Home / Kalsel

Senin, 31 Oktober 2022 - 21:16 WIB

Raudatul Jannah Kembali Terpilih Sebagai Ketua Kwarda Kalsel Periode 2022-2027

BANJARMASIN- Ketua Kwartir Daerah (Kwarda) gerakan pramuka Kalimantan Selatan (Kalsel), kembali diemban Hj  Raudhatul Jannah, periode 2022-2027 melalui Musyawarah Daerah (Musda) ke-14.

Terpilihnya kembali, Hj Raudahtul Jannah dalam Musda Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Kalimantan Selatan tahun 2022 secara aklamasi.

“Alhamdulillah masih diberi kesempatan, semoga saya bisa membawa pramuka Kalsel lebih maju lagi,” katanya, Minggu (30/10/2022).

Baca Juga :  Wamen Pertanian RI Bersama Paman Birin Serap Aspirasi Petani Jejangkit

Sementara itu, Gubernur Kalsel sekaligus Ketua Majelis Pembimbing Daerah Gerakan Pramuka Kalsel, Sahbirin Noor berharap agar ketua yang terpilih dapat menjalankan organisasi pramuka di Kalsel dengan baik dan mindset kerja gembira seperti di Pemerintah Provinsi Kalsel.

Baca Juga :  Tekan Angka Stunting, Bupati Kukuhkan Dandim Aldin Hadi Bapak Asuh Anak Stunting

“Semoga bisa diterapkan juga di Pramuka Kalsel, dan yang terpilih bisa memajukan Pramuka di Kalsel,” kata Gubernur Kalsel yang akrab disapa Paman Birin ini.

Adapun Wakil ketua Organisasi dan Hukum Kwartir Nasional Gerakan Pramuka, Sigit Mulyono menyampaikan ucapan selamat kepada Kak Raudhatul Jannah atas dipilihnya sebagai Ketua Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Kalimantan Selatan Periode 2022-2027.

Baca Juga :  Raperda BUMDes Dorong Kemandirian dan Kesejahteraan Desa

“Selamat kepada ketua yang terpilih. Semoga mampu berkolaborasi dan bekerjasama dengan Ketua Mabida serta rencana atau program kerja selaras dengan kondisi saat ini dan juga kekinian,” pungkasnya. (Fitri)

Share :

Baca Juga

Kalsel

Paman Birin Ziarah Ke Makam Habib Husein Luar Batang

Kalsel

Haul Ke-76 Habib Basirih, Paman Birin Apresiasi Antusias Masyarakat Banua

Kalsel

Tahun Ini, Pemprov Kalsel Realisasi Pemeliharaan Jalan Provinsi 13 Kabupaten Kota

Kalsel

Paman Birin Latih 419 Peserta Karate

Kalsel

Inilah Empat Sahabat Paman Birin Hingga Sukses

Kalsel

Pasang 200 Spanduk, Pemprov Kalsel Viralkan MTQN ke-29

Kalsel

Catat, Ini Rute Jalan Menuju Haul Abah Guru Sekumpul 2023

Kalsel

Rakernis, Paman Birin Dorong Penguatan BPBD