Persembahan PT BIB, Bupati Resmikan Fasilitas Air Bersih di Angsana

Avatar photo

- Editor

Sabtu, 14 Agustus 2021 - 21:26 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANAH BUMBU – PT Borneo Indobara (BIB) telah mempersembahkan sebuah karya besar dalam memberikan layanan kebutuhan air bersih. Fasilitas air bersih ini akhirnya diresmikan oleh Bupati Tanah Bumbu di Kantor Desa Banjarsari Kecamatan Angsana. Sabtu, (14/8/2021).

Fasilitas Air bersih ini akan memenuhi kebutuhan bagi masyarakat Desa Banjarsari dan Desa Mekar Jaya. Sejak tahun 2018 perusahaan BIB telah memetakan dan memasang 1.022 sambungan rumah (SR) dan terus berkembang hingga 2.474 SR.

Baca Juga :  Ketua Dewan Pendidikan Tanbu Harap Sarana Sekolah Mendapat Perhatian

Lubang bekas tambang kemudian disulap sebagai supply air bersih ini memiliki luas 30,8 hektar dengan kapasitas air bersih mencapai 6 juta kubik.

“Penyediaan air bersih itu sendiri diambil dari kolam pasca tambang yang sudah kami kelola dengan sangat baik dari sisi kualitas dan kuantitasnya. Bersama Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten, kami juga sudah melakukan uji kelayakan untuk air tersebut hingga dipastikan bisa digunakan untuk kebutuhan air bersih,” kata Dindin Makinudin Manajer CSR PT BIB dalam sambutannya.

Baca Juga :  Hasil Pertemuan Kementerian PUPR, Jalan Kilometer 171 Satui Diperbaiki PT Arutmin

“Harapan kami tentunya program ini dapat membantu pemerintah dalam upaya pemenuhan air bersih untuk masyarakat dan tidak menutup kemungkinan jaringan air bersih ini akan kami perluas hingga mencakup desa tetangga,” tambahnya.

Sementara Bupati Tanah Bumbu Zairullah Azhar dalam sambutannya menyampaikan apresiasi yang luar biasa kepada PT BIB atas persembahan yang diberikan untuk masyarakat di 2 desa tersebut.

Baca Juga :  Akses Data Masyarakat Mudahkan Layanan di Dispersip

Diakui bahwa persediaan fasilitas air bersih masih jauh dari kecukupan di Tanah Bumbu, Bupati berharap perusahaan dan pemerintah kabupaten dapat bersinergi dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

“Ini merupakan sebuah karya besar yang akan selalu kita ingat sepanjang masa, saya atas nama Pemerintah dan mewakili warga setempat menghaturkan terima kasih yang luar biasa untuk PT. BIB atas persembahan ini,” ujarnya. (MAS)

Berita Terkait

Bupati Tanbu Sampaikan 5 Sasaran Pembangunan Tanbu 2025-2045
Arus Padat, Dishub Tanbu Larang Melintas Pukul 17.00-24.00
Dinkes Gelar Workshop untuk Tingkatkan Mutu Pelayanan Puskesmas
Panggung Utama Mappanre ri Tasi’e Tampilkan Tari Kolosal Puanna Dekke
Zairullah Azhar: RPJPD 2025-2045 Perlu Dukungan Semua Pihak
Dekranasda se-Kalsel Ikuti Pameran Expo Mappanre ri Tasi’e
Dinsos Tanbu Pamerkan Layanan Pemberdayaan, Rehabilitasi, dan Perlindungan Sosial
Empat Bulan Berjalan, Disbudporpar Realisasi PAD Rp 646 Juta
Berita ini 21 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 23 April 2024 - 19:27 WIB

Pesta Pantai Pagatan, Dorong Kemajuan Ekonomi dan Kemandirian UMKM

Selasa, 23 April 2024 - 19:19 WIB

Mappanre ri Tasi’e, Said Ismail: Adat Harus DiJaga

Minggu, 21 April 2024 - 07:24 WIB

Wakil Ketua DPRD Kunjungi Stand Pameran Expo Mappanre ri Tasi’e

Selasa, 9 April 2024 - 22:08 WIB

Zairullah Azhar Paparkan Capaian Pembangunan Tanbu 2023

Selasa, 9 April 2024 - 04:41 WIB

HUT ke-21, Wakil Ketua DPRD Bacakan Sejarah Pembentukan Tanah Bumbu

Sabtu, 6 April 2024 - 06:34 WIB

Realisasi Kinerja Pemkab Tanah Bumbu Capai 93,42 Persen

Kamis, 4 April 2024 - 15:14 WIB

Anggota DPRD Tanbu Hadiri Ulang Tahun Zairullah Azhar ke-70

Kamis, 21 Maret 2024 - 22:45 WIB

Ini Tugas Bidang Fasilitasi dan Pengawasan Sukseskan Kegiatan Pimpinan dan Anggota DPRD

Berita Terbaru

Politik

Haji Isam Restui Muhidin-Hasnur Maju Pilgub Kalsel 2024-2029

Selasa, 23 Apr 2024 - 20:41 WIB

DPRD Tanah Bumbu

Pesta Pantai Pagatan, Dorong Kemajuan Ekonomi dan Kemandirian UMKM

Selasa, 23 Apr 2024 - 19:27 WIB

DPRD Tanah Bumbu

Mappanre ri Tasi’e, Said Ismail: Adat Harus DiJaga

Selasa, 23 Apr 2024 - 19:19 WIB

Tanah Bumbu

Bupati Tanbu Sampaikan 5 Sasaran Pembangunan Tanbu 2025-2045

Selasa, 23 Apr 2024 - 17:00 WIB

Tanah Bumbu

Arus Padat, Dishub Tanbu Larang Melintas Pukul 17.00-24.00

Selasa, 23 Apr 2024 - 16:47 WIB