TANAH BUMBU, Goodnews.co.id – Badan Anggaran (Banggar) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) rapat bersama Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Pertanahan (Disperkimtan), dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) terkait Rancangan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (RAPBD) tahun 2024. Senin (6/11/2023).
Pembahasan ini menghadirkan Kepala Bidang Pertanahan, Kepala Bidang Pemukiman, Kepala Bidang Perumahan, Pejabat Fungsional , Kasubag Keuangan, dan umum kepegawaian.
Kepala Disperkimtan, Ansyari Firdaus, memaparkan Realisasi per 17 Oktober 2023 yaitu 35,73 persen untuk perubahan berjalan diperencanaan dengan pengerjaan fisik sekitar 25 persen.
Kemudian pagu anggaran 2024 sebesar Rp 121.424.205.340 dengan 8 program 15 kegiatan dan 32 sub kegiatan.
Menurutnya anggaran ini tidak jauh berbeda dengan anggaran sebelumnya. Namun ia menitik beratkan pada kegiatan untuk penuntasan kemiskinan ekstrim. Sehingga program tahun 2023 berkelanjutan di tahun anggaran 2024.
Untuk bidang pertanahan, ia tidak banyak menganggarkan karena lebih memfokuskan pelaksanaan sertifakasi di tahun 2023.
“Untuk pelaksanaan sertifikasi di tahun 2023, mudah-mudahan akan tuntas tahun 2023 ini sesuai dengan komitmen kita untuk 1.500 sertifakat dan saat ini sudah berjalan dengan baik,” ungkapnya.
Bidang Perumahan juga menyampaikan untuk kegiatan untuk membuat masyarakat yang bertempat tinggal di bantaran sungai, yang akan direlokasi, juga rehabilitasi rumah.
Selanjutnya, pada Bidang Kawasan Pemukiman menyampaikan, semua paket pekerjaan ada pada Prasarana, Sarana, dan Utilitas umum (PSU).
Menurut Kadis Perkimtan, dari pagu yang diberikan, tentu akan memberikan dampak yang baik untuk kerja Perkimtan selanjutnya.
I wayan Dharma selaku pimpinan sidang menyimpulkan total pagu awal Disperkimtan sebesar Rp 121.424.205.340 dan tambahan lainnya sehingga menjadi Rp 121.659.725.340. (AO)