Malam Ini, Pembukaan MTQN Kabupaten Tanah Bumbu 2022

- Editor

Jumat, 2 September 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANAH BUMBU – Bupati Tanah Bumbu Zairullah Azhar akan membuka secara resmi lomba Musabaqoh Tilawatil Qur’an Nasional (MTQN) Kabupaten Tanah Bumbu di depan kantor Kecamatan Angsana. Jum’at Malam (2/9/2022).

Sebanyak 626 peserta yang akan mengikuti 28 cabang lomba MTQ Nasional ke-18 tingkat Kabupaten Tanah Bumbu tahun 2022 yang menggunakan anggaran perubahan APBD senilai 3,4 miliar.

Prosesi verifikasi faktual pemeriksaan ijazah bagi semua peserta dimulai tanggal 1 September dan pada tanggal 2 September, Jum’at malam ini, pembukaan secara resmi oleh Bupati Tanah Bumbu Zairullah Azhar.

Pembukaan MTQ Nasional tingkat Kabupaten Tanah Bumbu dihadiri semua unsur Forkopimda, tokoh masyarakat umum, dan peserta MTQN utusan kafilah dari 12 kecamatan.

Perbedaan menarik dari pelaksanaan MTQN ke-18 ini dari tahun-tahun sebelumnya, adalah memberikan kesempatan kepada wirausaha UMKM untuk mengisi lapak tanpa harus membayar.

Menurut Abdul Hamid Sekretaris LPTQ Kabupaten Tanah Bumbu, ini menyesuaikan dengan tema dirgahayu Indonesia ‘Pulih Lebih Cepat Bangkit lebih Kuat.’

Ia berharap pelaksanaan MTQN ke-18 Tanah Bumbu juga dapat memberikan dampak ekonomi terhadap warga sekitar.

Baca Juga :  Habib Musthofa: Bila Kau Pandang Dirinya, Ia Mengingatkanmu pada Allah

Dengan kegiatan MTQN, para pelaku usaha juga merasakan barokah dengan memanfaatkan momen dengan menggelar produk UMKM tanpa harus membayar lapak, peserta dan pengunjung acara pun dapat mengenal produk lokal daerah.

Perlombaan MTQN terbagi dalam kategori, dewasa, remaja, anak, diantaranya lomba tilawah qur’an, lomba presentasi makalah ilmiah al-qur’an, festival rabbana, lomba administrasi TPQ dan micro teaching, dan sebagainya.

“Alhamdulillah semua cabang tahun 2022 ini terisi, sebelumnya belum pernah terisi semua,” kata Abdul Hamid Penanggungjawab Pelaksana MTQN Kabupaten Tanah Bumbu ke-18 tahun 2022. (MAS)

Berita Terkait

Diskominfosp Tanbu Dorong Pelajar Bijak Bermedia Sosial
Disdukpencapil Tanbu Raih Nilai SAKIP 88,35
Tarung Sarung Bugis Warnai Harjad Tanah Bumbu ke-22
6 Fraksi DPRD Tanbu Sampaikan Keputusan Raperda Riset dan Inovasi
DPRD Sepakati Raperda Riset dan Inovasi, Wakil Bupati: Langkah Strategis
Harjad ke-22, Tanah Bumbu Sajikan Tarian Kolosal dari Perkumpulan Dayak Meratus
Harjad ke-22, Hasanuddin Bacakan Sejarah Pembentukan Tanah Bumbu
Bupati Tanbu Lantik Yulian Herawati Sebagai Penjabat Sekda
Berita ini 47 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 11 April 2025 - 11:55 WIB

Diskominfosp Tanbu Dorong Pelajar Bijak Bermedia Sosial

Jumat, 11 April 2025 - 11:48 WIB

Disdukpencapil Tanbu Raih Nilai SAKIP 88,35

Rabu, 9 April 2025 - 19:36 WIB

Tarung Sarung Bugis Warnai Harjad Tanah Bumbu ke-22

Rabu, 9 April 2025 - 17:26 WIB

6 Fraksi DPRD Tanbu Sampaikan Keputusan Raperda Riset dan Inovasi

Rabu, 9 April 2025 - 16:37 WIB

DPRD Sepakati Raperda Riset dan Inovasi, Wakil Bupati: Langkah Strategis

Berita Terbaru

Tanah Bumbu

Diskominfosp Tanbu Dorong Pelajar Bijak Bermedia Sosial

Jumat, 11 Apr 2025 - 11:55 WIB

Tanah Bumbu

Disdukpencapil Tanbu Raih Nilai SAKIP 88,35

Jumat, 11 Apr 2025 - 11:48 WIB

Kotabaru

135 Siswa Kotabaru Lolos Verifikasi Paskibraka 2025

Kamis, 10 Apr 2025 - 11:56 WIB