Perayaan Natal, 29 Gereja di Tanbu Dijaga Ketat

- Editor

Minggu, 25 Desember 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANAH BUMBU – Pemerintah Daerah, TNI, Polri, mengikuti kegiatan apel gabungan dalam rangka pengamanan Malam Natal pergantian Tahun Baru 2023 (Nataru), yang digelar di Mapolres Tanah Bumbu Jalan Bhayangkara Km 2, Desa Gunung Antasari Kecamatan Simpang Empat, Sabtu (24/12/2022) sore.

Apel gabungan disiapkan untuk memberikan rasa aman bagi umat beragama melaksanakan ibadah natal. Sebanyak 29 gereja yang akan mendapatkan pengamanan.

Pasukan yang mengikuti Apel gabungan diantaranya, Perwira Polres Tanah, Subdenpom VI/2-3 Btl, Kodim 1022/Tnb, Brimob Batulicin, Satpolairud Tanbu, Satlantas Polres Tanbu, Sabhara Polres Tanbu, Satintelkam Polres Tanbu, Satpol PP & Damkar Tanbu, Dishub Tanbu dan Dinkes Tanbu dan lainnya. Apel dipimpin Kabagops Polres Tanah Bumbu, Kompol Andri Hutagalung.

Baca Juga :  Sekda Ambo Sakka Terangkan Posisi Terendah Karena Nafsu

Pengamanan dilakukan sampai seluruh jemaat selesai melaksanakan ibadah, atau puncak perayaan Natal tanggal 25 Desember.

Selain melaksanakan pengamanan di tempat ibadah, tim juga melakukan patroli skala besar, dengan tujuan memastikan pelaksanaan Nataru berjalan aman dan lancar, dan kondusif.

Letkol Inf Aldin Hadi,S.H.,M.Tr (Han), Dandim 1022/Tnb menyampaikan, pada perayaan Natal 2022, apel gabungan diikuti oleh TNI-Polri dan Pemerintah Daerah.

“Apel gabungan yang dihadiri oleh TNI, Polri dan Pemerintah Daerah Kabupaten Tanah Bumbu. Kegiatan tersebut merupakan upaya dari satuan TNI-Polri serta Pemda Tanah Bumbu, untuk menciptakan Kamtibmas yang kondusif dengan cara melaksanakan pengamanan Nataru di wilayah Kabupaten Tanah Bumbu,” bebernya.

Baca Juga :  Wakil Bupati Rusli Bantu Korban Kebakaran

Dandim Aldin Hadi juga menyampaikan kegiatan pengamanan Nataru melibatkan berbagai pihak.

“Kegiatan Pengamanan Malam Natal 2022 dan jelang Tahun Baru 2023 melibatkan berbagai pihak baik dari TNI-Polri dan Pemerintah Daerah Kabupaten Tanah Bumbu, dengan cara menyiagakan seluruh komponen, baik aparat dari TNI-Polri maupun Pemda dengan tujuan memenuhi rasa aman, kepada para umat Nasrani dalam melaksanakan kegiatan ibadah Natal dan masyarakat Tanah Bumbu dalam kegiatan menjelang perayaan Tahun Baru” pungkas Dandim Aldin Hadi. (Ftr)

Berita Terkait

KPK dan Pemkab Tanbu Koordinasi Tingkatkan Pengawasan Lebih Baik
Jelang Akhir Tahun, P3AP2KB Tanbu Koordinasi Tinjau Kinerja 8 Aksi Konvergensi Strunting
Wakili Bupati Tanbu, Asisten II Hadiri Persetujuan 14 Propemperda 2025
Jambore SBH 2024 Digelar di Pantai Rindu Alam
Total 1 Miliar, Sekda Tanbu Serahkan Undian untuk ASN dan P3K
Pemkab Tanbu Sosialisasi Kebijakan Pengarusutamaan Gender
Dispersip Tanbu Gelar Uji Kompetensi Pustakawan
5 Desa di Tanah Bumbu Gelar Pemilihan Kades
Berita ini 27 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 17 November 2024 - 17:58 WIB

KPK dan Pemkab Tanbu Koordinasi Tingkatkan Pengawasan Lebih Baik

Jumat, 15 November 2024 - 12:20 WIB

Jelang Akhir Tahun, P3AP2KB Tanbu Koordinasi Tinjau Kinerja 8 Aksi Konvergensi Strunting

Jumat, 15 November 2024 - 11:40 WIB

Wakili Bupati Tanbu, Asisten II Hadiri Persetujuan 14 Propemperda 2025

Jumat, 15 November 2024 - 11:16 WIB

Jambore SBH 2024 Digelar di Pantai Rindu Alam

Kamis, 14 November 2024 - 16:59 WIB

Total 1 Miliar, Sekda Tanbu Serahkan Undian untuk ASN dan P3K

Berita Terbaru

DPRD Tanah Bumbu

Deklarasi Damai Pilkada Tanbu 2024: Tercatat 8 TPS Sangat Rawan

Senin, 18 Nov 2024 - 15:29 WIB

DPRD Tanah Bumbu

Ketua RT Senang Aspirasinya Didengar Anggota DPRD Tanbu

Minggu, 17 Nov 2024 - 19:04 WIB

Tanah Bumbu

KPK dan Pemkab Tanbu Koordinasi Tingkatkan Pengawasan Lebih Baik

Minggu, 17 Nov 2024 - 17:58 WIB

DPRD Tanah Bumbu

Anggota DPRD Tanbu: Reses Bentuk Tanggungjawab Sebagai Wakil Rakyat

Sabtu, 16 Nov 2024 - 18:02 WIB