Diskominfosp Tanbu Gelar Pemberdayaan KIM Nelayan

- Editor

Kamis, 12 September 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANAH BUMBU, Goodnews.co.id – Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian (Kominfosp) Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) menggelar Sosialisasi Pemberdayaan dan Penguatan Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) sebagai mitra kerja pemerintah di Kecamatan Kusan Hilir, Kamis (12/9/2024).

Kegiatan Pemberdayaan dan Penguatan KIM kali ini pesertanya adalah para Kelompok Nelayan yang ada di Kecamatan Kusan Hilir. Dengan mengangkat tema Pemberdayaan Kelompok Nelayan, Program Sentra Kelautan, dan Perikanan Terpadu.

Kepala Dinas Kominfosp Tanah Bumbu, Al Husain Mardani, melalui Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi Publik (IKP), Akhmad Salehuddin, mengatakan tujuan digelarnya kegiatan KIM ini, yakni membantu memberikan informasi, pengetahuan, pengalaman, dan keterampilan yang bermanfaat bagi segala aspek pembangunan.

Dalam pertemuan KIM Kelompok Nelayan ini, Dinas Kominfosp menghadirkan narasumber dari Dinas Perikanan Tanah Bumbu dan Bank Kalsel.

“Harapannya melalui kegiatan ini, program pemerintah dapat tersampaikan ke masyarakat. Serta berdampak pada peningkatan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat, khususnya para nelayan di Kabupaten Tanah Bumbu,” ucapnya.

Sementara itu, Narasumber dari Dinas Perikanan, yakni Kepala Bidang Perikanan Tangkap, Muhammad Riswan, menyampaikan program pemerintah daerah pada sektor perikanan. Seperti pengelolaan ekosistem laut, pengelolaan penangkapan ikan, serta pemberdayaan masyarakat nelayan.

Baca Juga :  Mendagri Sebut Wajar Inflasi di November-Desember 2024

“Banyak peralatan tangkap ikan yang kami gelontorkan sebagai upaya meningkatkan kesejahteraan dan perekonomian para nelayan,” sebutnya.

Ia mengatakan, terkait pemberdayaan masyarakat, Dinas Perikanan Tanah Bumbu juga memfasilitasi melalui program kredit usaha rakyat, pelatihan, dan lainnya.

Selain itu, Dinas Perikanan Tanah Bumbu juga bekerjasama dengan pemerintah Provinsi melaksanakan pelatihan perbaikan mesin diesel kapal.

Narasumber dari Bank Kalsel, Carbo Soerapto, juga menyampaikan terkait program permodalan bagi nelayan. Salah satunya program Kredit Usaha Rakyat (KUR).

“Ada dua KUR, yakni KUR Mikro dan KUR Kecil,” ungkapnya. (E)

Berita Terkait

Buka Puasa Gubernur Kalsel dan Bupati Tanbu: Kerjasama Majukan Daerah
Ditantang Mentan, Andi Rudi Latif Siap Revitalisasi Cetak Sawah
Bupati ARL Sahur Bersama Wagub Hasnur di Hotel Ebony
Harapan PT PPA dan Karyawan Ikuti Aturan Berlaku
Selamatkan Honorer, Bupati Tanbu Minta Kadisdik Komunikasikan ke Pusat
Bang Arul Sambut Wagub Kalsel di Bandara Bersujud
Pemkab Tanah Bumbu Akan Gelar Festival Tanglong Berhadiah Rp 198 Juta
PUPR Tanbu Percepat Perbaikan Jalan Antar Kecamatan
Berita ini 59 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 19 Maret 2025 - 11:12 WIB

Buka Puasa Gubernur Kalsel dan Bupati Tanbu: Kerjasama Majukan Daerah

Selasa, 18 Maret 2025 - 19:40 WIB

Ditantang Mentan, Andi Rudi Latif Siap Revitalisasi Cetak Sawah

Selasa, 18 Maret 2025 - 15:09 WIB

Bupati ARL Sahur Bersama Wagub Hasnur di Hotel Ebony

Selasa, 18 Maret 2025 - 13:05 WIB

Harapan PT PPA dan Karyawan Ikuti Aturan Berlaku

Senin, 17 Maret 2025 - 20:07 WIB

Selamatkan Honorer, Bupati Tanbu Minta Kadisdik Komunikasikan ke Pusat

Berita Terbaru

Khazanah

Informasi Pendidikan Dokter Spesialis di Indonesia

Rabu, 2 Apr 2025 - 14:00 WIB

Nasional

Menteri PKP Janjikan 1.000 Unit Rumah bagi Wartawan

Minggu, 30 Mar 2025 - 16:56 WIB

Khazanah

Mega Proyek CPI Makassar Sempat Tuai Sorotan

Jumat, 28 Mar 2025 - 14:48 WIB