Tutup Kejurkab Basketball League, Sekda Tanbu Dorong Atlet Juarai Tingkat Provinsi

- Editor

Minggu, 5 Oktober 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANAH BUMBU, Goodnews.co.id – Pemerinta Kabupaten (Pemkab) Tanah Bumbu (Tanbu) melalui Sekretaris Daerah (Sekda) Yulian Herawati menutup secara resmi Kejuaraan Kabupaten (Kejurkab) Basketball League Tanbu Tahun 2025 di Lapangan Basket Hutan Kota Batulicin, Sabtu (4/10/2025).

Sekda Yulian Herawati mewakili Bupati Tanbu Andi Rudi Latif menyampaikan sambutannya bahwa acara Kejurkab Basketball League ini merupakan bagian dari upaya bersama untuk membangun budaya olahraga di Kabupaten Tanah Bumbu sekaligus menjadi ajang pembinaan, pembentukan karakter, serta sarana mempererat persaudaraan dan kebersamaan.

Bupati mengapresiasi seluruh atlet basketball karena telah tampil dengan penuh dedikasi, serta kepada para pelatih dan official karena telah mendampingi dengan sabar dan profesional.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Selamat kepada para juara, jadikan kemenangan ini sebagai motivasi untuk terus berlatih dan berprestasi hingga ke tingkat provinsi bahkan nasional,” ucap Sekda saat menyapaikan sambutan Bupati Tanbu.

Baca Juga :  Diskominfosp Tanbu Evaluasi Kinerja Admin PPID

Yulian juga menyampaikan pesan kepada tim yang belum berhasil meraih gelar juara agar tidak berkecil hati. Menurutnya, pengalaman dan pelajaran diperoleh dari setiap pertandingan akan menjadi bekal berharga untuk masa depan.

Pemerintah daerah berkomitmen untuk terus mendukung pembinaan olahraga, termasuk cabang bola basket.

“kedepannya diharapkan semakin banyak event olahraga seperti ini yang dapat menjadi wadah bagi putra-putri daerah untuk mengasah kemampuan dan meraih prestasi,” pungkasnya.

Ketua Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (Perbasi) cabang Tanbu, Dading Kalbuadi, menyampaikan harapannya agar Kejuaraan Kabupaten Basketball League Tanah Bumbu 2025 dapat menumbuhkan semangat bermain basket di kalangan masyarakat Tanah Bumbu.

Ia juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh klub putra dan putri yang telah berpartisipasi dalam kejuaraan ini, serta menunjukkan semangat dan sportivitas yang tinggi sepanjang pertandingan.

“Selamat kepada klub yang berhasil meraih gelar juara. Tetaplah rendah hati dan terus berlatih. Bagi klub yang belum mencapai hasil sesuai harapan, jangan berkecil hati, tetap semangat dan terus berlatih, karena ini baru awal dari perjuangan,” ujar Dading.

Baca Juga :  Anggaran Belanja Pemda Tanah Bumbu 2024 Kisaran 2,8 Triliun

Adapun Juara pada Kejurkab Basketball League Tanah Bumbu 2025 yaitu,
Kategori Putera; Juara 1 Putra Perkasa Abadi, Juara 2 Sonic, dan Juara 3 Singa Muda dan Bulbasaur.

Kategori Putri; Juara 1 Pegasus Girl, Juara 2 Bulba Girl, dan Juara 3 Srikandi Tanbu.
Adapun penghargaan Most Valuable Player (MVP) diraih oleh Kurniawan Ariesandi untuk kategori putra, dan Rani Elisabeth Sitompul untuk kategori putri. (Iq)

📢 Bagikan artikel ini:

💡 Tips: Pilih style "Minimal" untuk tampilan thumbnail terbaik di WhatsApp

🖼️ Share Dengan Thumbnail

📱 Share Simple 🔥 Share Unique ⭐ Share Premium
🎯 Pilih style yang sesuai kebutuhan Anda

Berita Terkait

Andi Rudi Latif Hadiri Pengumuman Swasembada Pangan Nasional
Ikuti Jalan Sehat Yonif TP 828/BMW, Andi Rudi Latif: Jaga Kekompakan
Pelantikan, Andi Rudi Latif Sampaikan Peran Strategis Pejabat Wujudkan Visi Bupati
Andi Irmayani: Momentum Isra Mi’raj dan Haul Perkuat Spiritual dan Karakter
Hari Bela Negara ke-77, Andi Rudi Latif Serukan Siaga Hadapi Tantangan Zaman
Bupati Tanah Bumbu Terima Penghargaan Terbaik II Sekalsel, Disdukcapil Miliki 13 Inovasi
15 Desa belum Terima Pencairan Dana Desa, Ini Alasannya
Andi Rudi Latif Tandatangani Pidana Kerja Sosial

Berita Terkait

Kamis, 8 Januari 2026 - 17:03 WIB

Andi Rudi Latif Hadiri Pengumuman Swasembada Pangan Nasional

Rabu, 7 Januari 2026 - 14:56 WIB

Ikuti Jalan Sehat Yonif TP 828/BMW, Andi Rudi Latif: Jaga Kekompakan

Rabu, 7 Januari 2026 - 12:48 WIB

Pelantikan, Andi Rudi Latif Sampaikan Peran Strategis Pejabat Wujudkan Visi Bupati

Selasa, 6 Januari 2026 - 06:33 WIB

Andi Irmayani: Momentum Isra Mi’raj dan Haul Perkuat Spiritual dan Karakter

Minggu, 21 Desember 2025 - 13:11 WIB

Hari Bela Negara ke-77, Andi Rudi Latif Serukan Siaga Hadapi Tantangan Zaman

Berita Terbaru

Tanah Laut

Bupati Tala Hadiri Isra Mi’raj di Pesantren Al-Mubarok

Kamis, 8 Jan 2026 - 20:07 WIB

Tanah Laut

Bupati Rahmat Perkuat Konektivitas Antar Wilayah

Kamis, 8 Jan 2026 - 19:55 WIB

Tanah Bumbu

Andi Rudi Latif Hadiri Pengumuman Swasembada Pangan Nasional

Kamis, 8 Jan 2026 - 17:03 WIB