Diskominfosp Tanbu Evaluasi Kinerja Tim Pengelola Pusat Data

- Editor

Senin, 13 Januari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANAH BUMBU, Goodnews.co.id – Kepala Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian (Diskominfosp) Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) menggelar Rapat Pelaksanaan dan Evaluasi kinerja Tim Pengelola Pusat Data di Ruang Rapat Diskominfosp Tanbu, Senin (13/1/2025).

Rapat Pelaksanaan dan Evaluasi Kegiatan Tim Pengelola Pusat Data Kabupaten Tanah Bumbu dibuka Kepala Diskominfosp Tanah Bumbu, Al Husain Mardani, melalui Kepala Bidang Pengelolaan Aplikasi Informatika, Rini Wahyu Setyaningsih.

Dalam sambutannya, Rini Wahyu Setyaningsih, mengatakan, rapat ini dilaksanakan untuk meningkatkan pelayanan dan pengelolaan pusat data di Kabupaten Tanah Bumbu.

Rini Wahyu Setyaningsih juga mengatakan, rapat ini membahas penyusunan kebijakan terkait tenaga ahli pengelola pusat data di lingkup Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu.

Selain itu, rapat ini juga membahas tambahan kebutuhan server pada tahun 2025 dan review anggota Tim Pengelola Pusat Data.

Rapat ini diharapkan dapat menghasilkan langkah-langkah strategis untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas pengelolaan pusat data, serta memperkuat koordinasi antar instansi terkait.

Peserta rapat terdiri dari anggota Tim Pengelola Pusat Data Pemerintah Daerah Kabupaten Tanah Bumbu, yang meliputi Diskominfosp, Dinas Perikanan, Dinas Lingkungan Hidup, Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM), RSUD dr H Andi Abdurrahman Noor, dan Bagian Pengadaan Barang dan Jasa (BPBJ). (E)

📢 Bagikan artikel ini:

Baca Juga :  Program YESS Lanjut, Bupati Tanbu: Ciptakan Wirausaha Milenial Tangguh

💡 Tips: Pilih style "Minimal" untuk tampilan thumbnail terbaik di WhatsApp

🖼️ Share Dengan Thumbnail

📱 Share Simple 🔥 Share Unique ⭐ Share Premium
🎯 Pilih style yang sesuai kebutuhan Anda

Berita Terkait

Tanah Bumbu Tingkatkan Kapasitas Pekerja Migran Indonesia
Dispersip Tanbu Datangkan Tokoh Pendongeng Nasional tanggal 13-18 Oktober 2025
Andi Irmayani Nyatakan Siap Perkuat Layanan Posyandu
Gandeng dr Boyke, Pemkab Tanbu Tingkatkan Kapasitas Ketua TP PKK Desa
Tanah Bumbu Jadi Tuan Rumah Temu Karya Bakti Sosial PSM ke-12 Kalsel
Dispersip Tanbu Gelar Festival Literasi Beraksi 2025
Pemkab Tanbu Kupas Persoalan Izin Lingkungan dan Bangunan
Andi Rudi Latif Lantik Wisnu Sebagai Asisten I Setda Tanah Bumbu

Berita Terkait

Kamis, 16 Oktober 2025 - 15:49 WIB

Tanah Bumbu Tingkatkan Kapasitas Pekerja Migran Indonesia

Rabu, 15 Oktober 2025 - 19:50 WIB

Andi Irmayani Nyatakan Siap Perkuat Layanan Posyandu

Rabu, 15 Oktober 2025 - 19:43 WIB

Gandeng dr Boyke, Pemkab Tanbu Tingkatkan Kapasitas Ketua TP PKK Desa

Rabu, 15 Oktober 2025 - 18:56 WIB

Tanah Bumbu Jadi Tuan Rumah Temu Karya Bakti Sosial PSM ke-12 Kalsel

Selasa, 14 Oktober 2025 - 16:16 WIB

Dispersip Tanbu Gelar Festival Literasi Beraksi 2025

Berita Terbaru

Nasional

Pemekaran 17 Desa di Tanah Bumbu Dinilai Layak

Kamis, 23 Okt 2025 - 07:48 WIB

Opini

Lapor SPT Tahunan Semakin Mudah Melalui Website Coretax

Rabu, 22 Okt 2025 - 11:01 WIB

Tanah Bumbu

Tanah Bumbu Tingkatkan Kapasitas Pekerja Migran Indonesia

Kamis, 16 Okt 2025 - 15:49 WIB