Paman Birin Lepas 323 Calon Jemaah Haji Ke Tanah Suci

Avatar photo

- Editor

Senin, 29 Mei 2023 - 17:20 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANJARBARU, Goodnews.co.id – Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel), Sahbirin Noor melepas kelompok terbang (Kloter) pertama Embarkasi Banjarmasin yang berjumlah 323 orang calon haji asal Kabupaten Banjar resmi diberangkatkan ke Tanah Suci, Senin (29/5/2023).

Suasana haru pun begitu terasa saat petugas mengumandangkan Adzan disela keberangkatan. Terlihat ada beberapa jemaah yang meneteskan airmata.

Paman Birin pun turut menyalami seluruh calon haji laki-laki sembari mendoakan kepada seluruh jemaah.

Gubernur dengan sapaan Paman Birin tersebut mengatakan, panggilan Allah untuk menunaikan ibadah haji tidak dimiliki oleh setiap orang. Saat ini, orang yang memiliki kemampuan sekalipun harus menunggu puluhan tahun untuk menunaikan ibadah haji.

Baca Juga :  Paman Birin: Kalsel Fokus Peningkatan Pelayanan Publik

Untuk itu ia berpesan agar kesempatan yang didapat untuk menunaikan ibadah haji pada tahun ini, hendaknya dimanfaatkan dengan maksimal, sehingga mendapatkan nilai utama ibadah haji, yaitu haji yang mabrur.

Usai menyampaikan sambutan Paman Birin kemudian mengajak seluruh calon haji untuk bersama sama membaca kalimat talbiyah amalan saat ibadah haji yakni Labbaik Allahumma Labbaik,
Labaika Laa Syarika Laka Labbaik agar diberi kelancaran, keselamatan dan haji yang mabrur.

Tak kalah penting, Paman Birin juga berpesan kepada seluruh jemaah untuk menjaga kesehatan dan saling membantu.

Baca Juga :  Pemprov Kalsel Boyong 4 Penghargaan BKN Awards 2023

“Ulun titip pesan gasan buhan pian untuk menjaga kesehatan, dan saling membantu, kita ini kalau di banua urang semakin rakat,” ucapnya.

Lebih lanjut, Paman Birin berharap seluruh calon haji yang berangkat dapat kembali sedia kala ke tanah air. “Berangkat sekelompok, pulang sekolompok,” sebutnya.

Kepala Kantir Wilayah Kementerian Agama (Kanwil Kemenag) Provinsi Kalimantan Selatan, Muhammad Tambrin menerangkan, untuk kloter pertama terdiri dari 323 jemaah dan 5 petugas haji.

Adapun jadwal keberangkatan para jemaah akan dilakukan pada pukul 16.30 WITA dan diperkirakan akan tiba pada pukul 23.50 waktu Arab Saudi.

Baca Juga :  Raudatul Jannah Siapkan Makanan untuk Jamaah Haul ke-3 Guru Zuhdi

Untuk total calon haji yang berangkat dari Embarkasi Banjarmasin sebanyak 5430 yang terbagi asal Kalsel sebanyak 3818 dan 1612 asal Kalimantan Tengah.
Disampaikan salah satu calon haji, Farhan asal Kertak Hanyar bersyukur karena dapat menunaikan rukun islam yang kelima.

Farhan yang merupakan mahasiswa Universitas Islam Negeri (UIN) Antasari ini melakukan keberangkatan ibadah haji seorang diri lantaran batasan umur.

“Dulu mendaftarnya beserta orang tua, namun karena ada batasan umur, baru tahun ini bisa berangkat, berangkatnya sendiri ya,” katanya. (fit)

Berita Terkait

Kalsel Study Tiru Pengembangan Wisata Bambu di Desa Sanankerto
Buruh Kalsel Rayakan Hari Buruh Internasional Bersama Gubernur Paman Birin dan Acil Odah
Paman Birin: Kalsel Pilihan Tepat Suplai Pangan ke IKN
Penulis Kitab Sabilal Muhtadin, Paman Birin: Banyak Lahirkan Ulama
Paman Birin: Kawal Anggaran Dana Desa Rp 71 Triliun
Paman Birin Lepas Keberangkatan 1.000 Orang Mudik Gratis
Istimewa, Paman Birin Safari Ramadhan di Desa Tambak Sirang Baru
Acil Odah Gelar Sunatan Massal di Kandangan
Berita ini 37 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 3 Mei 2024 - 16:36 WIB

Buruh Kalsel Rayakan Hari Buruh Internasional Bersama Gubernur Paman Birin dan Acil Odah

Jumat, 19 April 2024 - 17:54 WIB

Paman Birin: Kalsel Pilihan Tepat Suplai Pangan ke IKN

Jumat, 19 April 2024 - 17:43 WIB

Penulis Kitab Sabilal Muhtadin, Paman Birin: Banyak Lahirkan Ulama

Jumat, 19 April 2024 - 17:20 WIB

Paman Birin: Kawal Anggaran Dana Desa Rp 71 Triliun

Senin, 8 April 2024 - 11:10 WIB

Paman Birin Lepas Keberangkatan 1.000 Orang Mudik Gratis

Sabtu, 6 April 2024 - 07:04 WIB

Istimewa, Paman Birin Safari Ramadhan di Desa Tambak Sirang Baru

Sabtu, 6 April 2024 - 06:02 WIB

Acil Odah Gelar Sunatan Massal di Kandangan

Sabtu, 6 April 2024 - 05:43 WIB

Paman Birin Siapkan Haul Akbar ke-218 Syekh Muhammad Arsyad al-Banjari

Berita Terbaru

Tanah Bumbu

Verifikator Lomba Bina Keluarga Balita Kunjungi Tanah Bumbu

Jumat, 3 Mei 2024 - 18:16 WIB

Tanah Bumbu

Dorong Buka Lapangan Kerja dengan Sosialisasi Kewirausahaan

Jumat, 3 Mei 2024 - 18:08 WIB

Tanah Bumbu

BPBD Luncurkan Relawan Remaja Aman Bencana

Jumat, 3 Mei 2024 - 16:54 WIB