HUT ke-15, Momentum Evaluasi Kesejahteraan Desa al-Kautsar

- Editor

Selasa, 24 Januari 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANAH BUMBU – Bupati Tanah Bumbu Zairullah Azhar mengucapkan selamat kepada seluruh warga Desa Al-Kautsar Kecamatan Satui, yang merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) desa setiap tanggal 23 Januari, Senin (23/1/2023).

Zairullah menyampaikan pesan agar peringatan HUT desa al-Kautsar sebagi momentum melakukan evaluasi dan resolusi meningkatkan kesejahteraan, memajukan desa, dan melaksanakan program satu desa satu masjid yang sudah menjadi program pemerintah kabupaten.

“Diusia ke-15 tahun ini tentu sudah banyak pembangunan yang telah dilakukan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan memajukan desa. Untuk itu, tetap terus laksanakan pembangunan agar desa semakin maju,” kata Zairullah Azhar.

Baca Juga :  Perkumpulan Guru Madrasah Dilantik, Bupati Titip Dukungan SDSM

Acara HUT Desa al-Kautsar dilaksanakan di Lapangan Sepakbola An-Nur, dihadiri Ketua Fraksi PKB Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Tanah Bumbu Hasanuddin Murad, Anggota Fraksi Gerindra Andy Susilo, Sekretaris Daerah Ambo Sakka, dan pejabat SKPD Tanah Bumbu.

Sementara itu, Pjs Kepala Desa Al-Kautsar Muhammad Abdul Rajab berterima kasih kepada seluruh perangkat desa, masyarakat, seluruh perusahan di Desa Al-Kautsar ikut berpartisipasi mensukseskan pelaksanaan HUT ke-15 di tahun 2023.

Baca Juga :  Fraksi PKB Tanbu Yakin ARB Menang Lawan Kotak Kosong

Ia berharap Desa Al-Kautsar berkembang lebih maju, berkarya, memiliki solidaritas tinggi dalam mewujudkan kesejahteraan masyarakat sesuai dengan motto desa, Seribu Bunga (sehat, rapi, indah, bungas, berbudaya dan beragama).

Ketua Panitia Pelaksanaan HUT ke-15 Desa Al-Kautsar, Daswaji,  menyampaikan HUT Desa al-Kautsar dimeriahkan 25 kelompok seni dan budaya yang akan menghibur masyarakat, dan kegiatan bazar murah mulai tanggal 21 sampai 23 Januari 2023. (MAS)

Berita Terkait

Deklarasi Damai Pilkada Tanbu 2024: Tercatat 8 TPS Sangat Rawan
Ketua RT Senang Aspirasinya Didengar Anggota DPRD Tanbu
Anggota DPRD Tanbu: Reses Bentuk Tanggungjawab Sebagai Wakil Rakyat
DPRD Tanbu Soroti Jalan Berdebu Akibat Tambang Batubara
Anggota DPRD Tanbu Mulai Reses Serap Aspirasi Masyarakat
DPRD Tanbu Setujui 14 Propemperda Tahun 2025
Tim KPK Sosialisasi Pencegahan Korupsi di Kantor DPRD Tanbu
Ketua DPRD Tanbu Serahkan Bantuan Mesin Panen Padi
Berita ini 53 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 18 November 2024 - 15:29 WIB

Deklarasi Damai Pilkada Tanbu 2024: Tercatat 8 TPS Sangat Rawan

Minggu, 17 November 2024 - 19:04 WIB

Ketua RT Senang Aspirasinya Didengar Anggota DPRD Tanbu

Sabtu, 16 November 2024 - 18:02 WIB

Anggota DPRD Tanbu: Reses Bentuk Tanggungjawab Sebagai Wakil Rakyat

Jumat, 15 November 2024 - 16:34 WIB

Anggota DPRD Tanbu Mulai Reses Serap Aspirasi Masyarakat

Jumat, 15 November 2024 - 10:32 WIB

DPRD Tanbu Setujui 14 Propemperda Tahun 2025

Berita Terbaru

DPRD Tanah Bumbu

Deklarasi Damai Pilkada Tanbu 2024: Tercatat 8 TPS Sangat Rawan

Senin, 18 Nov 2024 - 15:29 WIB

DPRD Tanah Bumbu

Ketua RT Senang Aspirasinya Didengar Anggota DPRD Tanbu

Minggu, 17 Nov 2024 - 19:04 WIB

Tanah Bumbu

KPK dan Pemkab Tanbu Koordinasi Tingkatkan Pengawasan Lebih Baik

Minggu, 17 Nov 2024 - 17:58 WIB

DPRD Tanah Bumbu

Anggota DPRD Tanbu: Reses Bentuk Tanggungjawab Sebagai Wakil Rakyat

Sabtu, 16 Nov 2024 - 18:02 WIB