TANAH BUMBU, Goodnews.co.id – Kebakaran kembali menghaguskan rumah 103 orang dan 1 korban jiwa. Bupati Tanah Bumbu, Zairullah Azhar, langsung meninjau lokasi kejadian dan memberikan bantuan.
Kedatangan Zairullah Azhar, didampingi Anggota DPRD, Sekretaris Daerah Ambo Sakka, Kepala SKPD, Camat Satui, Kapolsek Satui, dan Kepala Desa, Selasa (6/2/2024).
Ia mengucapkan turut berduka atas kebakaran menghanguskan rumah-rumah masyarakat dan korban jiwa.
Untuk menindak lanjuti atas kejadian itu, Zairullah bersama perangkat daerah akan melakukan langkah strategis untuk membantu para korban kebakaran.
Kepala Pelaksana BPBD Tanah Bumbu, Sulhadi, mengatakan kebakaran terjadi pada hari Selasa (6/2/2024) kira-kira pukul 01.16 wita di Desa Berkah Bersama, juga terjadi kebakaran di Desa Makmur Jaya Kecamatan Satui.
Saat ini, katanya, penyebab kebakaran masih dalam proses pengumpulan informasi. Korban kebakaran di Desa Persiapan Berkah Bersama sebanyak 24 KK atau 88 jiwa. 21 rumah rusak berat dan 2 rusak sedang.
Kemudian kebakaran di Desa Makmur Jaya sebanyak 3 KK atau 15 jiwa, satu rumah kategori rusak berat dan satu rumah rusak ringan. Sehingga tolal korban kebakaran sebanyak 27 KK atau 103 jiwa, dan satu diantaranya meninggal dunia.
Untuk sementara BPBD Tanah Bumbu mendirikan tenda penggungsian dan bantuan logistik, Polsek Satui mendirikan posko konseling, dan Dinas sosial membuka dapur umum. (A)