Andi Rudi Latif: Kami Pastikan Tidak Ada Jual Beli Jabatan

- Editor

Selasa, 11 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANAH BUMBU, Goodnews.co.id – Bupati Andi Rudi Latif menegaskan tidak akan memperjualbelikan jabatan di pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu, sebaliknya ia memberikan peluang seluas-luasnya bagi pejabat untuk mewujudkan visi misi Tanah Bumbu, Senin (10/3/2025).

Hal itu disampaikan dalam sambutan acara buka puasa bersama dengan seluruh pejabat dan staf pemerintah daerah, Camat, Kepala Desa, perseroda.

“Perlu saya tekankan pada kesempatan ini, insya Allah di dalam masa jabatan kami…, kami pastikan tidak ada jual beli jabatan,” ucap Bupati Tanah Bumbu Andi Rudi Latif yang dilantik Presiden Prabowo Subianto pada tanggal 20 Februari 2025 lalu.

Ia menyebutkan bahwa dengan tidak adanya jual beli jabatan maka ia membuka peluang bagi para pejabat dan staf untuk menunjukkan loyalitas, kinerja, dan aksi-aksinya sesuai dengan perundang-undangan.

Juga memberikan kesempatan bagi semua pegawai untuk berinovasi sesuai dengan visi misi Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu.

Baca Juga :  Bupati Harap RAPBD Perubahan 2024 Wujudkan Tanah Bumbu Maju

Bagi mereka yang mampu menunjukkan kinerja dan inovasi yang baik, Andi Rudi Latif berjanji akan memberikan reward atas nama Pemerintah Daerah Kabupaten ataupun pribadi.

Pada masa awal pemimpinannya, Andi Rudi Latif menyampaikan akan fokus pada penyusunan RPJMD 2025-2030 agar sesuai dengan visi misinya saat masa kampanye maupun pidato visi misi yang disampaikan dalam rapat paripurna DPRD Kabupaten Tanah Bumbu. (MAS)

Berita Terkait

Tanah Bumbu Raih Penghargaan Pelayanan Publik Sangat Baik
Tanah Bumbu Siap Transformasi Digital Pemerintahan
PT Arutmin, Dinas LH, Desa Tirawan Sosialisasi Kelola Sampah
Pemkab Tanah Bumbu Gelar Layanan KB di PT Jhonlin Agro Lestari
Andi Rudi Latif: RPJMD Dokumen Strategis Menyusun Program Pembangunan
Tanggapi Hasil RDP, Dispersip Tanbu: Usulan Komunitas Literasi relevan
Ringankan Beban Korban Kebakaran, Bupati Tanbu Berikan Bantuan
Pj Sekda Tanbu Salurkan Bantuan Korban Kebakaran di Pelabuhan Samudera
Berita ini 236 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 9 Mei 2025 - 11:06 WIB

Tanah Bumbu Raih Penghargaan Pelayanan Publik Sangat Baik

Kamis, 8 Mei 2025 - 14:25 WIB

PT Arutmin, Dinas LH, Desa Tirawan Sosialisasi Kelola Sampah

Kamis, 8 Mei 2025 - 11:12 WIB

Pemkab Tanah Bumbu Gelar Layanan KB di PT Jhonlin Agro Lestari

Kamis, 8 Mei 2025 - 11:06 WIB

Andi Rudi Latif: RPJMD Dokumen Strategis Menyusun Program Pembangunan

Kamis, 8 Mei 2025 - 11:01 WIB

Tanggapi Hasil RDP, Dispersip Tanbu: Usulan Komunitas Literasi relevan

Berita Terbaru

Kotabaru

Rusli Tinjau Pembangunan RSUD Stagen

Jumat, 9 Mei 2025 - 12:00 WIB

Tanah Bumbu

Tanah Bumbu Raih Penghargaan Pelayanan Publik Sangat Baik

Jumat, 9 Mei 2025 - 11:06 WIB

Nasional

Cina Mampu Hancurkan Seluruh Kapal Induk AS

Kamis, 8 Mei 2025 - 19:33 WIB

Kotabaru

Kotabaru Optimis Capai Target Penurunan Stunting 2025

Kamis, 8 Mei 2025 - 19:09 WIB