Inflasi Kalsel Turun ke Angka 5,28 Persen

- Editor

Selasa, 21 Februari 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANJARBARU – Pelaksana Tugas (Plt) Asisten Administrasi Umum Subhan Nor Yaumil menghadiri Rapat Pengendalian Inflasi, Kalsel mengalami penurunan inflasi hingga 5,28 persen di bulan Januari 2023.

Hal tersebut disampaikan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian
dalam rapat yang dilakukan secara daring.

Bahkan Tito menyampaikan juga, Presiden Joko Widodo mengucapkan terimakasih atas usaha dan kerja keras semua pihak terutama pusat dan daerah yang menyebabkan angka inflasi turun, dari sebelumnya 5,51 % di bulan Desember 2022 turun ke angka 5,28 % pada Januari 2023.

Baca Juga :  Paman Birin: Peringatan Maulid dan Tradisi Baayun Perlu Dilestarikan

“Untuk itu presiden menyampaikan terimakasih kepada semua pihak terutama pusat dan daerah atas kerjasamanya” Kata Tito, Senin (20/2/2023).

Sementara itu, Deputi Bidang Statistik Produksi Badan Pusat Statistik Habibullah mengatakan bahwa penyumbang inflasi terbesar ialah beras. Dimana 147 kabupaten kota se-Indonesia mengalami kenaikan harga beras.

Subhan yang menghadiri rapat tersebut, mengatakan bahwa dalam beberapa kesempatan Paman Birin rajin mengunjungi desa-desa dan membagikan sembako serta beras untuk warga agar dapat menurunkan angka inflasi.

Baca Juga :  Tanah Bumbu Raih Penghargaan Penerapan Srikandi

Seperti pada saat berkunjung ke desa Tunggul Irang Ulu Marpura, Penyambaran Kabupaten Banjar, dan desa-desa lainnya.

Salain itu, Paman Birin terus mengadakan operasi pasar di beberapa titik untuk menekan angka inflasi di Kalsel.

“Untuk Kalimantan Selatan sesuai arahan dari pak Gubernur kita terus berusaha menekan laju inflasi baik dengan cara operasi pasar dibeberapa titik,” ujar Subhan.

Tim Pengendali Inflasi (TPID) Provinsi Kalsel juga berfokus pada penurunan harga bahan pangan terutama beras. (fit)

Berita Terkait

Anak-anak Panti Mulia Satria Kunjungi Perpustakaan
Paman Birin: Harjad ke-74 Momentum Evaluasi Pembangunan
Banyak Peminat, Pemprov Kalsel Kembali Gelar Banua Triathlon Challenge
Buka SJI, Paman Birin Harap Jurnalis Banua Berkualitas
Paman Birin Dikukuhkan Anggota Kehormatan PPAD
Paman Birin Terima WTP ke-8 dari BPK RI
Paman Birin Apresiasi Satpol PP dan Damkar Siapkan SDM Hadapi Bencana
Paman Birin Terima Penghargaan AMB 2024
Berita ini 33 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 12 Juli 2024 - 10:51 WIB

Anak-anak Panti Mulia Satria Kunjungi Perpustakaan

Jumat, 12 Juli 2024 - 10:47 WIB

Paman Birin: Harjad ke-74 Momentum Evaluasi Pembangunan

Kamis, 11 Juli 2024 - 12:57 WIB

Banyak Peminat, Pemprov Kalsel Kembali Gelar Banua Triathlon Challenge

Rabu, 10 Juli 2024 - 16:22 WIB

Buka SJI, Paman Birin Harap Jurnalis Banua Berkualitas

Rabu, 10 Juli 2024 - 15:04 WIB

Paman Birin Dikukuhkan Anggota Kehormatan PPAD

Berita Terbaru

Tanah Bumbu

Punya RisikoTinggi, Dinkes Tanbu Gelar PIN Polio

Jumat, 19 Jul 2024 - 10:52 WIB