Pemkab Tanbu Berikan Bimtek Standar Kompetensi Jabatan ASN

- Editor

Selasa, 19 September 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANAH BUMBU, Goodnews.co.id – Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) melangsungkan Workshop Penyusunan Standar Kompetensi Jabatan dan Evaluasi Jabatan bagi Aparatur Sipil Negeri (ASN).

Kegiatan dibuka oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Kab Tanah Bumbu, H Avian Noor. Adapun workshop atau bimbingan teknis ini dilakukan mulai tanggal 18-22 September 2023 di gedung Mahligai Bersujud (Kapet) Kecamatan Simpang Empat.

Peserta Bimtek diantaranya, Kepala Sub Bagian Umum dan Kepegawaian dan Kepala Tata Usaha UPTD.

Kegiatan ini menghadirkan narasumber Dosen IPDN, Sulthon Rohmadin, dan Dedi Pribadi Uang.

“Workshop berlangsung selama empat hari, yaitu Penyusunan Standar Kompetensi Jabatan pada tanggal 18-19 September 2023 dan Penyusunan Evaluasi Jabatan pada tanggal 20-21 September 2023,” terang M Arif Rahman Hakim selaku Kepala Bagian Organisasi Setda Tanbu.

Baca Juga :  Pembekalan Kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati hasil Pilkada 2020

Ia melaporkan jika peserta workshop berjumlah 166 orang, berasal Sekretariat Dinas, Badan, Kecamatan, dan unit kerja, yang menangani pengelolaan kepegawaian di lingkup Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu).

Hari pertama Penyusunan Standar Kompetensi digunakan memaparkan materi tentang cara penyusunan standar kompetensi jabatan.

Untuk mempermudah simulasi, peserta workshop dibagi menjadi beberapa kelompok, untuk melakukan simulasi penyusunan standar kompetensi jabatan dan evaluasi jabatan.

Baca Juga :  Inilah Harga Bahan Pokok Naik Jelang Bulan Ramadhan 2022

Secara lebih rinci, Kabag Organisasi Setda Tanbu, Arif menjelaskan, SKJ dapat digunakan untuk mendukung berbagai kegiatan manajemen kepegawaian di instansi pemerintah, antara lain
perencanaan kebutuhan pegawai, penilaian kinerja pegawai.

Selain itu, juga ada pengembangan kompetensi pegawai, peningkatan karier pegawai, penilaian jabatan, pemetaan jabatan.

Selanjutnya, kegiatan workshop diisi dengan pemaparan materi tentang cara penyusunan Evaluasi Jabatan dan dilanjutkan sesi diskusi panel.

“Penyusunan evaluasi jabatan memiliki tujuan yang penting bagi instansi pemerintah diantaranya yaitu sebagai, meningkatkan efektivitas dan efisiensi penyelenggaraan pemerintahan,” pungkasnya. (Arunika)

Berita Terkait

KPK dan Pemkab Tanbu Koordinasi Tingkatkan Pengawasan Lebih Baik
Jelang Akhir Tahun, P3AP2KB Tanbu Koordinasi Tinjau Kinerja 8 Aksi Konvergensi Strunting
Wakili Bupati Tanbu, Asisten II Hadiri Persetujuan 14 Propemperda 2025
Jambore SBH 2024 Digelar di Pantai Rindu Alam
Total 1 Miliar, Sekda Tanbu Serahkan Undian untuk ASN dan P3K
Pemkab Tanbu Sosialisasi Kebijakan Pengarusutamaan Gender
Dispersip Tanbu Gelar Uji Kompetensi Pustakawan
5 Desa di Tanah Bumbu Gelar Pemilihan Kades
Berita ini 82 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 17 November 2024 - 17:58 WIB

KPK dan Pemkab Tanbu Koordinasi Tingkatkan Pengawasan Lebih Baik

Jumat, 15 November 2024 - 12:20 WIB

Jelang Akhir Tahun, P3AP2KB Tanbu Koordinasi Tinjau Kinerja 8 Aksi Konvergensi Strunting

Jumat, 15 November 2024 - 11:40 WIB

Wakili Bupati Tanbu, Asisten II Hadiri Persetujuan 14 Propemperda 2025

Jumat, 15 November 2024 - 11:16 WIB

Jambore SBH 2024 Digelar di Pantai Rindu Alam

Kamis, 14 November 2024 - 16:59 WIB

Total 1 Miliar, Sekda Tanbu Serahkan Undian untuk ASN dan P3K

Berita Terbaru

DPRD Tanah Bumbu

Deklarasi Damai Pilkada Tanbu 2024: Tercatat 8 TPS Sangat Rawan

Senin, 18 Nov 2024 - 15:29 WIB

DPRD Tanah Bumbu

Ketua RT Senang Aspirasinya Didengar Anggota DPRD Tanbu

Minggu, 17 Nov 2024 - 19:04 WIB

Tanah Bumbu

KPK dan Pemkab Tanbu Koordinasi Tingkatkan Pengawasan Lebih Baik

Minggu, 17 Nov 2024 - 17:58 WIB

DPRD Tanah Bumbu

Anggota DPRD Tanbu: Reses Bentuk Tanggungjawab Sebagai Wakil Rakyat

Sabtu, 16 Nov 2024 - 18:02 WIB