Masuk Surga Karena Kasih Sayang

Avatar photo

- Editor

Selasa, 11 Januari 2022 - 13:17 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANAH BUMBU – Orang-orang penyayang itu pasti akan disayang oleh Yang Maha Penyayang, dan barang siapa yang tidak memiliki rasa kasih sayang maka tidak akan mendapatkan kasih sayang Allah. Tausiah Guru Hidayatullah di kantor Bupati Tanah Bumbu. Selasa, (11/1/2022).

Tausiah Guru Hidayatullah setelah sholat dhuha di Kantor Bupati Tanah Bumbu menjelaskan tentang perilaku kasih sayang kepada siapapun tanpa memandang derajat tertentu ataupun hewan tertentu. Disebutkan dalam hadits Nabi Muhammad Saw bahwa sesungguhnya kebanyakan dari ummat Muhammad itu masuk surga bukan karna banyaknya sembahyang atau banyaknya puasa yang dia lakukan tetapi mereka masuk surga karna memiliki hati yang bersih dan memiliki rasa kasih sayang kepada sesama muslim atau manusia.

Baca Juga :  Gubernur Merakyat: Paman Birin Layani Jamaah Haul Guru Sekumpul

“Kasih sayang pada orang baik, tidak mau melihat orang susah maka ia pun membantunya, kalau tidak bisa membantu duit, maka membantunya dengan pikiran, sekurang-kurangnya mendoakan orang lain, mudah-mudahan kesusahan orang lain diangkat oleh Allah SWT, dan ini nilainya ibadah di hadapan Allah.” Kata guru Hidayatullah.

“Dengan niat kerja membantu orang lain, itupun sudah nilainya ibadah, kita turun dari rumah menuju ke kantor dengan niat mengabdi kepada warga Tanah Bumbu, maka mulai tidur sudah nilainya ibadah, bangun tidur nilainya ibadah, berangkat dari rumah ke tempat kerja nilainya ibadah, seharian di kantor nilainya juga ibadah di hadapan Allah SWT.” jelasnya.

Guru Hidayatullah menjelaskan bahwa ibadah itu memiliki pengertian yang sangat luas, bahkan tersenyum saja kepada saudara adalah shodaqoh dan shodaqoh itu adalah ibadah.

Baca Juga :  BPBD Luncurkan Relawan Remaja Aman Bencana

Kisah pada sumber lain tentang kasih sayang, juga pernah dicontohkan Rasulullah Muhammad, suatu hari di kota Madinah, nabi melihat seekor anjing yang memiliki tanda besi panas di wajahnya. Rasulullah iba melihat anjing tersebut dan melarang sahabatnya memberi tanda pada wajah anjing dan tidak membolehkan menyiksa anjing meskipun memiliki najis pada air liurnya namun nabi tetap mengasihinya.

Cerita di zaman Bani Israil juga pernah ada, seorang pelacur menolong anjing. Pelacur itu melihat anjing berputar-putar mengitari sumur, pelacur itu akhirnya tahu bahwa anjing itu sedang kehausan. Maka ia pun menjulurkan sepatunya ke dalam sumur sebagai wadah air kemudian memberi minum kepada anjing. Nabi bersabda dosa-dosa si pelacur kemudian diampuni Allah SWT lantaran kasih sayangnya terhadap anjing.

Baca Juga :  Jokowi Lantik Gubernur Jambi

Pada bagian akhir tausiah, Guru Hidayatullah berharap semoga amal ibadah jamaah menjadi catatan baik dan berat timbangannya di hadapan Allah dan mendoakan jamaah yang hadir dalam golongan orang-orang yang beruntung.

Acara yang dilanjutkan dengan zikir bersama, yang biasa dilakukan pada pukul 08.00 pagi setiap hari Senin sampai Kamis, Bupati Tanah Bumbu Zairullah Azhar berharap zikir yang dipanjatkan dapat memberikan hidayah dan barokah kepada Kabupaten Tanah Bumbu.

“Kita melantunkan lafadz-lafadz zikir karena kita sangat yakin bahwa insya Allah, (lantunan lafadz-lafadz) sangat banyak nantinya hidayah dan berkah yang diberikan kepada kita.” Ucapnya. (MAS)

Berita Terkait

Verifikator Lomba Bina Keluarga Balita Kunjungi Tanah Bumbu
Dorong Buka Lapangan Kerja dengan Sosialisasi Kewirausahaan
BPBD Luncurkan Relawan Remaja Aman Bencana
MUI Tanbu : Lestarikan 4 Hal di Luar Ramadhan
Wakili Bupati Tanbu, Asisten I Hadiri Rakoornis TMMD 2024
DPMD Tanbu Dorong Kembangkan Desa Wisata
Dinkes Buka Layanan Pemeriksaan Gratis di Area Mappanre ri Tasi’e
Dinas Perikanan Tanbu, Bantu Pasarkan Produk UMKM dari Bahan Ikan
Berita ini 62 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 3 Mei 2024 - 16:45 WIB

Kalsel Study Tiru Pengembangan Wisata Bambu di Desa Sanankerto

Jumat, 19 April 2024 - 17:54 WIB

Paman Birin: Kalsel Pilihan Tepat Suplai Pangan ke IKN

Jumat, 19 April 2024 - 17:43 WIB

Penulis Kitab Sabilal Muhtadin, Paman Birin: Banyak Lahirkan Ulama

Jumat, 19 April 2024 - 17:20 WIB

Paman Birin: Kawal Anggaran Dana Desa Rp 71 Triliun

Senin, 8 April 2024 - 11:10 WIB

Paman Birin Lepas Keberangkatan 1.000 Orang Mudik Gratis

Sabtu, 6 April 2024 - 07:04 WIB

Istimewa, Paman Birin Safari Ramadhan di Desa Tambak Sirang Baru

Sabtu, 6 April 2024 - 06:02 WIB

Acil Odah Gelar Sunatan Massal di Kandangan

Sabtu, 6 April 2024 - 05:43 WIB

Paman Birin Siapkan Haul Akbar ke-218 Syekh Muhammad Arsyad al-Banjari

Berita Terbaru

Tanah Bumbu

Verifikator Lomba Bina Keluarga Balita Kunjungi Tanah Bumbu

Jumat, 3 Mei 2024 - 18:16 WIB

Tanah Bumbu

Dorong Buka Lapangan Kerja dengan Sosialisasi Kewirausahaan

Jumat, 3 Mei 2024 - 18:08 WIB

Tanah Bumbu

BPBD Luncurkan Relawan Remaja Aman Bencana

Jumat, 3 Mei 2024 - 16:54 WIB