Kabut Asap Masih Melanda Kalsel, Paman Birin Bagikan Masker

- Editor

Rabu, 4 Oktober 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANJARBARU, Goodnews.co.id – Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor atau dikenal Paman Birin membagikan masker untuk warga banua di beberapa titik ruas jalan Banjarmasin, Selasa (3/10/2023).

Kabut asap dampak kebakaran hutan dan lahan (karhutla) beberapa bulan terakhir ini melanda Kalimantan Selatan (Kalsel).

Pukul 06.30 Wita Paman Birin terlihat di kawasan Jl Teluk Kiram Banjarmasin barat membagikan masker kepada pengguna jalan, anak-anak sekolah atau warga lainnya.

Baca Juga :  Kalsel Terima Hibah 3 Unit Mobil Perpustakaan Keliling

“Ayo kita gunakan masker, hindari kabut asap dan penyakit Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA),” pesan Paman Birin.

Warga yang berhenti di lampu merah sangat antusias menerima masker dari paman birin yang diberikan secara langsung.

Efek kabut asap yang dihasilkan dari kebakaran tersebut sangatlah berbahaya bagi kesehatan dan dapat meningkatkan risiko terjadinya serangan asma, gangguan pernapasan, bahkan serangan jantung.

Baca Juga :  Paman Birin Terima Penghargaan AMB 2024

Paman Birin menghimbau, warga Banua dalam menghadapi bencana kabut asap akibat kebakaran hutan dan lahan (karhutla) untuk bisa menjaga kesehatan dengan baik. Salah satunya, menggunakan masker.

“Pembagian masker ini akan terus dilakukan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalsel. Termasuk, menggerakkan seluruh ASN di SKPD Pemprov Kalsel membagikan masker di 50 titik pada empat wilayah Batola, Banjarmasin, Banjarbaru dan Banjar,” ungkapnya. (A)

Berita Terkait

Norwegia-Indonesia Kerja Sama Taman Pohon di Desa Sungai Arfat
Menteri LHK Resmikan Pusat Persemaian Liang Anggang
Malam ke-36 Gema Maulid, Kadishub Wakili Paman Birin: Semoga Kita Mendapat Rahmat
Maulid 40 Malam, Guru Supian: Penderitaan untuk Menguji Kesabaran
Paman Birin: Mari Bangun komunikasi dan Kritik Konstruktif
Gema Maulid Wujud Visi Paman Birin Tingkat SDM Berbudi Luhur
Paman Birin Beri Hadiah Umrah Prajurit TNI dan Veteran
Paman Birin Dorong Tingkatkan Inovasi Kualitas Hidup
Berita ini 123 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 15 Oktober 2024 - 16:36 WIB

Norwegia-Indonesia Kerja Sama Taman Pohon di Desa Sungai Arfat

Senin, 14 Oktober 2024 - 11:34 WIB

Menteri LHK Resmikan Pusat Persemaian Liang Anggang

Jumat, 11 Oktober 2024 - 10:11 WIB

Malam ke-36 Gema Maulid, Kadishub Wakili Paman Birin: Semoga Kita Mendapat Rahmat

Kamis, 10 Oktober 2024 - 11:18 WIB

Maulid 40 Malam, Guru Supian: Penderitaan untuk Menguji Kesabaran

Selasa, 8 Oktober 2024 - 11:02 WIB

Paman Birin: Mari Bangun komunikasi dan Kritik Konstruktif

Berita Terbaru

DPRD Tanah Bumbu

Deklarasi Damai Pilkada Tanbu 2024: Tercatat 8 TPS Sangat Rawan

Senin, 18 Nov 2024 - 15:29 WIB

DPRD Tanah Bumbu

Ketua RT Senang Aspirasinya Didengar Anggota DPRD Tanbu

Minggu, 17 Nov 2024 - 19:04 WIB

Tanah Bumbu

KPK dan Pemkab Tanbu Koordinasi Tingkatkan Pengawasan Lebih Baik

Minggu, 17 Nov 2024 - 17:58 WIB

DPRD Tanah Bumbu

Anggota DPRD Tanbu: Reses Bentuk Tanggungjawab Sebagai Wakil Rakyat

Sabtu, 16 Nov 2024 - 18:02 WIB