Zairullah Azhar Respon Wacana Penghapusan Tenaga Honorer

- Editor

Senin, 18 Juli 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANAH BUMBU – Adanya wacana dari pemerintah pusat untuk menghapus pegawai tidak tetap (PTT) pada 2023 mendatang direspon Bupati Tanah Bumbu, dr HM Zairullah Azhar. Ia berharap kebijakan pemerintah pusat bakal menghapus PTT tidaklah terjadi.

“Saya menyampaikan rasa hormat dan terimakasih atas semua. Alhamdulillah, kita berjuang bersama-sama dengan di sela kehidupan kita masing-masing, karena kita tentu memiliki pengalaman, memiliki makna yang sesungguhnya apa yang kita lakukan dengan saat ini,” ucap Zairullah dalam sambutannya pada apel pagi, Senin (18/7/2022).

Dia menuturkan pekerjaan dan jabatan hanya titipan Yang Maha Kuasa, dan kelak akan dimintai pertanggungjawaban di hari akhir.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Zairullah mengatakan, rencana penghapusan pegawai tidak tetap dan pegawai honorer oleh pemerintah pusat masih belum final. Ada kemungkinan rencana itu bakal dianulir.

Baca Juga :  Gubernur Tutup Kalsel Expo 2024 di Lapangan Murjani

“Belum final (penghapusan) di Pemerintahan Pusat, kita berdoa mudah-mudahan Menteri PANRB yang baru ini, ada berubah kebijakannya,” ujarnya

Kendati demikian, politisi PKB ini mengajak PNS, tenaga kontrak, maupun pegawai honorer untuk bersungguh-sungguh dan bersyukur dalam menjalani profesi.

“Hari ini saya menggaris bawahi menjadi salah satu tema penting untuk mengisi hari-hari kita, betapa kita bersyukur karena Allah, Alhamdulillah apa yang diberikan kepada kita itulah hidayah yang luar biasa,” ujar Zairullah.

Mantan anggota DPR RI dua periode ini mengatakan, bukan besar atau kecilnya pekerjaan dan jabatan, namun yang terpenting adalah ketulusan dan keikhlasan dalam menjalani pekerjaan.

“Oleh sebab kita hari ini sama kita sedang berjuang, agar kita mendapatkan yang terbaik dihadapan Allah, kenapa karena kita sadar dan yakin bahwa hidup kita ini hanyalah kesempatan sementara,” ajak Zairullah.

Baca Juga :  Bersejarah, Hanya Tanah Bumbu Peroleh Kode Wilayah Desa

Dia berpesan kepada seluruh pegawai di lingkungan Pemkab Tanah Bumbu untuk bersungguh-sungguh dalam menjalani pekerjaan.

“Kita bukan datang ke kantor hanya sekedar duduk di depan meja, tetapi tidak tahu apa yang kita kerjakan padahal kita dibayar, dan digaji semua,” kata Zairullah mengingatkan. (az)

📢 Bagikan artikel ini:

💡 Tips: Pilih style "Minimal" untuk tampilan thumbnail terbaik di WhatsApp

🖼️ Share Dengan Thumbnail

📱 Share Simple 🔥 Share Unique ⭐ Share Premium
🎯 Pilih style yang sesuai kebutuhan Anda

Berita Terkait

Hadiri Rakornas, Eryanto Rais: Sinergitas Harus Jadi Langkah Nyata
Andi Rudi Latif Harap Keteladanan Rasul Jadi Pijakan Bangun Daerah
Temui Sekjen Kemenhut, Tim Pakar Sampaikan Upaya Rehabilitasi Kawasan Mangrove Tanah Bumbu
Bupati Andi Rudi Latif Sampaikan Jabatan Adalah Pengabdian
Satpol PP Tanah Bumbu Perketat Aktifitas THM di Desa Sarigadung
Bupati Andi Rudi Latif Launching SPPG Dukung Program MBG
Dinsos Tanbu Salurkan Bantuan Bagi Disabilitas dan Lanjut Usia
Pemkab Tanbu Komitmen Sukseskan Program Sekolah Rakyat

Berita Terkait

Minggu, 18 Januari 2026 - 10:18 WIB

Hadiri Rakornas, Eryanto Rais: Sinergitas Harus Jadi Langkah Nyata

Minggu, 18 Januari 2026 - 10:13 WIB

Andi Rudi Latif Harap Keteladanan Rasul Jadi Pijakan Bangun Daerah

Jumat, 16 Januari 2026 - 11:26 WIB

Temui Sekjen Kemenhut, Tim Pakar Sampaikan Upaya Rehabilitasi Kawasan Mangrove Tanah Bumbu

Kamis, 15 Januari 2026 - 15:09 WIB

Bupati Andi Rudi Latif Sampaikan Jabatan Adalah Pengabdian

Kamis, 15 Januari 2026 - 14:08 WIB

Bupati Andi Rudi Latif Launching SPPG Dukung Program MBG

Berita Terbaru

Tanah Bumbu

Hadiri Rakornas, Eryanto Rais: Sinergitas Harus Jadi Langkah Nyata

Minggu, 18 Jan 2026 - 10:18 WIB

Tanah Bumbu

Andi Rudi Latif Harap Keteladanan Rasul Jadi Pijakan Bangun Daerah

Minggu, 18 Jan 2026 - 10:13 WIB

Tanah Bumbu

Bupati Andi Rudi Latif Sampaikan Jabatan Adalah Pengabdian

Kamis, 15 Jan 2026 - 15:09 WIB