TANAH BUMBU, Goodnews.co.id – Mantan Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tanah Bumbu periode 2019-2024 Supiansyah resmi digantikan Andrean Atma Maulani, SH, melalui rapat paripurna.
Rapat paripurna DPRD dalam rangka peresmian, pemberhentian, dan pengangkatan pengganti antar waktu (PAW) Ketua DPRD Tanah Bumbu sisa masa jabatan 2019-2024 di ruang rapat paripurna DPRD Jalan HM Amin Sepunggur, Senin (15/5/2023).
Peresmian, pemberhentian, dan pengangkatan PAW Ketua DPRD Tanah Bumbu didasari Surat Keputusan Gubernur Kalimantan Selatan Sahbirin Noor Nomor Nomor 188.44/0732/Kum/2023 yang ditanda tangani Gubernur pada tanggal 5 Mei 2023.
Rapat paripurna ini dipimpin Wakil Ketua DPRD Said Ismail Kholil Alaydrus didampingi Wakil Ketua II Agoes Rakhmady, dihadiri Ketua Pengadilan Negeri Batulicin, Bawaslu, dan Forkopimda Kabupaten Tanah Bumbu.
Berdasarkan surat yang dibacakan Sekretaris Dewan Mukhlis, SH, MM, M,Hum, yang menyatakan memberhentikan dengan hormat H Supiansyah ZA, SE, MH, dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dari kedudukannya sebagai Ketua DPRD Kabupaten Tanah Bumbu dan digantikan oleh Andrean Atma Maulani, SH.
Selanjutnya, dalam sambutan Andrean Atma Maulani sebagai Ketua DPRD Kabupaten Tanah Bumbu, ia menyampaikan terima kasih atas jasa, kepemimpinan, dan bimbingan almarhum Supiansyah selama menjabat sebagai Ketua DPRD.
“Saya berdiri disini tidak lepas dari sejarah yang mana kita ditinggalkan oleh sosok yang sama-sama kita cintai dan sayangi, beliau adalah almarhum ayahanda H Supiansyah, yang berjasa telah memimpin dan membimbing saya dan kita semua selama ini,” ungkap Andrean Atma Maulani yang bisa disapa Andre.
Andre juga menyampaikan keinginannya untuk mewujudkan kepemimpinan DPRD secara kolektif kolegial yang membangun semangat kebersamaan, gotong royong, kerjasama, untuk memaksimalkan fungsi DPRD sebagai wakil rakyat Tanah Bumbu.
“Hanya dengan semangat gotong royong dan niat pengabdian yang tulus dari semua anggota maka kita dapat menjalankan amanah sebagai wakil rakyat,” ucap Andre.
Ia pun mengajak anggota DPRD untuk bersama-sama mewujudkan Tanah Bumbu Bersujud, Bersih, Syukur, jujur, damai, menuju serambi Madinah. Meski dalam proses menjalankan fungsi DPRD nanti, akan mengalami berbagai dinamika.
“Marilah kita jaga bersama kepercayaan yang telah diberikan rakyat melalui kerja keras dan dedikasi yang tinggi dalam menjalankan amanah rakyat,”
Secara tegas, Andre menyampaikan komitmennya untuk melanjutkan perjuangan almarhum Supiansyah membangun semangat gotong royong dan meningkatkan kinerja DPRD sampai tahun 2024 atau masa kepemimpinannya berakhir. (MAS)