Kembangkan Pendidikan Agama, Bupati Tanbu Terima Penghargaan

- Editor

Rabu, 21 September 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANAH BUMBU – Bupati Tanah Bumbu Zairullah Azhar menerima penghargaan atas kepedulian dan kontribusi terhadap Pendidikan Agama Islam di sekolah-sekolah.

Direktur Jenderal Pendidikan Agama Islam (Dirjen Pendis) Kementerian Agama Indonesia (Kemenag RI), melalui Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Tanah Bumbu HM Rusdi Hilmi menyerahkan plakat penghargaan kepada Bupati Tanah Bumbu Zairullah Azhar atas dedikasinya berpartisipasi dan berkontribusi dalam mengembangkan dan kebijakan positif Pendidikan Agama Islam di sekolah.

“Penghargaan diberikan Dirjen Pendis atas dukungan dan bantuan pemerintah daerah dalam pengembangan dan kebijakan positif bagi Pendidikan Agama Islam (PAI) di Kabupaten Tanah Bumbu,” ungkap HM Rusdi Hilmi Kepala Kantor Kemenag Tanah Bumbu di ruang kerja Bupati Tanah Bumbu, Rabu (21/09/2022).

Baca Juga :  Maulid Nabi DWP Tanbu, Sekda: Tingkatkan Rasa Cinta Pada Nabi Muhammad

Rusdi mengucapkan terima kasih kepada Bupati serta Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu atas dukungan dan bantuan dalam pengembangan Guru PAI di Tanah Bumbu khususnya terkait bantuan pembiayaan Pendidikan Profesi Guru (PPG) PAI pada tahun 2021.

“Alhamdulillah kami sangat berterima kasih kepada Pemkab Tanah Bumbu terutama Bupati yang selama ini selalu mendukung program Kementerian Agama terutama bagi guru PAI. Mohon dukungan selalu untuk kedepannya,” tutur Rusdi.

Baca Juga :  Monitoring Program SDSM, Bupati Zairullah Azhar: Ini Hati Pak

Dukungan yang diberikan Bupati Tanah Bumbu, katanya, sangat bermanfaat dalam meningkatkan tugas Kemenag dalam pembinaan, pelayanan, dan perlindungan terhadap ummat.

Bupati Tanah Bumbu menerima plakat penghargaan tersebut mengapresiasi Kemenag. Selanjutnya, Zairullah menyampaikan akan selalu membantu mengembangkan tugas guru PAI di Tanah Bumbu agar pembinaan tersebut selaras dengan visi misi kabupaten mewujudkan Tanah Bumbu Menuju Serambi Madinah.

Hadir dalam penyerahan penghargaan tersebut Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Tanah Bumbu Eka Saprudin, Kepala Seksi Pendidikan Agama dan Pendidikan Keagamaan Islam (Kasi Papkis) Kemenag Tanah Bumbu Lukmanul Hakim. (MAS)

Berita Terkait

Pemda Tanbu Apresiasi Road Show Penguatan FKUB ke Kecamatan
Lailatul Jum’at: Kenikmatan Dunia Bukan Ukuran Raih Ridha Allah
Diskominfosp Tanbu Gelar Pemberdayaan KIM Nelayan
Kesbangpol dan FKUB Promosikan Nilai Modernisasi Beragama
Labling DLH Tanbu Terima Penghargaan Adi Niti
Kesbangpol Tanbu Berikan Wawasan Kebangsaan Siswa SMP SMA Sederajat
DLH Tanbu Gelar Optimalisasi Pengelolaan Sampah Desa
Penguatan FKUB: Menerima Perbedaan dan Ciptakan Stabilitas
Berita ini 16 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 13 September 2024 - 16:14 WIB

Pemda Tanbu Apresiasi Road Show Penguatan FKUB ke Kecamatan

Kamis, 12 September 2024 - 16:20 WIB

Diskominfosp Tanbu Gelar Pemberdayaan KIM Nelayan

Kamis, 12 September 2024 - 16:15 WIB

Kesbangpol dan FKUB Promosikan Nilai Modernisasi Beragama

Kamis, 12 September 2024 - 11:20 WIB

Labling DLH Tanbu Terima Penghargaan Adi Niti

Kamis, 12 September 2024 - 11:15 WIB

Kesbangpol Tanbu Berikan Wawasan Kebangsaan Siswa SMP SMA Sederajat

Berita Terbaru

Lensa Kamera

Mencekam, Menara Kadin Dijaga Bodyguard, AR Pindah ke Hotel

Minggu, 15 Sep 2024 - 20:35 WIB

Lensa Kamera

Mobil Camat Goyang Bidan Diparkiran Rumah Sakit

Minggu, 15 Sep 2024 - 09:11 WIB

Flash

Anindya Bakrie Terpilih Ketum Kadin Hasil Munaslub

Sabtu, 14 Sep 2024 - 21:40 WIB

Tanah Bumbu

Pemda Tanbu Apresiasi Road Show Penguatan FKUB ke Kecamatan

Jumat, 13 Sep 2024 - 16:14 WIB