Wakil Bupati Lantik Pjs Kepala Desa Plajau Mulia

- Editor

Selasa, 3 Agustus 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANAH BUMBU – Wakil Bupati Tanah Bumbu Muhammad Rusli melantik Penjabat Sementara Ahmad Sugiannor sebagai Kepala Desa Persiapan Plajau Mulia, pemekaran dari Desa Baroqah Kecamatan Simpang Empat. Selasa (3/8/2021).

Pada pelantikan Kepala Desa Persiapan Plajau Mulia, Rusli menjelaskan bahwa pemekaran ini kiranya dapat memberikan kemudahan pada pelayanan publik bagi masyarakat desa dan pembangunan yang lebih merata. Prosesi pelantikan juga dihadiri Ketua DPRD Tanah Bumbu H. Supiansyah, Kepala SKPD, tokoh dan pemuda desa.

Baca Juga :  Air Laut Pasang, Tanggul Pemecah Ombak Jebol

“Pelantikan ini adalah bagian dari proses penataan dan dinamisasi tata kelola pemerintahan desa sehingga dapat mempermudah pelayanan kepada masyarakat dan pemerataan pembangunan di wilayah ini.” Ungkapnya.

Untuk menunjang kesiapan desa yang baru saja dimekarkan itu, Wakil Bupati Muhammad Rusli berharap kepala Desa yang baru saja dilantik untuk aktif melakukan koordinasi dengan desa induk, juga dengan Camat Simpang Empat dan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) untuk kepentingan mempercepat proses Desa Plajau Mulia secara definitif.

Baca Juga :  Jamaah Serambi Madinah Doakan Korban PKI

Senada dengan Sugiannnor juga memohon doa dan dukungan dari semua lapisan masyarakat agar dirinya dapat melaksanakan tugas dengan baik.

“Kami memohon doa dan dukungan dari semua pihak sehingga cita-cita Desa Plajau Mulia sebagai desa definitif akan terwujud.” Harapnya.

Desa persiapan Plajau Mulia memiliki luas wilayah kurang lebih 129,75 hektar dengan jumlah penduduk 1.148 KK atau 4.146 jiwa. Desa induk, Desa Baroqah sebelumnya memiliki jumlah penduduk lebih dari 11.000 jiwa. (MAS)

Berita Terkait

KPK dan Pemkab Tanbu Koordinasi Tingkatkan Pengawasan Lebih Baik
Jelang Akhir Tahun, P3AP2KB Tanbu Koordinasi Tinjau Kinerja 8 Aksi Konvergensi Strunting
Wakili Bupati Tanbu, Asisten II Hadiri Persetujuan 14 Propemperda 2025
Jambore SBH 2024 Digelar di Pantai Rindu Alam
Total 1 Miliar, Sekda Tanbu Serahkan Undian untuk ASN dan P3K
Pemkab Tanbu Sosialisasi Kebijakan Pengarusutamaan Gender
Dispersip Tanbu Gelar Uji Kompetensi Pustakawan
5 Desa di Tanah Bumbu Gelar Pemilihan Kades
Berita ini 14 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 17 November 2024 - 17:58 WIB

KPK dan Pemkab Tanbu Koordinasi Tingkatkan Pengawasan Lebih Baik

Jumat, 15 November 2024 - 12:20 WIB

Jelang Akhir Tahun, P3AP2KB Tanbu Koordinasi Tinjau Kinerja 8 Aksi Konvergensi Strunting

Jumat, 15 November 2024 - 11:40 WIB

Wakili Bupati Tanbu, Asisten II Hadiri Persetujuan 14 Propemperda 2025

Jumat, 15 November 2024 - 11:16 WIB

Jambore SBH 2024 Digelar di Pantai Rindu Alam

Kamis, 14 November 2024 - 16:59 WIB

Total 1 Miliar, Sekda Tanbu Serahkan Undian untuk ASN dan P3K

Berita Terbaru

DPRD Tanah Bumbu

Deklarasi Damai Pilkada Tanbu 2024: Tercatat 8 TPS Sangat Rawan

Senin, 18 Nov 2024 - 15:29 WIB

DPRD Tanah Bumbu

Ketua RT Senang Aspirasinya Didengar Anggota DPRD Tanbu

Minggu, 17 Nov 2024 - 19:04 WIB

Tanah Bumbu

KPK dan Pemkab Tanbu Koordinasi Tingkatkan Pengawasan Lebih Baik

Minggu, 17 Nov 2024 - 17:58 WIB

DPRD Tanah Bumbu

Anggota DPRD Tanbu: Reses Bentuk Tanggungjawab Sebagai Wakil Rakyat

Sabtu, 16 Nov 2024 - 18:02 WIB