Izin Usaha Berbasis Risiko Mudahkan Pelaku Usaha

- Editor

Jumat, 25 Maret 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANAH BUMBU – Plt Kepala Dinas DPMPTSP Tanah Bumbu, Briyan Ajisoko, mengundang dinas teknis terkait kesiapan terhadap raperda yang diajukan ke DPRD Tanah Bumbu, yaitu penyelenggaraan Perizinan Berusaha.

“Makanya kita hari ini adakan rapat tentang pemantapan raperda tersebut dengan mengundang semua SKPD teknis.” ungkap Briyan Ajisoko ruang Kadis Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PMPTSP) Kabupaten Tanah Bumbu.

Diantaranya Disnakertrans, DLH, DKUMPP, Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian, PUPR, Dishub, Dinas Pendidikan, Perikanan, dan lainnya sebagai upaya pemantapan terhadap raperda Penyelenggaraan Perizinan Berusaha.

Menurutnya, raperda Penyelenggaraan Perizinan Berusaha telah masuk pembahasan di DPRD, dan salah satu tujuan dari rapat yang dilakukan hari ini (Kamis) adalah penyamakan persepsi terhadap isi raperda Penyelenggaraan Perizinan Berusaha (24/3/2022).

Raparda ini berbeda dengan perda sebelumnya, raperda yang diajukan ke DPRD baru-baru ini adalah aturan perizinan berusaha yang mengklasifikasikan izin usaha berdasarkan tingkat risiko.

Klasifikasi tersebut adalah klasifikasi usaha risiko rendah, risiko sedang, dan risiko tinggi yang dinilai dari KBLI (Klasifikasi Baku Lapangan Usaha Indonesia).

Klasifikasi risiko rendah seperti usaha kecil atau usaha mikro kecil, Ajisoko menyebutkan kemudahan usaha risiko kecil ini cukup memiliki atau membuktikan dengan NIB (Nomor Induk Berusaha).

Baca Juga :  SDSM: Lahirkan Pemimpin Berakhlak Mulia

“Contoh lain usaha golongan risiko rendah adalah pabrik krupuk rumah tangga, budidaya ikan hias, kripik pisang, kripik pisah ini kan resikonya rendah,” katanya.

Klasifikasi risiko menengah, terbagi menjadi dua, yaitu menengah rendah dan menengah tinggi.

Menengah rendah cukup memiliki izin dengan NIB dan surat pernyataan mandiri yang diakui. sedangkan menengah tinggi, memiliki izin dengan NIB, surat pernyataan yang ada di sistem yang diverifikasi oleh pemerintah daerah, dalam hal ini pada SKPD teknis, atau DPMPTSP yang diteruskan ke SKPD teknis.

“Dan hari ini kita rapat, bertujuan untuk memantapkan hal ini, tugas-tugas dinas teknis dalam melakukan inspeksi atau verifikasi,” terang Ajisoko.

Klasifikasi terakhir, izin berusaha klasifikasi risiko tinggi, yaitu usaha yang harus memiliki NIB dan izin lain yang berkaitan dengan dampak dari usaha tersebut.

Online Singel Submission (OSS) yang menjadi Aplikasi untuk membuat izin secara online juga bertransformasi menjadi OSS berbasis risiko.

Menurut Ajisoko, prinsipnya usaha yang harus diinput ke data OSS harus memiliki AHU (Administrasi Hukum Umum) dulu melalui notaris.

Notaris akan mengajukan AHU ke Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia secara online, dan pengisian verifikasi data lainnya.

“Prinsipnya dengan adanya OSS ini semuanya dimudahkan,” tuturnya.

Baca Juga :  Pasar Minggu Hari ini

Sementara itu di kantor DPMPTSP sendiri menyediakan secara khusus loket untuk pendampingan dan bimbingan Pengisian aplikasi OSS. Disediakan 6 unit komputer khusus untuk belajar atau menginput data ke aplikasi OSS.

