Buka Puasa Bersama Bupati Tanbu: Bersinergi Seluruh Elemen Pemerintah

- Editor

Selasa, 11 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANAH BUMBU, Goodnews.co.id – Bupati Tanah Bumbu, Andi Rudi Latif, atau akrab disapa Bang Arul, mengajak seluruh ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu untuk menjadikan momentum Ramadan sebagai sarana mempererat tali silaturahmi dan bersinergi membangun Tanah Bumbu.

Hal ini disampaikan oleh Bupati saat kegiatan Silaturahmi dan Buka Puasa bersama Bupati Andi Rudi Latif dan Wakil Bupati H. Bahsanudin yang berlangsung di Pendopo Serambi Madinah, Kantor Bupati, pada Senin (10/03/2025).

Kegiatan silaturahmi buka puasa bersama Bupati dan Wakil Bupati dengan SKPD ini menjadi ajang memperkuat sinergi seluruh elemen pemerintahan di Kabupaten Tanah Bumbu.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam kesempatan itu juga, Bang Arul menekankan pentingnya fokus pada penyusunan RPJMD dan program-program yang selaras dengan visi dan misi pemerintah daerah untuk periode 2025-2030.

Baca Juga :  Kepala Diskumdagri Sebut Bapok dan Bapokting Sman

“Buatlah perencanaan yang baik, karena jika perencanaan kurang baik, maka akan berdampak pada kesalahan lainnya,” ungkapnya.

Ia juga menjelaskan bahwa pembangunan membutuhkan tiga kunci utama, yakni perencanaan, pelaksanaan, dan pengawasan.

Bupati turut mengingatkan para ASN untuk menjalankan program-program prioritas pemerintah pusat dan Presiden RI sebagaimana arahan yang diterimanya dalam kegiatan Retreat Kepala Daerah di Magelang.

“Kami sudah berbagi tugas antara Pusat dan Daerah, dan tentunya kita laksanakan apa yang menjadi program prioritas Presiden,” tambahnya.

Bang Arul juga memberikan pesan tegas bahwa selama masa kepemimpinannya, yakni periode 2025-2030, tidak akan ada praktik jual beli jabatan.

Ia mengajak seluruh ASN untuk memanfaatkan kesempatan ini dengan menunjukkan loyalitas, kinerja, serta aksi nyata sesuai peraturan perundang-undangan.

Baca Juga :  Diskominfo SP Tanbu Ajukan 42 Desa Blank Spot Internet ke Pusat

“Saya memberikan keleluasaan untuk SKPD berinovasi sesuai visi misi Bupati 2025-2030, dan Insyaallah kami akan memberikan penghargaan baik atas nama pemerintah daerah maupun pribadi,” tutup Bupati.

Acara ini dihadiri pula oleh Habib, Alim Ulama, Sekretaris Daerah H. Ambo Sakka, pimpinan SKPD, pejabat, staf Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu, para Camat, Kepala Desa, serta tamu undangan lainnya. (MAS)

📢 Bagikan artikel ini:

💡 Tips: Pilih style "Minimal" untuk tampilan thumbnail terbaik di WhatsApp

🖼️ Share Dengan Thumbnail

📱 Share Simple 🔥 Share Unique ⭐ Share Premium
🎯 Pilih style yang sesuai kebutuhan Anda

Berita Terkait

Andi Rudi Latif Hadiri Pengumuman Swasembada Pangan Nasional
Ikuti Jalan Sehat Yonif TP 828/BMW, Andi Rudi Latif: Jaga Kekompakan
Pelantikan, Andi Rudi Latif Sampaikan Peran Strategis Pejabat Wujudkan Visi Bupati
Andi Irmayani: Momentum Isra Mi’raj dan Haul Perkuat Spiritual dan Karakter
Hari Bela Negara ke-77, Andi Rudi Latif Serukan Siaga Hadapi Tantangan Zaman
Bupati Tanah Bumbu Terima Penghargaan Terbaik II Sekalsel, Disdukcapil Miliki 13 Inovasi
15 Desa belum Terima Pencairan Dana Desa, Ini Alasannya
Andi Rudi Latif Tandatangani Pidana Kerja Sosial

Berita Terkait

Kamis, 8 Januari 2026 - 17:03 WIB

Andi Rudi Latif Hadiri Pengumuman Swasembada Pangan Nasional

Rabu, 7 Januari 2026 - 14:56 WIB

Ikuti Jalan Sehat Yonif TP 828/BMW, Andi Rudi Latif: Jaga Kekompakan

Rabu, 7 Januari 2026 - 12:48 WIB

Pelantikan, Andi Rudi Latif Sampaikan Peran Strategis Pejabat Wujudkan Visi Bupati

Selasa, 6 Januari 2026 - 06:33 WIB

Andi Irmayani: Momentum Isra Mi’raj dan Haul Perkuat Spiritual dan Karakter

Minggu, 21 Desember 2025 - 13:11 WIB

Hari Bela Negara ke-77, Andi Rudi Latif Serukan Siaga Hadapi Tantangan Zaman

Berita Terbaru

Tanah Laut

PUPR Tala Kerahkan Water Tank Kurangi Genangan Air

Senin, 12 Jan 2026 - 10:09 WIB

Tanah Laut

Pemkab Tanah Laut Komitmen Rawat Kerukunan Antar Umat Beragama

Senin, 12 Jan 2026 - 10:04 WIB

Kotabaru

Kotabaru Jadi Kabupaten Tertinggi UMK di Kalsel 2026

Senin, 12 Jan 2026 - 10:01 WIB