Catat, Ini Pembangunan Fisik Tanah Bumbu Segera Diwujudkan

- Editor

Jumat, 21 Oktober 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANAH BUMBU – Bupati Tanah Bumbu Zairullah Azhar menyampaikan harapan-harapan pembangunan Tanah Bumbu pada pengajian Lailatul Jum’at di masjid Darul Azhar, malam Jum’at (20/10/2022).

Diantaranya, perjuangan pemerintah daerah mempertahankan pegawai non ASN untuk tetap bekerja di lingkungan pemerintah daerah, pembangunan rumah sakit di Satui, pembangunan pabrik pengalengan ikan di Pagatan, dan mall syariah di Kecamatan Batulicin.

Ia mengisahkan, kebanyakan mobil yang parkir di Duta Mall adalah mobil berplat Z, sehingga ia menganggap sangat penting untuk membangun tempat berkumpul dan hiburan agar masyarakat Tanah Bumbu tidak perlu lagi ke Banjarmasin.

Dalam waktu dekat pula, Tanah Bumbu akan membangun pendopo yang dapat menampung ribuan orang dan dapat digunakan sebagai wadah zikir bersama agar Tanah Bumbu dapat kembali menjadi nomor satu di Indonesia dalam bidang-bidang tertentu.

Baca Juga :  Bupati Tanbu Hadiri Peresmian Rumah Jabatan Komandan Pos TNI AL

Zairullah Azhar berharap pengajian Lailatul Jum’at semakin menggemuruh di Tanah Bumbu agar harapan-harapan pembangunan dapat terwujud dan Tanah Bumbu menjadi kabupaten yang penuh keberkahan.

Selanjutnya, Zairullah Azhar menyampaikan, setelah mendapatkan amanah sebagai Presiden Anak Yatim melalui Forum Nasional Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA), Zairullah Azhar terbang ke Jakarta menyampaikan agar diterbitkan undang-undang perlindungan dan keberpihakan terhadap anak yatim, piatu, dan terlantar, melalui Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia.

Baca Juga :  Kadiskominfo: Tak Ada lagi Kasus Meninggal Akibat Covid-19

“Kami kemarin ke Jakarta dan alhamdulillah akan segera dibahas undang-undang anak yatim, yang selama ini belum ada, di bulan Januari 2023,” ucap Zairullah Azhar yang telah didaulat menjadi Presiden Anak Yatim Indonesia pada tanggal 8 Oktober 2022 di hotel Best Western Banjarmasin.

Ia menyebut sebanyak 4.333.000 lebih anak yatim yang perlu mendapatkan perhatian. jika semua anak yatim terayomi maka akan menjadi saham amal shaleh.

Tausiah pengajian Lailatul Jum’at tadi malam, disampaikan Guru Mulyadi yang membahas akhlak rasulullah yang mulia, bahkan rasulullah membalas perilaku yang buruk dengan sikap yang baik, bahkan rasulullah mendoakan agar mereka mendapatkan hidayah. (MAS)

Berita Terkait

Zairullah Harap HKG Jadi Momentum Wujudkan Keberhasilan Pembangunan
Punya RisikoTinggi, Dinkes Tanbu Gelar PIN Polio
Sekda Tanbu Sebut Porkepsek Sebagai Wadah Silatutahmi Antar Kepala Sekolah
Susun RPPLH, Dinas LH Gelar Konsultasi Publik
Jaga Keamanan, Bakesbangpol Tanbu Kunjungi Para Tokoh
Peringati 10 Muharram, Zairullah Bagikan Hadiah Bagi Anak Yatim
Bupati Tanbu Hadiri Serah Terima Jabatan Kepala BPK Kalsel
Pembukaan Porkepsek, Bupati Tanbu Harap Atlet Junjung Sportivitas
Berita ini 27 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 19 Juli 2024 - 14:54 WIB

Zairullah Harap HKG Jadi Momentum Wujudkan Keberhasilan Pembangunan

Jumat, 19 Juli 2024 - 10:52 WIB

Punya RisikoTinggi, Dinkes Tanbu Gelar PIN Polio

Jumat, 19 Juli 2024 - 10:45 WIB

Sekda Tanbu Sebut Porkepsek Sebagai Wadah Silatutahmi Antar Kepala Sekolah

Kamis, 18 Juli 2024 - 16:42 WIB

Susun RPPLH, Dinas LH Gelar Konsultasi Publik

Kamis, 18 Juli 2024 - 11:10 WIB

Jaga Keamanan, Bakesbangpol Tanbu Kunjungi Para Tokoh

Berita Terbaru

Tanah Bumbu

Punya RisikoTinggi, Dinkes Tanbu Gelar PIN Polio

Jumat, 19 Jul 2024 - 10:52 WIB