Rapimnas LKSA Digelar di Hotel Ciputra Jakarta

- Editor

Selasa, 24 Januari 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANAH BUMBU – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tanah Bumbu Hasanuddin Murad menghadiri acara persiapan Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Forum Nasional Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA) di Ruang LDR Lantai 4 Kantor Bupati Tanah Bumbu, Senin malam pukul 20.00 Wita (23/1/2023).

Rapat persiapan dihadiri Pengurus Pusat (PP) dan Penasehat Forum Nasional LKSA melalui zoom meeting. Ketua Umum (Ketum) Forum Nasional LKSA Zairullah Azhar menyampaikan poin-poin pembahasan dalam Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) yang akan diselenggarakan pada tanggal 27-29 Januari 2023 di hotel Ciputra DKI Jakarta.

Rapimnas akan membahas diantaranya finalisasi nama lembaga hasil rekomendasi rapat kerja Pengurus Pusat (PP) LKSA di hotel Novotel Banjarbaru. Kemudian akan merampungkan data informasi anak asuh yang dibina atau dikelola panti asuhan yang tergabung dalam Forum Nasional LKSA. Rapimnas juga akan memplenokan hasil pembahasan dari rapat komisi l dan komisi ll.

Baca Juga :  Ketua DPRD Imbau Masyarakat Patuhi Aturan Lalu Lintas

Ketua LKSA atau yang biasa disebut Presiden Anak Yatim Indonesia dr. H. Muhammad Zairullah Azhar, M.Sc menyebutkan pada acara Rapimnas akan meluncurkan desain Istana Anak Yatim Forum Nasional LKSA di seluruh Indonesia.

Kemudian, memberikan kesempatan kepada 2 anak siswa dari setiap Forum Wilayah LKSA di Indonesia, kuliah secara gratis melalui perguruan tinggi yang dikelola oleh Zairullah Azhar di Kalimantan Selatan.

Zairullah Azhar berpendapat melalui pendidikan tinggi tersebut akan mendorong anak-anak binaan LKSA menjadi generasi tangguh, dan kunci generasi tangguh adalah pendidikan tinggi.

Program studi strata satu (Sl) yang ditawarkan oleh Zairullah Azhar adalah farmasi, perawat, bidan, pariwisata, informatika, dan jurusan ekonomi, sosial politik.

Penasehat LKSA, Kartinah asal lampung, berharap dari Fornas LKSA dapat menghasilkan manfaat bagi pengurus dan anggota di daerah-daerah, utamanya terkait dengan peningkatan sumber daya manusia dan menjalin relasi yang baik dengan kementerian atau Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di masing-masing daerah.

Baca Juga :  Bak Model Profesional, Camat Tampil Fashion Show Hari Ibu ke-93

Diakhir rapat setelah semua pengurus menyampaikan masukan melalui zoom meeting, Zairullah Azhar menyampaikan bahwa banyaknya harapan yang harus dituntaskan dalam Rapimnas tersebut akan semakin menambah semangat untuk menuntaskan masalah-masalah yang dihadapi.

“Mengikuti diskusi kita ini rasanya semakin luar biasa terpacu, ternyata memang banyak persoalan yang harus kita tuntaskan, oleh karena itu sudah menjadi kesadaran kita ketika kita mendapatkan amanah ini. Sehingga apapun persoalan yang kita hadapi, itulah ibarat bumbu-bumbu masakan, saya kira akan semakin sedap, Insya Allah,” kata Zairullah Azhar.

Rencananya Rapimnas LKSA akan menghadirkan Komisi VIlI Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia, Kementerian Sosial, Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK), Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS), Badan Perencanaan Pembangunan Nasional  (Bappenas) yang terkait dengan kesejahteraan sosial anak. (MAS)

Berita Terkait

Kadis Disdik Tanbu Tanggapi Sekolah TK Ingin Berstatus Negeri
Komisi 3 DPRD Tanbu Bahas Kuota Tenaga Kerja Lokal di Perusahaan
DPRD Tanbu Bahas Isu Cacar Monyet
Pimpinan DPRD Tanah Bumbu Segera Diresmikan
Ketua DPRD Tanbu Tandatangani Deklarasi Pilkada Damai 2024
DKPP Tanbu Terima Tambahan Anggaran Perubahan Rp 112 Miliar
Komisi III DPRD Tanbu Minta PUPR dan Perkimtan Sampaikan Progres Realisasi Anggaran
Ketua Bapemperda Minta Fraksi-fraksi juga Usulkan Raperda
Berita ini 32 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 3 Oktober 2024 - 13:23 WIB

Kadis Disdik Tanbu Tanggapi Sekolah TK Ingin Berstatus Negeri

Kamis, 3 Oktober 2024 - 09:09 WIB

Komisi 3 DPRD Tanbu Bahas Kuota Tenaga Kerja Lokal di Perusahaan

Jumat, 20 September 2024 - 20:24 WIB

DPRD Tanbu Bahas Isu Cacar Monyet

Jumat, 20 September 2024 - 20:12 WIB

Pimpinan DPRD Tanah Bumbu Segera Diresmikan

Kamis, 19 September 2024 - 12:30 WIB

Ketua DPRD Tanbu Tandatangani Deklarasi Pilkada Damai 2024

Berita Terbaru

Kalsel

Paman Birin Dorong Tingkatkan Inovasi Kualitas Hidup

Jumat, 4 Okt 2024 - 16:06 WIB

Kotabaru

Tim Gabungan Temukan Zat Makan Berbahaya di Kotabaru

Jumat, 4 Okt 2024 - 16:03 WIB

Kotabaru

Kotabaru Cegah Stunting Melalui Pernikahan Dini

Jumat, 4 Okt 2024 - 09:53 WIB