Kemudahan ini sebenarnya bisa dibandingkan antara Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 24 Tahun 2018 tentang Pelayanan Perizinan Berusaha Terintegrasi secara eletronik atau OSS (Online Singel Submission) dengan PP Nomor 5 tahun 2021 tentang Perizinan Berusaha Berbasis Risiko.

Salah satu kemudahannya, aplikasi ini bisa diakses setiap saat tanpa harus ke kantor perizinan, menginput dari rumah saja bisa selesai.

Kemudahan lainnya, juga terlihat pada jumlah jenis perizinan yang tidak terlalu banyak seperti dulu.

“Dulu ketika kita bikin izin usaha, kita diwajibkan punya izin dasar, mungkin tempat izin usaha, daftar perusahaan, mungkin domisili, dan sebagainya.” katanya.

Tapi sekarang semuanya diberikan kemudahan, banyak syarat-syarat usaha yang diringkas atau dikurangi.

“Tapi dengan adanya ini (PP 5/2021), banyak syarat dipangkas, sekarang cuma tiga itu tadi, pertama tata ruang, kedua lingkungan, ketiga bangunan gedung. persetujuannya seperti itu,” pungkasnya.

Tujuan utama penyelenggaraan perizinan berbasis risiko, meningkatkan ekosistem investasi dan kegiatan berusaha dengan penerbitan izin yang efektif dan sederhana. (MAS)

Berita Terkait

KPK dan Pemkab Tanbu Koordinasi Tingkatkan Pengawasan Lebih Baik
Jelang Akhir Tahun, P3AP2KB Tanbu Koordinasi Tinjau Kinerja 8 Aksi Konvergensi Strunting
Wakili Bupati Tanbu, Asisten II Hadiri Persetujuan 14 Propemperda 2025
Jambore SBH 2024 Digelar di Pantai Rindu Alam
Total 1 Miliar, Sekda Tanbu Serahkan Undian untuk ASN dan P3K
Pemkab Tanbu Sosialisasi Kebijakan Pengarusutamaan Gender
Dispersip Tanbu Gelar Uji Kompetensi Pustakawan
5 Desa di Tanah Bumbu Gelar Pemilihan Kades
Berita ini 31 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 17 November 2024 - 17:58 WIB

KPK dan Pemkab Tanbu Koordinasi Tingkatkan Pengawasan Lebih Baik

Jumat, 15 November 2024 - 12:20 WIB

Jelang Akhir Tahun, P3AP2KB Tanbu Koordinasi Tinjau Kinerja 8 Aksi Konvergensi Strunting

Jumat, 15 November 2024 - 11:40 WIB

Wakili Bupati Tanbu, Asisten II Hadiri Persetujuan 14 Propemperda 2025

Jumat, 15 November 2024 - 11:16 WIB

Jambore SBH 2024 Digelar di Pantai Rindu Alam

Kamis, 14 November 2024 - 16:59 WIB

Total 1 Miliar, Sekda Tanbu Serahkan Undian untuk ASN dan P3K

Berita Terbaru

DPRD Tanah Bumbu

Deklarasi Damai Pilkada Tanbu 2024: Tercatat 8 TPS Sangat Rawan

Senin, 18 Nov 2024 - 15:29 WIB

DPRD Tanah Bumbu

Ketua RT Senang Aspirasinya Didengar Anggota DPRD Tanbu

Minggu, 17 Nov 2024 - 19:04 WIB

Tanah Bumbu

KPK dan Pemkab Tanbu Koordinasi Tingkatkan Pengawasan Lebih Baik

Minggu, 17 Nov 2024 - 17:58 WIB

DPRD Tanah Bumbu

Anggota DPRD Tanbu: Reses Bentuk Tanggungjawab Sebagai Wakil Rakyat

Sabtu, 16 Nov 2024 - 18:02 WIB