Dinsos Tanbu Buka Pendaftaran 9 Pelatihan Gratis

- Editor

Kamis, 7 November 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANAH BUMBU, Goodnews.co.id – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tanah Bumbu (Tanbu) melalui Dinas Sosial (Dinsos) Tanah Bumbu memberikan kabar baik bagi para remaja yang ingin mengasah keterampilan.

Dinas Sosial Tanah Bumbu membuka Program Pelatihan Keterampilan PPRSAR MULIA SATRIA dengan gratis, khusus untuk remaja usia 15 hingga 17 tahun yang berdomisili di Kabupaten Tanah Bumbu.

Pelatihan ini merupakan kesempatan emas bagi mereka yang ingin memperoleh keahlian di bidang-bidang yang sangat dibutuhkan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Program ini terbuka bagi laki-laki maupun perempuan yang memenuhi persyaratan, berusia 15 sampai 17 tahun, berdomisili di Kabupaten Tanah Bumbu (dibuktikan dengan KTP atau KK), berasal dari keluarga tidak mampu terutama yang terdaftar di DTKS, putus sekolah namun memiliki kemampuan membaca dan menulis, bersedia mengikuti pelatihan selama 6 bulan di asrama Kota Banjarbaru, serta siap mematuhi peraturan di PPRSAR MULIA SATRIA.

Baca Juga :  Habib Husain Beri Hadiah Tongkat dan Habwah Ke Bupati Tanah Bumbu

Peserta dapat memilih berbagai keterampilan sesuai minat dan bakat, diantaranya Otomotif/Mobil, Meubel Alumunium, Tata Rias/Salon, Menjahit, Komputer, Service HP/Elektro, Bengkel Sepeda Motor, Cukur Rambut Pria, dan Barista/Tata Boga.

Pendaftaran dapat dilakukan dengan datang langsung ke kantor Dinas Sosial Kabupaten Tanah Bumbu. Bagi yang tidak dapat datang langsung, bisa mendaftar melalui WhatsApp di nomor 0823 5170 4929 (Ibu Gina).

Seluruh biaya pelatihan termasuk akomodasi keberangkatan dan kepulangan peserta akan ditanggung oleh Dinas Sosial Kabupaten Tanah Bumbu.

Lurah Kampung Baru, Catur Riadi, menghimbau kepada masyarakat Tanah Bumbu untuk segera mendaftar. Kesempatan langka ini diharapkan dapat membantu para remaja di Kabupaten Tanah Bumbu untuk mendapatkan keterampilan yang bermanfaat, membuka peluang kerja, bahkan memulai usaha sendiri di masa depan.

Baca Juga :  ZA Harap KSOP Menjadi Faktor Peningkatan Ekonomi Daerah

“Jangan lewatkan kesempatan ini, segera daftarkan diri anda,” kata Catur saat bersama Pegawai Dinas Sosial yang mensosialisasikan Program Pelatihan di Kantor Kelurahan Kampung Baru, Kamis (7/11/2024).

📢 Bagikan artikel ini:

💡 Tips: Pilih style "Minimal" untuk tampilan thumbnail terbaik di WhatsApp

🖼️ Share Dengan Thumbnail

📱 Share Simple 🔥 Share Unique ⭐ Share Premium
🎯 Pilih style yang sesuai kebutuhan Anda

Berita Terkait

Menhan Resmikan Pabrik Bahan Prekursor Baterai PT ABEB di Batulicin
Isra Mi’raj di Ponpes Salafiyah al-Istiqomah, Bupati Tanbu: Perkuat Nilai Keagamaan
Disbudparpora Tanbu Buka Turnamen Futsal Stiker Cup 2026
Demi Keamanan, Pemkab Tanah Bumbu Pasang Penerang Jalur Bypass Batulicin-Banjarbaru
Isra’ Mi’raj, Andi Rudi Latif Ingatkan Shalat Sebagai Pembentuk Disiplin dan Karakter
Koperasi Desa Merah Putih Gunung Antasari Sampaikan LPj 2025
Tanah Bumbu Dukung Bina Generasi Muda Paskibraka
Hadiri Rakornas, Eryanto Rais: Sinergitas Harus Jadi Langkah Nyata

Berita Terkait

Rabu, 21 Januari 2026 - 17:33 WIB

Menhan Resmikan Pabrik Bahan Prekursor Baterai PT ABEB di Batulicin

Rabu, 21 Januari 2026 - 15:25 WIB

Isra Mi’raj di Ponpes Salafiyah al-Istiqomah, Bupati Tanbu: Perkuat Nilai Keagamaan

Selasa, 20 Januari 2026 - 18:01 WIB

Disbudparpora Tanbu Buka Turnamen Futsal Stiker Cup 2026

Selasa, 20 Januari 2026 - 13:55 WIB

Demi Keamanan, Pemkab Tanah Bumbu Pasang Penerang Jalur Bypass Batulicin-Banjarbaru

Selasa, 20 Januari 2026 - 10:33 WIB

Koperasi Desa Merah Putih Gunung Antasari Sampaikan LPj 2025

Berita Terbaru

DPRD Tanah Bumbu

Anggota DPRD Fraksi PDIP Tanbu: Akhirnya Desa Kami Terang

Rabu, 21 Jan 2026 - 13:08 WIB

Tanah Bumbu

Disbudparpora Tanbu Buka Turnamen Futsal Stiker Cup 2026

Selasa, 20 Jan 2026 - 18:01 WIB