPBD Kotabaru akan mempersiapkan tim kesiapsiagaan jika mendapatkan laporan dari masyarakat yang terdampak bencana.

“Tim BPBD langsung menuju lokasi terdampak untuk melakukan Penanganan serta evakuasi kepada masyarakat yang terdampak,” pungkasnya. (Iq)

📢 Bagikan artikel ini:

💡 Tips: Pilih style "Minimal" untuk tampilan thumbnail terbaik di WhatsApp

🖼️ Share Dengan Thumbnail

📱 Share Simple 🔥 Share Unique ⭐ Share Premium
🎯 Pilih style yang sesuai kebutuhan Anda

Berita Terkait

Pemkab Kotabaru Perkuat Religiusitas dengan Momentum Isra Mi’raj dan Haul Guru Sekumpul
Kotabaru Raih Penghargaan Terbanyak di Kalsel
Dishub Kotabaru Jelaskan Pengaruh Harga Tiket Tinggi dan Gangguan Internet
Kotabaru Jadi Kabupaten Tertinggi UMK di Kalsel 2026
Pemkab Kotabaru Hadiri Family Gathering Kecamatan Pulau Laut Utara
Dishub Kotabaru Atur Lalu Lintas Sekitar Proyek Jembatan Semayap-Jelapat
Kadisparpora Kotabaru Sampaikan Pentingnya Sinergi Majukan Pariwisata
Tahun 2026, Pemkab Kotabaru Fokus Layanan Kesehatan, Pendidikan, Infrastuktur

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 20:32 WIB

Pemkab Kotabaru Perkuat Religiusitas dengan Momentum Isra Mi’raj dan Haul Guru Sekumpul

Selasa, 13 Januari 2026 - 19:19 WIB

Kotabaru Raih Penghargaan Terbanyak di Kalsel

Selasa, 13 Januari 2026 - 16:23 WIB

Dishub Kotabaru Jelaskan Pengaruh Harga Tiket Tinggi dan Gangguan Internet

Senin, 12 Januari 2026 - 10:01 WIB

Kotabaru Jadi Kabupaten Tertinggi UMK di Kalsel 2026

Senin, 12 Januari 2026 - 09:44 WIB

Pemkab Kotabaru Hadiri Family Gathering Kecamatan Pulau Laut Utara

Berita Terbaru

Tanah Bumbu

DLH Tanah Bumbu Bahas Lahan Masyarakat Terdampak Pencemaran

Senin, 26 Jan 2026 - 21:07 WIB

Tanah Bumbu

Andi Rudi Latif Anugerahkan AKSI TIA 2025 bagi Para Inovator

Senin, 26 Jan 2026 - 11:33 WIB