Dua Korban Tenggelam di Sungai Kusan Ditemukan

- Editor

Minggu, 21 Agustus 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANAH BUMBU – Jasad Junaidi (70) akhirnya ditemukan di lokasi berbeda dari lokasi Syamsiah (65) ditemukan, Minggu (21/8/2022).

Kepala Unit Siaga SAR Batulicin, Deni Arizal mengatakan korban bernama Junaidi ditemukan oleh tim gabungan di sungai Muara Pagatan.

“Jasad Junaidi, berhasil ditemukan pada pukul 11.44 wita di perairan cukup jauh dari lokasi titik awal hilang, yaitu di Muara Pagatan,” kata Deni.

Sementara itu, Kapolres Tanah Bumbu AKBP Tri Hambodo melalui Kasi Humasnya, I Made Rasa kepada wartawan, membenarkan telah ditemukannya Junaidi setelah upaya pencarian dilakukan oleh tim gabungan dengan mengerahkan personel dan sumber daya yang ada.

Baca Juga :  Lomba Olah Pangan, Sekda Ajak Masyarakat Penuhi Kebutuhan Gizi

“Akhirnya pencarian kedua warga Tanah Bumbu ini membuahkan hasil,” ungkapnya.

Diketahui, dua korban tenggelam ini langsung dievakuasi ke puskesmas Pagatan, selanjutnya diserahkan kepada pihak keluarga.

“Meskipun dihantui oleh ancaman buaya muara setempat, tetapi akhirnya berhasil menemukan kedua korban,” katanya.

Baca Juga :  Pesta Adat Mappanre Ritasie 2023 Usai Bulan Ramadhan

Sebelumnya, peristiwa ini bermula dari Junaidi bersama Syamsiah menggunakan perahu ketinting menuju pasar. Sekembalinya dari sana, perahu yang ditumpangi terbalik dan hanyut terbawa arus di sekitar Desa Penyolongan.

Tim gabungan yang turun melakukan pencarian, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Tanah Bumbu Sulhadi, Polsek Kusan Hilir, Koramil Kusan Hilir, Polair, Basarnas, Satpol PP dan Damkar, Dishub dan PKJR setempat. (Jml)

Berita Terkait

Zairullah Harap HKG Jadi Momentum Wujudkan Keberhasilan Pembangunan
Punya RisikoTinggi, Dinkes Tanbu Gelar PIN Polio
Sekda Tanbu Sebut Porkepsek Sebagai Wadah Silatutahmi Antar Kepala Sekolah
Susun RPPLH, Dinas LH Gelar Konsultasi Publik
Jaga Keamanan, Bakesbangpol Tanbu Kunjungi Para Tokoh
Peringati 10 Muharram, Zairullah Bagikan Hadiah Bagi Anak Yatim
Bupati Tanbu Hadiri Serah Terima Jabatan Kepala BPK Kalsel
Pembukaan Porkepsek, Bupati Tanbu Harap Atlet Junjung Sportivitas
Berita ini 10 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 19 Juli 2024 - 14:54 WIB

Zairullah Harap HKG Jadi Momentum Wujudkan Keberhasilan Pembangunan

Jumat, 19 Juli 2024 - 10:52 WIB

Punya RisikoTinggi, Dinkes Tanbu Gelar PIN Polio

Jumat, 19 Juli 2024 - 10:45 WIB

Sekda Tanbu Sebut Porkepsek Sebagai Wadah Silatutahmi Antar Kepala Sekolah

Kamis, 18 Juli 2024 - 16:42 WIB

Susun RPPLH, Dinas LH Gelar Konsultasi Publik

Kamis, 18 Juli 2024 - 11:10 WIB

Jaga Keamanan, Bakesbangpol Tanbu Kunjungi Para Tokoh

Berita Terbaru

Tanah Bumbu

Punya RisikoTinggi, Dinkes Tanbu Gelar PIN Polio

Jumat, 19 Jul 2024 - 10:52 WIB