Ketua TP PKK Tanbu Berikan Kunci Rumah RTLH di Desa Gunung Antasari

- Editor

Rabu, 10 Desember 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANAH BUMBU, Goodnews.co.id – Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu), Andi Irmayani Rudi Latif, melaksanakan kunjungan sekaligus menyerahkan bantuan sosial di Desa Gunung Antasari, Kecamatan Simpang Empat, Rabu (10/12/2025) siang.

Dalam pelaksanaanya, Andi Irmayani bersama Ketua TP PKK Provinsi Kalimantan Selatan, Hj. Fathul Jannah Muhiddin menuju Desa Gunung Antasari dan disambut dengan antusias oleh Kepala Desa Syaprullah bersama perangkat desa, masyarakat, serta sejumlah pejabat daerah setempat.

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan dukungan nyata terhadap penguatan Posyandu BerAksi dengan enam Standar Pelayanan Minimal (SPM), yang meliputi sektor sosial, trantibum linmas, perumahan rakyat, pekerjaan umum, kesehatan, dan pendidikan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sebelum tiba di Kantor Desa, Hj. Fathul Jannah dan Andi Irmayani juga sebagai Bunda PAUD daerah menyempatkan waktu mereka untuk mengunjungi TK Jhonlin Pertiwi yang berada di seberang kantor desa untuk berinteraksi dan silahturahmi.

Baca Juga :  61 Titik Parkir Tanbu Hasilkan PAD

Rangkaian kunjungan ini dilanjutkan dengan penyerahan bantuan secara simbolis oleh Ketua TP PKK Provinsi dan Kabupaten, berupa bantuan sembako kepada perwakilan warga. Selanjutnya, mereka juga menyerahkan kunci rumah kepada keluarga penerima manfaat program Rehabilitasi Rumah Tidak Layak Huni (RTLH).

Dengan penyerahan kunci RTLH ini, menjadi bukti nyata perhatian dari pemerintah terhadap peningkatan kesejahteraan keluarga di desa.

Kepala Desa Syaprullah aktif mendampingi dan memastikan seluruh acara berjalan lancar. Ia juga turut menyampaikan rasa bangga atas terpilihnya Desa Gunung Antasari sebagai lokasi kunjungan tersebut.

Baca Juga :  Bupati Tanah Bumbu Akan Terima Piagam Adipura

Ia mengungkapkan bahwa bantuan langsung tersebut merupakan bukti nyata dari perhatian pemerintah terhadap desa.

“Ini momentum emas bagi kami untuk menunjukkan komitmen dalam membangun Kabupaten Tanah Bumbu,” ujar Kepala Desa Syaprullah, berharap sinergi antara PKK dan pemerintah desa dapat terus berlanjut.

Turut berhadir dan mendukung dalam kegiatan tersebut, Kepala Dinas PMD, Perkimtan, Pendidikan, dan Sosial Tanah Bumbu. (Iq)

📢 Bagikan artikel ini:

💡 Tips: Pilih style "Minimal" untuk tampilan thumbnail terbaik di WhatsApp

🖼️ Share Dengan Thumbnail

📱 Share Simple 🔥 Share Unique ⭐ Share Premium
🎯 Pilih style yang sesuai kebutuhan Anda

Berita Terkait

Pensiun, Sekolah di Tanah Bumbu Tak Dapat Tambahan Guru
Tak Ada Korban Jiwa, Damkar Satui Berhasil Padamkan Api
Menhan Resmikan Pabrik Bahan Prekursor Baterai PT ABEB di Batulicin
Isra Mi’raj di Ponpes Salafiyah al-Istiqomah, Bupati Tanbu: Perkuat Nilai Keagamaan
Disbudparpora Tanbu Buka Turnamen Futsal Stiker Cup 2026
Demi Keamanan, Pemkab Tanah Bumbu Pasang Penerang Jalur Bypass Batulicin-Banjarbaru
Isra’ Mi’raj, Andi Rudi Latif Ingatkan Shalat Sebagai Pembentuk Disiplin dan Karakter
Koperasi Desa Merah Putih Gunung Antasari Sampaikan LPj 2025

Berita Terkait

Jumat, 23 Januari 2026 - 16:21 WIB

Pensiun, Sekolah di Tanah Bumbu Tak Dapat Tambahan Guru

Jumat, 23 Januari 2026 - 12:58 WIB

Tak Ada Korban Jiwa, Damkar Satui Berhasil Padamkan Api

Rabu, 21 Januari 2026 - 15:25 WIB

Isra Mi’raj di Ponpes Salafiyah al-Istiqomah, Bupati Tanbu: Perkuat Nilai Keagamaan

Selasa, 20 Januari 2026 - 18:01 WIB

Disbudparpora Tanbu Buka Turnamen Futsal Stiker Cup 2026

Selasa, 20 Januari 2026 - 13:55 WIB

Demi Keamanan, Pemkab Tanah Bumbu Pasang Penerang Jalur Bypass Batulicin-Banjarbaru

Berita Terbaru

DPRD Tanah Bumbu

DPRD Tanah Bumbu Bedah Tata Kelola Dana Bagi Hasil Daerah

Sabtu, 24 Jan 2026 - 13:37 WIB

Tanah Bumbu

Pensiun, Sekolah di Tanah Bumbu Tak Dapat Tambahan Guru

Jumat, 23 Jan 2026 - 16:21 WIB

Tanah Bumbu

Tak Ada Korban Jiwa, Damkar Satui Berhasil Padamkan Api

Jumat, 23 Jan 2026 - 12:58 WIB

DPRD Tanah Bumbu

Pengadaaan Makan Minum Reses DPRD Tanbu Butuh Formulasi Jelas

Kamis, 22 Jan 2026 - 21:49 WIB